• Beranda
  • ...
  • Sista
  • Para Perempuan Hebat Dari Berbagai Daerah Di Indonesia!

rarirurerorAvatar border
TS
rarirureror
Para Perempuan Hebat Dari Berbagai Daerah Di Indonesia!


Ketika mendengar kata perempuan, apa yang pertama kali muncul di benak kalian?

Cantik?
Anggun?
Menawan?

Selain hal-hal tersebut, pasti ada aja kan yang berpikir kalau perempuan itu lemah, perempuan itu kerjanya di rumah, perempuan itu penakut, perempuan itu ga seharusnya kerja menghabiskan tenaga, dan masih banyak stigma-stigma lain mengenai perempuan.

Yap! Ga bisa dipungkiri, pandangan-pandangan yang memandang rendah perempuan masih sangat melekat di masyarakat. Tapi, nyatanya ga seperti itu kok. Perempuan ga cuma diam di rumah aja, banyak juga loh perempuan hebat yang mengerjakan hal-hal lain, tentunya hal-hal bermanfaat bagi dirinya, keluarga, dan juga masyarakat di sekitarnya.

Siapa aja sih mereka?



Nurlina - Makassar



Nurlina merupakan seorng nelayan perempuan asal Kabupaten Pangkep Pulau Sabangko. Pekerjaan yang biasa dilakukan oleh laki-laki ini ditekuni oleh Lina sejak ia berusia 12 tahun. Meskipun bekerja menjadi seorang nelayan dan sering dibully dengan kata “bencong”, tapi Lina ga pernah malu atau mempermasalahkannya. Sebagai seorang perempuan, Lina justru bangga bisa bekerja sebagai seorang nelayan.


Sekar Sari – D. I. Yogyakarta



Kalian memandang kalau perempuan jawa itu lemah dan ga bisa menyampaikan dadakan? Eitss jangan salah, nyatanya ga gitu kok. Salah satu buktinya adalah Sekar Sari, perempuan asal Yogyakarta yang berhasil melawan stigma tersebut dengan menjadi seorang seniman dan juga peneliti. Ketertarikannya di bidang seni budaya membuat dirinya melakukan penelitian tentang tari, ia mengatakan bahwa tari itu ga hanya senata-mata seni olah tubuh saja, tapi berkaitan juga dengan politik dan power diplomasi.


Siti Soraya Cassandra – Jakarta



Meskipun banyak pandangan yang mengatakan bahwa perempuan itu lemah dan penakut, tapi hal ini ga berlaku bagi Siti Soraya Cassandra. Yap! Menjadi perempuan bukan alasan bagi Sandra untuk menjadi seorang yang penakut. Ia justru mematahkan ketakutan-ketakutannya dengan terjun ke alam langsung. Berkat kecintaannya dengan alam, Sandra pun membawa “hutan” (ekosistem alam) ke dalam kehidupannya di tengah kota jakarta dengan cara berkebun. Bagi Sandra, perempuan harus berani mengejar hal yang dianggap baik untuk diri sendiri dan orang banyak.



Mereka baru tiga dari banyaknya perempuan hebat di Indonesia. Mereka membuktikan, bahwa perempuan ga hanya diam di rumah dan mengurus urusan rumah saja, tapi perempuan juga bisa kok berkarya dan melakukan banyak baik untuk diri sendiri dan orang lain.

Semangat untuk semua perempuan di seluruh Indonesia!

Selamat Hari Kartini!
kudanil.la
yugeel
aygilagility
aygilagility dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.5K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
Sista
icon
3.9KThread7.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.