mbethixAvatar border
TS
mbethix
Betapa Kangenku Membludak Indah pada THR Teluk Penyu!


Mengenang Indahnya THR Teluk Penyu di Cilacap, Jawa Tengah



Tak terasa sudah sebulan berpuasa dan kini tibalah hari yang ditunggu- tunggu umat islam, yaitu datangnya hari kemenangan Hari Raya Idul Fitri. Banyak tradisi yang dilakukan masyarakat selama Idul Fitri.

Salah satu tradisi yang tidak pernah lekang oleh waktu yaitu tradisi mudik ke kampung halaman kita.

Tetapi sayang seribu sayang, untuk lebaran tahun ini kami tidak bisa dan tak boleh mudik. Lebaran tahun ini adalah lebaran tahun kesekian kami tidak mudik. Gak pa- pa lah, demi anjuran pemerintah untuk #EnggaMudikDulukarena pandemi.



Jadi tak bisa dipungkiri betapa kangennya kami pada kampung halaman nan jauh disana. Jadi aku mau share ke Agan Sista soal kampung halamanku #KaskuserBerbagiTHR yang selalu aku rindu.



Kampung kami adalah sebuah kampung yang berada di pesisir pantai. Tepatnya di kota Cilacap. Dan rumah tempat aku dibesarkan, berjarak hanya sekitar 1 km dari pantai namanya Teluk Penyu.

Tetanggaku kebanyakan bermata pencaharian sebagai nelayan. Mereka menangkap ikan dengan perahu-perahu kecil. Yang paling membuatku kangen adalah suasana THR atau Tempat Hiburan Rakyat yang ada di pantai itu.



THR Teluk penyu, Cilacap, menawarkan pesona pemandangan laut yang tenang. Kita juga dapat memandang pulau Nusakambangan yang dikenal sebagai tempat napi klas kakap menjalani masa hukumannya.



Di pinggir pantai banyak berjajar kios yang menjual cinderamata khas pantai. Juga kios penjaja ikan asin dan produk laut lainnya.

Yang paling kurindukan dari kampung pesisirku adalah keramaian yang ada di THR Teluk Penyu selama Idul Fitri. Biasanya pada hari kedua Idul Fitri, di THR Teluk Penyu diadakan semacam pekan raya atau pasar malam. Unik kan?



Kegiatan ini digelar kurang lebih sepekan lamanya. Suasana pantai yang biasanya tenang, di hari kedua idul fitri menjadi hingar- bingar. Banyak pengunjung yang datang dari berbagai penjuru daerah. Kita bisa menikmati panorama pantai, bisa bermain pasir di tepi pantai, memancing di trak dam (pemecah pantai), berenang dan kegiatan menarik lainnya.

Untuk yang hobby makan, tidak perlu khawatir karena banyak pedagang dadakan yang berjualan makanan di area tepi pantai. Berbagai menu makanan dan jajanan bisa kita temukan di sepanjang tepi pantai. Ada bakso, soto, opor lontong, pecel, sate ayam, molen, aneka minuman dan banyak menu lain yang ditawarkan.

Ada satu makanan yang selalu aku beli bila berkunjung ke sini yaitu gembus. Gembus adalah jajanan yang terbuat dari olahan singkong yang berbentuk seperti donat. Biasanya jajanan gembus ini hanya bisa ditemui kala hari minggu. Penjual gembus ini biasa mangkal didepan gapura masuk THR Teluk Penyu.



Untuk yang membawa anak, juga disediakan wahana untuk bermain. Tinggal pilih sesuai keinginan anak. Para tetanggaku yang menjadi nelayan, biasanya menjajakan ikan hasil tangkapan melaut mereka berupa ikan segar atau yang sudah dikeringkan dan diasinkan. Ada yang berjualan di kios yang berderet di tepi pantai, ada juga yang dijajakan berkeliling.



Oya, yang suka musik pun bisa menikmati pertunjukan live musik di panggung yang didirikan di lapangan THR Teluk penyu. Biasanya yang dipentaskan adalah musik dangdut.

Pokoknya dengan datang ke kawasan pantai Teluk Penyu Cilacap, lengkap sudah objek wisata yang bisa kita dapatkan. Mulai dari pemandangan laut dan pantai nan elok, kuliner yang lezat, suguhan musik, dan oleh- oleh khas Cilacap yang bisa kita bawa pulang sebagai cinderamata untuk keluarga di rumah.

Semoga untuk tahun depan, kami sekeluarga bisa mudik ke kampung halaman dan berkunjung ke THR Teluk Penyu Cilacap. Aamiin.



🦀🦀🦀



Magetan, 17 Mei 2021





Opri by @mbethix
Sumber Gambar :
dokpri
Klik
Pinterest :
Spoiler for pins:
Diubah oleh mbethix 17-05-2021 14:34
rama.alansyah
eyefirst2
embritz
embritz dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.7K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread•81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.