dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Mengenal Apa Itu Sapiosexual, Jangan-jangan Kamu Termasuk!


sumber

Quote:

Memang memilih pasangan yang sesuai dengan harapan dan keinginan adalah hak asasi setiap individu. Pastinya, setiap individu mengharapkan pasangan sempurna sesuai dengan kriteria yang diidam-idamkan.

Memilih pasangan diharapkan yang klop dengan kita. Istilahnya, satu frekuensi. Agar dalam hal penyesuaian-penyesuaian lebih mudah menjalin dan menjalani hubungan sehingga terbentuk pasangan yang ideal.

Sebetulnya, pasangan ideal tidak ditentukan oleh banyaknya sifat atau karakter ataupun hobi yang sama. Kadangkala pasangan itu yang dibutuhkan bisa melengkapi satu sama lain.

Membicarakan tipe pasangan tentunya tergantung selera dari masing-masing individu. Ada yang suka dengan tipe yang humoris, biar hidup tidak spaneng. Ada pula yang senang dengan pasangan yang mempunyai jiwa romantis agar hidup selalu berbunga-bunga.



Nah, kembali lagi pada tipe pasangan seperti yang diungkapkan dalam dialog di atas, menerangkan bahwa Abas termasuk memiliki tipe sapioxesual, sesuai sumber yang ane baca. Apa sih tipe sapioxesual itu? Pada thread sederhana ini ane akan membahas tentang sapioxesual.

Sapioxesual adalah individu yang tertarik individu lainnya dikarenakan kecerdasan dan kepintaran yang dimiliki. Jadi, orang dengan tipe sapioxesual akan bergairah hanya dengan orang yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Ia akan tertarik dengan orang-orang yang pintar dan cerdas, Gansist.

Menurut ane, sih, sah-sah saja, memlilih pasangan yang baik, yang pintar, yang sesuai dengan yang diharapkan. Asalkan kita bertanggung jawab atas pilihan yang kita pilih.

Apakah orang dengan tipe sapiosexual buruk? Menurut ane, tidak ada yang salah mengenai hal tersebut. Asalkan masih dalam tahap yang wajar, sekadar suka dan kepingin memiliki pasangan sesuai kata hati.



Namun bila sudah terobsesi patut untuk dibenahi hatinya. Terobsesi seringkali menyangkut hal-hal yang negatif. Apapun akan dilakukan agar hasrat dan keinginannya terpenuhi meskipun dapat merugikan orang lain.

Nah, itu tadi sepintas tentang sapiosexual yang dapat ane sampaikan. Semoga bisa menambah informasi dan tentunya bermanfaat.

Sekian dulu dari ane, mohon maaf bila salah dan khilaf. Silakan diluruskan bila ada hal-hal yang kurang tepat.

Referensi: 1 2
Ilustrasi: ini

nibrasulhaq
agungdar2494
lurika
lurika dan 8 lainnya memberi reputasi
9
6.8K
59
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.