99nabi
TS
99nabi
WAJIB Punya Water Purifier Kalau Air Rumah Kamu Keruh! Bisa Langsung Diminum!


Buat kamu yang air rumahnya agak Keruh, kamu wajib banget punya water purifier agar hidup lebih higienis. Bukan cuma membuat air keran jadi murni kembali, dengan water purifier, air keran kamu juga bisa langsung di minum!

Bukan hanya itu, dengan menggunakan air yang lebih bersih memungkinkan kita untuk hidup lebih sehat dan dengan hidup lebih sehat, menghindarkan kita dari kemungkinan terserang penyakit.

Mau tau kenapa kamu WAJIB punya water purifier di rumah selain untuk menjernihkan air? Ini dia tiga alasannya!

1. Tidak Ketergantungan dan Selalu Beli Air Terus!

Mencari sumber air apalagi yang bisa diminum di masa seperti sekarang ini merupakan hal yang wajib kita coba selagi memiliki kemampuan. Dengan adanya water purifier, memungkinkan air minum tidak lagi bergantung pada air dalam kemasan. Melainkan ada sumber lain yang sangat mudah dan praktis dari rumah kita yaitu air yang bisa diminum langsung dari keran.

2. Lebih Higienis!

Dengan adanya teknologi yang ditawarkan oleh water purifier, selain memudahkan juga memastikan kehigienisan air minum. Dalam air ada yang disebut dengan TDS atau Total Dissolved Solid yang dalam bahasa indonesia diartikan dengan zat padat yang terlarut dalam air. Nah, water purifier yang sudah menggunakan teknologi RO (Reverse Osmosis) akan menghasilkan TDS yang lebih rendah dari air minum dalam kemasan pada umumnya yang artinya bisa lebih aman untuk diminum.

3. Effortless

Kalau biasanya untuk dapat minum seminimal mungkin harus beli air minum dalam kemasan, saat menggunakan water purifier tidak perlu lagi membeli air minum dalam kemasan yang artinya tidak perlu angkat galon! Hal ini sangat mempermudah terutama buat kamu yang memiliki rumah tingkat atau tinggal di apartemen. Jadi, tidak usah naik turun angkat galon.

Bagi sebagian orang, memang harga water purifier cukup tinggi. Namun dengan adanya kemajuan, beberapa perusahaan water purifier sudah mengupayakan agar water purifier terjangkau di semua kalangan. Salah satunya adalah dengan metode pembayaran yang memudahkan konsumen dalam memiliki water purifier.

Dari banyaknya brand water purifier, water purifier mana yang ingin kamu miliki?


Diubah oleh 99nabi 11-05-2021 12:45
eyefirst2muzromcs.c.a.
s.c.a. dan 29 lainnya memberi reputasi
30
4.8K
62
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Home Appliance
Home Appliance
icon
2.7KThread5.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.