• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Mengulik Skenario "Ustadz IA" Tentang Isu Hoax Babi Ngepet, Pantaskah?

Sambelterasi052Avatar border
TS
Sambelterasi052
Mengulik Skenario "Ustadz IA" Tentang Isu Hoax Babi Ngepet, Pantaskah?
Foto: era.id

Memang isu berita bohong (hoax) tentang babi ngepet sudah terungkap dengan jelas, jadi warga tidak perlu was-wasan dan curiga-curigaan lagi. Setelah penyelidikan yang dilakukan oleh polisi ternyata isu babi ngepet ini adalah setingan yang sudah di atur sedemikian rupa oleh seorang ustadz dan dibantu oleh beberapa orang.

Spoiler for melansir dari suara.com:


Foto: bali.suara.com

Yang sangat amat-amat disayangkan adalah peran seorang tokoh agama yaitu Ustadz Ibrahim Adam (IA) yang menjadi dalang skenario babi ngepet di kampung tersebut. Saya pribadi tidak habis pikir kenapa ia melakukan isu babi ngepet ini, karena ulahnya sudah membuat kehebohan publik dan timbulnya saling tuduh menuduh di desa Bedahan, Sawangan Depok, Jawa Barat.

Apa sih tujuan Ustadz Ibrahim menyebarkan berita bohong?

Foto yang di duga babi ngepet | bugispos.com

Sejauh ini pengakuan Ustadz IA adalah karena ingin tenar di kampungnya dengan memanfaatkan keluhan warga yang mengaku kerap kehilangan uang. Ustadz Ibrahim Adam mengatakan jika dirinya kurang terkenal di desa Bedahan, Sawangan Depok, Jawa Barat.

Jadi skenarionya adalah, jika berhasil mengelabui warga setempat maka nama Ustadz Ibrahim Adam akan menjadi terkenal dikampung tersebut dan mungkin akan terkenal secara luas. Jadi kasarnya, "Demi ketenaran segala cara akan dihalalkan", waduh... terlalu kejam sih menurut saya cara Ustadz ini mencari ketenaran, tidak hanya membuat keonaran publik tetapi membuat warga saling mencurigai.

Berikut hal-hal yang mencurigakan atas pernyataan IA:

Foto: news.detik.com


- Kecurigaan mulai muncul, ketika pernyataan Ustadz tersebut mengatakan; ada berboncengan tiga orang mencurigakan pada malam hari, satu diantaranya mereka menggunakan jubah hitam.

Sesuai berita, mereka ada beberapa orang, kenapa mereka tidak cegat saja orang yang tidak dikenal tersebut kalau dirasa mencurigakan di malam hari? Hmmmm..!

Spoiler for dikutip dari solopos.com:

- Syarat untuk menangkap babi ngepet itu harus telanjang bulat?

Waduh.... bagaimana seorang Ustadz memiliki pemikiran gaib? Semestinya ia akan menyarankan warga menangkap babi gaib dengan ajaran yang ia imani.

- Kemudian ia mengatakan, babi sudah kami sembelihin karena ukurannya semakin mengecil dan takut babi itu hilang.

Alasan ini agak lucu sih, bagaimana mereka tau jika babi semakin kecil, dan bisa menghilang? Ngukur saja tidak, kalau babi gaib bisa saja hilang ketika dikurung tanpa bacaan.

- Ustad IA juga mengaku jika ada dua keluarga yang mendatangi dirinya secara tertutup untuk menyerahkan jenazah saat babi ngepet berubah.

Bagaimana pula ada dua keluarga yang datang buat ambil jenazah? Disini saya rasa sangat janggal, sehingga kuburan babi tersebut dibongkar lagi untuk penelitian.

Atas tindakan tidak terpuji Ibrahim, maka ia sudah ditahan oleh pihak berwajib dan dijatuhkan sementara pasal 14 ayat 1 KUHP dengan ancaman kurungan penjara 10 tahun.

Semoga dengan kejadian ini kita bisa belajar untuk tidak melakukan hal-hal yang merugikan orang lain hanya untuk mencari ketenaran pribadi.



Referensi: News.detik.com - Babi Ngepet di Depok Cuma Rekayasa, Ustaz Adam Ibrahim Ditangkap!
Diubah oleh Sambelterasi052 29-04-2021 15:35
jupiewan
agusrezapratam4
bedypop
bedypop dan 29 lainnya memberi reputasi
28
9.4K
173
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.