• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Aksi Kekerasan Pengamen pada Seorang Pemuda di Jalan Braga, Kesal Tidak Dikasih Uang

iissuwandiAvatar border
TS
iissuwandi
Aksi Kekerasan Pengamen pada Seorang Pemuda di Jalan Braga, Kesal Tidak Dikasih Uang

Tangkapan layar Instagram/@ndorobeii

Hai hai Agan dan Sista, semoga selalu sehat sentosaemoticon-Jempol

Kerasnya kehidupan ibu kota membuat beberapa orang memutar otak agar bisa bertahan hidup. Pekerjaan apa pun dilakoni demi mendapat pundi-pundi rupiah.

Tak jarang sering kita temukan pedagang asongan, pengemis, pengamen, dan masih banyak lagi profesi yang di kalangan masyarakat dianggap sebelah mata dan kehadirannya seakan tidak diberi tempat.

Pemerintah DKI Jakarta bahkan telah mengeluarkan larangan memberi uang kepada pengamen dan pengemis, larangan tersebut tertuang dalam Perda DKI Jakarta Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

Ancaman hukumannya nggak main-main loh, GanSist, mulai dari denda sebesar Rp100.000 sampai Rp20 juta, hingga berakhir dalam jeruji besi selama 10 hari sampai 60 hari.emoticon-Takut

Berkaitan dengan pengamen, tersebar video viral aksi oknum pengamen yang meresahkan masyarakat, GanSist.
Spoiler for :

Diunggah oleh akun media sosial Instagram @ndorobeii terlihat seorang oknum pengamen yang sedang melancarkan aksi menyanyinya dengan diiringi sebuah gitar dan seorang lagi memegang topi. Menurut keterangan, kejadian tersebut berada di salah satu minimarket yang ada di Jalan Braga.

Keduanya mendekati seorang pengunjung yang tengah duduk sambil memainkan ponselnya. Merasa terganggu dengan kehadiran pengamen tersebut, ia pun meninggalkan kedua pengamen yang sedang menyanyikan sebuah lagu.

Tak lama, pengamen yang memegang gitar melepaskan gitarnya dan mendekati pemuda tersebut. Terlihat sang pengamen menarik baju pria yang meninggalkannya untuk keluar dari minimarket dan mengajaknya berkelahi.

Beruntung, pihak minimarket bisa melerai aksi tersebut, sang pengunjung diamankan, sang pengamen keluar dari minimarket.

Sontak aksi kekerasan tersebut membuat berang warganet, banyak warganet yang mengatakan bahwa oknum pengamen di Jalan Braga memang meresahkan. Beberapa oknum pengamen memaksa meminta uang kepada para pengunjung.

Tangkapan layar Instagram/@kamerapengawas

Kejadia tersebut terekam kamera CCTV pada Senin, 11 Mei 2021. Setelah rekaman CCTV tersebut viral, pihak kepolisian setempat memburu pelaku. Saat ini, oknum pengamen yang meresahkan tersebut sudah diamankan pihak berwajib.

Menurut pengakuannya, aksi kekerasan yang ia lakukan terjadi karena ia emosi dikatain suaranya jelek dan tidak diberi uang.emoticon-Hammer2

Kehadiran seorang pengamen yang harusnya bisa menghibur malah berubah jadi meresahkan.

Ane pribadi pernah mengalami kejadian tidak mengenakkan dengan pengamen, GanSist, itu tadi nyolot minta uang, nggak dikasih ane dimaki-makiemoticon-Mewek

Ane juga liat-liat kalo ngasih, wong orangnya urakan gitu, sangar, ane yo takut juga. Ane udah menolak dari awal, eh ujung-ujungnya malah dimaki. Ada lagi, ane kasih uang receh malah dikatain pelitemoticon-Mewek

Apa pengalaman Agan dan Sista saat bertemu pengamen? Silakan berbagi pengalaman di kolom komentar, berkomentarlah dengan santun, karena kita warga negara Indonesia yang terkenal dengan sopan santunnyaemoticon-terimakasih

Ane pamit undur diri, jumpa lagi di thread ane selanjutnya. Salam bahagia dan sehat selalu.

Sumber gambar dan referensi: 1, 2, 3, 4
Diubah oleh iissuwandi 19-05-2021 03:11
adegkecil
orgbekasi67
murayh0
murayh0 dan 31 lainnya memberi reputasi
32
31.7K
192
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.