serbaserbi.comAvatar border
TS
serbaserbi.com
[Ghost Buster] Berkenalan Dengan Lima Hantu Dari Malaysia


HAI AGAN DAN SISTA!

emoticon-Takut


Beberapa waktu lalu, kita sudah berkenalan dengan Tiga Hantu dari Thailand . Kali ini, ane mau mengajak Gansis berkenalan dengan hantu dari negara tetangga, Malaysia. Sekali lagi ane ingatkan, bahwa thread ini hanya sekadar hiburan untuk Gansis yang menyukai kisah-kisah hantu. Bukan untuk mengajak Gansis percaya dan meyakini kebenaran hantu tersebut. So, tanpa perlu berlama-lama, mari kita berkenalan dengan hantu yang pertama.

Kajja!

emoticon-I Love Indonesia (S)

1. Hantu Bungkus



Hantu Bungkus, ya, Gansis bukan nasi bungkus. Hantu ini adalah pocong di urban legend Indonesia. Tentu kita sudah familiar dengan sosok pocong ini, kan? Katanya, hantu bungkus merupakan bentuk protes dari orang mati yang ikatan atau tali kafannya lupa dilepas sebelum dikubur. Oleh karena itu, hantu bungkus bangkit dan meneror warga, meminta dibukakan tali kafannya. Gambaran hantu bungkus bermacam-macam. Ada hantu bungkus berwajah hijau, ada yang berwajah gosong dengan mata bolong, ada pula yang wajahnya pucat dengan kapas menutupi lubang hidungnya. Katanya juga, hantu bungkus berpindah tempat dengan melayang.

***

2. Pontianak atau Puntianak



Ya, tebakan Gansis benar. Puntianak adalah Kuntilanak di Indonesia. Disebutkan sebagai hantu wanita yang mati dalam keadaan mengandung. Digambarkan sebagai hantu menyeramkan dengan rambut panjang, daster putih lusuh, lubang besar di punggung, dan wajah yang menakutkan. Puntianak muncul di setiap bulan purnama dan meneror warga. Sedangkan di malam-malam lain, ia bersemayam di pohon waru dan menakuti-nakuti orang yang lewat di dekat tempat itu. Dikabarkan bahwa Puntianak lebih suka mengganggu laki-laki daripada perempuan.

***

3. Mohini



Satu lagi hantu wanita yang suka mengganggu laki-laki. Namanya Mohini, hantu yang terkenal di kalangan keturunan India di Malaysia. Katanya, Mohini adalah hantu wanita perawan atau wanita yang kebutuhan seksualnya tidak terpenuhi ketika hidup. Mohini dikenal sebagai hantu yang bergairah. Ia akan menyusup ke dalam mimpi laki-laki perjaka dan mengajaknya berhubungan badan. Laki-laki yang berhubungan badan dengan Mohini, ia akan lemas selama dua hari dan paling parah, ia menjadi laki-laki lemah syahwat bahkan impoten. Waduh, ngeri juga nih, Bre. Kita dikasih kenikmatan dan bayarannya kita jadi gak bisa "bangun" lagi.

***

4. Orang Minyak



Jika Mohini adalah hantu wanita yang cabul, maka ada couple-nya, orang minyak, hantu pria yang cabul. Wujudnya seperti laki-laki berkulit hitam legam dengan badan berkilat seperti dilumuri minyak dan tidak berpakaian. Namun, versi lain mengatakan bahwa orang minyak adalah seseorang yang sedang menuntut ilmu hitam atau kesaktian, di mana kesaktian tersebut akan didapatkan setelah orang tersebut berhasil melecehkan 40 perawan. Orang tersebut sengaja melumuri tubuhnya dengan oli atau minyak untuk mengelabui orang lain, dan bisa kabur dengan mudah bila ia tertangkap. Konon katanya, orang minyak tidak bisa dilihat oleh gadis perawan. Itulah kenapa untuk mengelabui orang minyak, orang tua zaman dulu menyuruh anak gadisnya untuk tidur dengan pakaian laki-laki.

***

5. Hantu Tetek



Hantu Tetek atau hantu payudara adalah vampirnya orang Malaysia. Lagi-lagi yang menjadi korban hantu di sana ialah laki-laki. Hantu ini menjelma menjadi wanita cantik dan berjalan sendirian di jalanan kampung. Ketika ia berpapasan dengannya laki-laki, ia akan membuka pakaiannya dan memamerkan payudaranya yang besar. Setelah korbannya terpaku dan tergoda, hantu ini akan langsung menyerang dan menghisap darah korban tersebut hingga lemas. Nah, yang suka toge, kalian bisa nih berburu hantu ini di Malaysia. Hahaha.

***

Nah, itulah lima hantu yang terkenal di Malaysia. Sebenarnya masih ada hantu-hantu lainnya. Di thread selanjutnya kita bahas, ya.

Xoxo

Sekian

emoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Indonesia (S)

A thread by: serbaserbi.com
Gambar: Google image
Sumber: 1, 2, 3

emoticon-Cendol Gan

Gomawo








Diubah oleh serbaserbi.com 25-02-2021 10:45
Daniswara92
sunshii32
tien212700
tien212700 dan 29 lainnya memberi reputasi
30
8.1K
206
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.