ekosisimbahAvatar border
TS
ekosisimbah
PIALA MENPORA 2021
Setelah lebih dari setahun sepakbola Indonesia terhenti akibat pandemi covid-19, akhirnya pada bulan Maret tahun 2021 ini sepakbola Indonesia akan kembali memulai geliatnya. Setelah diawali dengan 2 pertandingan persahabatan, yaitu pertandingan Timnas U-23 vs Tira Persikabo (5/3) & Timnas U-23 vs Bali United (7/3), kemudian akan dilanjutkan dengan turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora.



Piala Menpora menjadi pelepas dahaga masyarakat Indonesia yang haus akan suguhan sepakbola lokal. Turnamen ini berhasil diselenggarakan karena kerja keras seluruh stakeholder terkait mulai dari PSSI, Menpora, hingga pihak Kepolisian Republik Indonesia. Meskipun berstatus pramusim, namun antusias masyarakat sangat besar untuk melihat turnamen ini karena memang sudah sangat lama masyarakat Indonesia merindukan digulirnya sepakbola dalam negeri.

Piala Menpora akan diselenggarakan mulai 21 Maret sampai dengan 25 April 2021. Peserta Piala Menpora adalah 18 tim Liga 1 musim 2020/2021. Untuk formatnya, Piala Menpora dibagi menjadi 4 grup dimana masing masing grup terdiri dari 4-5 tim, yang nantinya masing masing juara & runner up grup berhak lolos ke babak 8 besar. Di pertandingan 8 besar, semifinal dan pertandingan final akan menggunakan sistem gugur. Berikut pembagian grupnya.

*GRUP A (Stadion Manahan, Solo)
- Arema FC
- PSIS Semarang
- Barito Putera
- PS TIRA Persikabo

*GRUP B (Stadion Kanjuruhan, Malang)
- Persija Jakarta
- Bhayangkara Solo FC
- Borneo FC
- PSM Makassar

*GRUP C (Stadion Si Jalak Harupat, Bandung)
- Persebaya Surabaya
- Persik Kediri
- Persela Lamongan
- PSS Sleman
- Madura United

*GRUP D (Stadion Maguwoharjo, Sleman)
- Persib Bandung
- Persiraja Banda Aceh
- Persita Tangerang
- Bali United

Dengan diselenggarakannya turnamen pramusim ini, rasa rindu masyarakat akan sepakbola Indonesia pun terpenuhi. Tidak hanya masyarakat, para pelaku yang berkecimpung dalam dunia sepakbola dalam negeri pun turut bergembira dengan bergulirnya kembali sepakbola. Semoga ke depan sepakbola Indonesia bisa kembali normal dan berjaya seperti dulu lagi.

*Sumber Gambar
- jpnn.com


Original thread by ekosisimbah
8 Maret 2021
Diubah oleh ekosisimbah 25-03-2021 16:34
gamingear
gamingear memberi reputasi
1
701
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
22.9KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.