VitaArkanaAvatar border
TS
VitaArkana
Berimajinasi dan Happy dengan Gambar Kartun Doraemon
Assalamualaikum ....
Holla ... Agan dan Sista dimanapun berada. Salam jumpa dengan ane, VitaArkana. Ane harap Gansist semua selalu penuh energi dan tetap semangat.


Menggambar adalah salah satu aktivitas pengisi waktu yang menyenangkan dan menenangkan. Aneka jenis bentuk bisa kita gambarkan. Namun, gambar yang paling digemari oleh anak muda jaman now adalah gambar manga, komik, anime, karikatur maupun Doodle.


Dari sekian banyak jenis gambar, ane paling seneng gambar alam yang natural. Buat ane sendiri, menggambar alam yang natural adalah terapi tersendiri, karena ane membayangkan kondisi sebenernya.


Tapi bukan berarti ane ga suka gambar selain itu. Ane juga suka gambar komik yang lucu-lucu, salah satunya adalah kartun Doraemon. Menggambar adalah menuangkan imajinasi ke dalam selembar kertas, meskipun sekarang ini, aktivitas menggambar bisa kita lakukan menggunakan gadget. Namun, menggoreskan pena secara langsung pada kertas sangat menantang dan melatih keterampilan.



Sumber : Pinterest


Berikut ini ane tuliskan tips dan triks serta langkah-langkah dalam menggambar kartun.


Tips dan trik menggambar kartun :

1. Siapkan niat hati
Niatkan menggambar, karena tanpa niat hanya keinginan-keinginan belaka.
2. Siapkan alat dasar menggambar, yaitu kertas gambar/kertas HVS, pensil dan karet penghapus.
3. Pikirkan apa yang akan digambar, karena tangan tak bisa menggambar sendiri tanpa diperintah oleh otak
4. Konsentrasi, karena jika tidak konsentrasi acara menggambar kita bisa kacau balau, apa yang dipikirkan tidak sama dengan hasil gambar oleh tangan.
5. Mulailah Menggambar dengan keikhlasan, perasaan tenang dan senang.


Jika Gansist sudah memiliki hal-hal diatas, mulailah berhadapan dengan media gambar, langkah-langkah untuk menggambar adalah sebagai berikut :


1. Pastikan alat dan bahan benar-benar tersedia.

Sumber : dokumen pribadi


2. Bahan menggambar bisa sesuai imajinasi kita atau bisa dicari di internet

3. Gambarlah yang menurut Gansist paling mudah, misal area wajah atau bentuk seperti Doraemon

Sumber : dokumen pribadi


4. Goreskan pensil tipis-tipis dan putus-putus, gambar sketsa terlebih dahulu

Sumber : dokumen pribadi


5. Ingat jangan terlalu banyak menghapus guratan pensil karena akan membuat gambar jelek

6. Sesudah gambar sketsa terbentuk, Gansist boleh men-double guratan pensil tersebut

Sumber : dokumen pribadi


7. Biarkan imajinasi Gansist bekerja. Gansist bisa menambah bentuk sesuai keinginan atau mempercantik gambar

8. Terakhir gambar tersebut beri id dan titi mangsa agar Gansist tahu kapan menggambar bentuk tersebut


Sumber : dokumen pribadi


Sangat mudah untuk belajar menggambar kartun, Gansist bisa juga Menggambar bentuk lainnya, sesuai imajinasi masing-masing. Ohya tips dan trik ini bisa juga diterapkan untuk anak-anak lho, menggambar kartun menyenangkan dan mudah !


Demikian tips dan trik dari ane dalam menggambar komik, semoga bermanfaat yaaa....


Terimakasih


Sumber Tulisan : Opini Pribadi
Sumber Gambar : Dokumentasi Pribadi dan Pinterest
alfiaunsah
ikhwan.abas
rifaye
rifaye dan 7 lainnya memberi reputasi
8
2K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Komik & Ilustrasi
Komik & Ilustrasi
icon
2.7KThread1.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.