indoheadlinesAvatar border
TS
indoheadlines
Mohammad Rizki Pratama Diprediksi Jadi Kartu Truf Megawati di Bursa Ketum PDIP



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Posisi penerus Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) diperkirakan akan berjalan alot jika terbelah menjadi dua faksi yaitu faksi Puan Maharani dan faksi Prananda Prabowo.

Lantas jika keduanya sama-sama kuat dan terjadi deadlock, bagaimana solusinya?

Pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina Hendri Satrio mengatakan Megawati masih memiliki kartu truf di balik sosok Mohammad Rizki Pratama.

Diketahui, Mohammad Rizki Pratama alias Tatam merupakan anak pertama dari Megawati dengan Surindro Supjarso.

"Nah makanya saya mengatakan kalau faksi Puan dan faksi Prananda ini sama-sama kuat dan tidak ketemu (deadlock), maka solusinya ada di kartu trufnya bu Mega yang selama ini disimpan, tidak pernah dipertunjukkan ke publik," ujar Hendri, ketika dihubungi Tribunnews.com, Selasa (13/4/2021).

Hendri mengungkap sosok Tatam memang tak pernah terjun ke politik seperti sang adik Prananda yang berkutat di internal PDIP maupun Puan yang pernah mengecap pengalaman di eksekutif-legislatif.


Namun, Tatam diyakini dapat menjadi solusi jika Prananda dan Puan sama-sama kuat.

Yang menarik, Hendri mengatakan dari sisi biologis Tatam sangat mirip dengan sang kakek yaitu Soekarno.

"Memang sosok ini tidak di politik, dia lebih ke bisnis. Tapi secara mistis dan biologis sangat mirip dengan Soekarno, namanya Mohammad Rizki Pratama atau mas Tatam, anak pertama Megawati Soekarnoputri," jelas Hendri.




"Tatam ini bisa jadi solusi bila ada deadlock antara keputusan siapa yang akan menjadi pengganti Megawati apakah mas Prananda atau mbak Puan," tandasnya.


Sumber
loungerkaskus
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan loungerkaskus memberi reputasi
2
1.9K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.