• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Del Piero Kritik Hadiah Pinalti yang Menangkan Juventus

fajarfadAvatar border
TS
fajarfad
Del Piero Kritik Hadiah Pinalti yang Menangkan Juventus

Sumber: Instagram Alessandro Del Piero

Juventus menjadi Juventus kala menang 3-2 atas sang juara Inter Milan di laga sisa Serie A Liga Italia. Kemenangan Juve dihiasi dua buah gol dari titik putih.

Salah satu gol dari tendangan pinalti jadi gol penentu kemenangan Juventus melawan Inter di laga tersebut.

Juan Cuadrado yang menjadi algojo sukses melesakkan bola dan memberi 3 poin untuk Juventus. Namun, kemudian pinalti tersebut menuai sejumlah kritik.

Takle pemain belakang Inter kepada Cuadrado dianggap tak layak menjadi hadiah pinalti. Hal tersebut juga disampaikan legenda nomor punggung 10 Juventus, Alesandro Del Piero.



Keputusan wasit dinilai salah, legenda Italia tersebut juga menyebut bahwa pemain belakang Inter Milan tidak melanggar sama sekali.

"Perisic tidak melakukan apapun untuk melanggar Cuadrado, dia hanya berdiri di sana. Wasit harus datang ke sini dan menjelaskan apa yang mereka lihat," ujar Del Piero yang menjadi salah satu komentator Sky Sport.

Del Piero menyebut bahwa itu adalah akal bulus Cuadrado agar timnya mendapatkan hadiah pinalti.

"Kaki Cuadrado yang menyentuh Perisic, tetapi mungkin kita berada di era berbeda. Saya pikir semua keputusan penalti salah." Lanjut Del Piero.

Laga tersebut memang merupakan laga penuh gengsi bagi Juventus. Kemenangan bisa jadi pengobat gengsi, usai predikat juara bertahan telah diambil oleh Inter.

Di lain sisi, Juventus juga masih bersaing untuk mengamankan zona Liga Champions di klasemen akhir Seria A Liga Italia.

Mungkin hal tersebut yang membuat skuad Andrea Pirlo masih bermain sungguh-sungguh, hingga segala cara dihalalkan. Ya, mengincar pinalti memang sudah lama jadi ciri khas Juventus. Jadi, ya tidak aneh. Tapi, apa tidak malu dikritik legenda?
n.h3
n.h3 memberi reputasi
1
983
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.