• Beranda
  • ...
  • Valorant
  • OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST Masuki Babak Final, Siapa Bakal Jadi Juara?

kaskus.gamesAvatar border
TS
kaskus.games
OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST Masuki Babak Final, Siapa Bakal Jadi Juara?
Kaskus.co.id, Jakarta - OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST | Play To Progress akan segera masuki babak paling ditunggu-tunggu, yakni Final Stage. Ajang pencarian pemain/player HP OMEN bersama AMD dengan KASKUS sebagai organizer memberikan pelatihan kepada pemain / team dengan membekali pengetahuan yang tepat untuk bisa mencapai posisi yang lebih baik dalam permainan Valoran. Selain itu, diharapkan lewat event gaming ini mampu menelurkan jawara / tim Valorant yang tangguh, dan mampu beranjak menapaki dari jalur amatir menjadi gamer profesional. emoticon-2 Jempol.

Final Stage sendiri menjadi puncak dari rangkaian OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST | Play To Progress, dimana dalam fase ini TOP 8 team bentukan ini bakal berlaga dalam partai pamungkas. Sebelumnya, seluruh peserta akademi ini sudah melewati serangkaian fase, mulai dari Registrasi, Bootcamp, Fun Match, Assessment, Team Establishment, Qualification, Private Coaching, hingga kini harus melewati satu rintangan lagi untuk mencari tim terbaik. 



Adapun team bentukan yang berhasil lolos ke TOP 8 adalah Tim dengan nama Spider, Fox, Cobra, Lizard, Bull, Dragonfly, Bee, dan Ant. Delapan tim tersebut pun berhak mendapatkan private coaching dari mentors sebelum mereka berlaga di babak final. Adapun mentor yang dihadirkan adalah Kevin Susanto (xccurate), Thomas Alfiantino (cud), Aldi (RiseN), Nabila Sulthana (Nabbsky), dan Michael Winata (SeveriNe), yang masing-masing menjadi mentor tim yang masuk dalam TOP 8.



Setelah TOP 8 team ditempa dalam private coaching bareng mentors, selanjutnya mereka akan masuki babak Final Stage dalam OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST | Play To Progress yang dijadwalkan akan disiarkan secara langsung melalui KASKUS TVpada 17 April & 18 April 2021 mulai jam  14.00 WIB - selesai.

Delapan tim tersebut akan unjuk kebolehan guna meraih titel tertinggi, dan bisa memboyong hadiah yang sudah disediakan oleh HP Indonesia. Berikut adalah detail hadiah yang bakal diboyong:
Quote:


Selain itu, di event ini pun juga bakalan ada bagi-bagi Valorant Points, dengan mekanisme bisa cek pada gambar berikut :

Spoiler for cek Gan:


Kira-kira, menurut Kaskuser, tim mana nih yang bakal berjaya di partai puncak OMEN BOOTCAMP VALORANT QUEST | Play To Progress?. Mending kita tonton sama-sama nanti yuk jalannyaFinal Stage di KASKUS TV.
Diubah oleh kaskus.games 12-04-2021 10:22
asamboigan
trapdack
sunshii32
sunshii32 dan 17 lainnya memberi reputasi
12
10.6K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Valorant
Valorant
icon
391Thread2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.