ulungrinjaniAvatar border
TS
ulungrinjani
Mengenal Rosalia Indah, Bunga Rosalia Merah Dari Jawa Tengah
Halo Agan dan Sista! Selamat pagi, siang, sore dan malam bagi Gansis di seluruh dunia! Kali ini, ane bakal bahas seputar Rosalia Indah yang merupakan "Bunga Rosalia Merah" yang berasal dari Jawa Tengah.


Siapa yang tak kenal dengan perusahaan otobus satu ini? Rosalia Indah, yang sudah sangat terkenal di seluruh Indonesia, terkenal akan kenyamanannya, servis makannya, dan lain-lain.

Rosalia Indah bermula di tahun 1983 ketika Bapak Yustinus Soeroso dan Ibu Yustina Rahyuni Soeroso yang merupakan salah satu agen PO Timbul Jaya mulai mengoperasikan sebuah microbus Mitsubishi Colt Diesel yang berplat nomor AD 3866 A untuk trayek Solo-Blitar dan sebaliknya, dengan sistem jemput-pulang.


Semakin lama, usaha travel milik Bapak Yustinus kian membesar, dengan pelayanan yang memuaskan usaha travel ini pun diminati pelanggan. Melihat perkembangan usaha travel yang cukup pesat, Bapak Yustinus Soeroso membuka layanan trayek baru yaitu Jogja-Surabaya, dan tak lupa Jogja-Blitar-Malang.

Berkat kegigihan dan keseriusan dalam menjalankan bisnis travelnya serta tetap mempertahankan pelayanan yang prima, pada tahun 1991 Bapak Yustinus Soeroso berhasil membeli 5 unit bus dengan sasis Hino AK Silver Wing, yang memiliki body besutan Karoseri Laksana.


Armada Hino AK tersebut dinamai "Rosalia Indah", dan memiliki kelas Ekonomi Non AC untuk membuka trayek Solo-Blitar. Pada tahun 1991 itu juga, Rosalia Indah berhasil mengantongi izin usaha dari Biro Perjalanan Umum dengan alamat kantor di Palur, Jawa Tengah yang ditempati sampai sekarang.

Bapak Yustinus Soeroso terus fokus membangun usaha transportasi "Rosalia Indah" ini, semua pekerjaan awalnya beliau urus sendiri mulai kecelakaan, cari penumpang, dan lain-lain. Sampai sekarang, Rosalia Indah telah mempunyai lebih dari 450 armada bus besar, dan tentunya ribuan karyawan. 


Rosalia Indah kini memiliki usaha di bidang transportasi bus, pengiriman paket, hotel, rumah makan, SPBU, bahkan rest area di Subang, juga ada Gansis. Rosalia Indah juga mempunyai usaha di bidang penyewaan dan lain-lain.

PO asal Solo, Jawa Tengah yang biasa disebut "Rosin" ini biasanya menggunakan produk karoseri Adiputro dan karoseri Laksana. Sebelumnya, Rosalia juga sering menggunakan produk karoseri Rahayu Santosa, tapi berhubung karoseri Rahayu Santosa telah bangkrut akhir-akhir ini, Rosalia tak lagi menggunakannya.


Jenis body yang digunakan Rosalia Indah biasanya SHD atau MHD, setahu ane armada terbaru Rosalia Indah jarang menggunakan body HD biasa tanpa topi kecuali mungkin armada lamanya. Rosalia Indah juga mempunyai beberapa unit armada Double Decker dan tak lupa beberapa armada UHD. 

Sasis dari armada yang digunakannya biasanya hanya Mercedes, Hino, Volvo atau Scania. Setahu ane, Rosalia Indah hanya menggunakan produk sasis dari 4 pabrikan tersebut, dan tak pernah menggunakan produk sasis dari pabrikan lain, kecuali mungkin untuk medium bus atau microbusnya.


Kelas dari armada Rosalia Indah terbilang lengkap, mulai dari Bisnis AC Toilet, Executive, Executive Plus, Super Top, sampai First Class dengan kasur tidur pun ada. Rosalia Indah juga mengoperasikan armada microbus Toyota Hi-Ace dan bus medium, berkapasitas mulai 8 penumpang sampai 10 penumpang untuk Hi-Ace, dan 18 sampai 29 penumpang untuk armada bus medium milik Rosalia Indah.

Trayek dari Rosalia Indah sangat beragam, mulai trayek jarak menengah sampai trayek yang "diatas trayek jarak jauh", yaitu Palembang-Jember. Rosalia Indah juga melayani shuttle dan penyewaan bus pariwisata.


PO yang satu ini juga mempunyai sebuah bus yang "bantet", yang sangat unik karena memiliki posisi mesin di belakang, dengan tipe Dongfeng EQ6841KR. Sebenarnya TS bingung mau mengelompokkan ini ke kategori bus medium atau bus besar, karena memiliki dimensi yang jauh lebih kecil ketimbang bus besar tapi memiliki ban standar bus besar dan mesin yang sangat bertenaga untuk ukuran bus medium, serta posisi mesin di belakang.

Rosalia Indah terkenal memiliki servis makan yang enak, dan driver yang mengemudi dengan pelan dan tak ugal-ugalan Gansis, serta terkenal memiliki harga tiket yang murahnya "gak masuk akal" untuk kelas bisnis. 


PO ini banyak mengoperasikan armada yang di-request agar kelihatan unik. Misal, salah satu bus milik Rosalia Indah yang berbody Jetbus 3+ Voyager memiliki selendang yang memanjang sampai bawah dan kaca samping yang lebar, terlihat seperti bus-bus zaman dulu. 

Si Merah dari Solo Raya ini juga memiliki nopin atau nomor pintu yang memiliki arti tersendiri Gansis. Misal, "SHD 307". "SHD" artinya bus ini menggunakan body SHD produk karoseri Adiputro, sementara angka "3" berarti bus ini menggunakan body Mercedes-Benz. Untuk nomor "07", karena keterbatasan sumber ane kurang tahu. Mungkin hanya kode yang membedakan unit armada saja. Sama seperti H9 xxx, SDD xxx, dan lain-lain.


Sayang, ane belum pernah naik bus Rosalia Indah ini. Ada pool Rosalia Indah yang terletak sangat dekat dari rumah ane (ane di Lampung gan), tapi berhubung Rosalia belum melayani bus ke Jakarta yang merupakan kampung halaman ane, jadi ane naik PO pelat merah milik negara aja deh, hehehe.

Jadi, gimana pendapat Gansis seputar PO Rosalia Indah? Jangan lupa komeng ya! Oh iya, ane akan sangat berterima kasih jika Gansis membetulkan informasi di thread ini yang salah!

Sumber: 12345
Narasi: Opini Pribadi
Disclaimer: Thread ini tak bermaksud untuk mempromosikan pihak manapun atau menjatuhkan pihak manapun.
Pic: Terlampir
Original Written By: @ulungrinjani

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Toastemoticon-I Love Indonesia
Diubah oleh ulungrinjani 21-03-2021 06:15
tien212700
insanw16
buday
buday dan 33 lainnya memberi reputasi
34
8K
126
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.