• Beranda
  • ...
  • Aceh
  • [COC Reg. Aceh] Nikmatnya Kopi Gayo! Kopi Dari Aceh "Kota Serambi Mekkah"!

batzforumAvatar border
TS
batzforum
[COC Reg. Aceh] Nikmatnya Kopi Gayo! Kopi Dari Aceh "Kota Serambi Mekkah"!
Welcome To batzforum Thread!!!

emoticon-Hot Newsemoticon-Hot Newsemoticon-Hot News

Halo Agan dan Sista semua, bagaimana kabar kalian? Sehat bukan? Semoga sehat selalu ya emoticon-Blue Guy Peace


Sebagai Provinsi paling utara di Pulau Sumatera Utara, Aceh memiliki beragam hal yang bisa diperkenalkan kepada dunia seperti budaya, kuliner, wisata alam dan lainnya. Tentu ada beberapa hal yang akan terbesit dipikiran kita jika berbicara tentang Aceh "Serambi Mekkah" yaitu Kilometer Nol, Gunung Leuserjuga Kopi Gayo.

Dari beberapa hal tentang Aceh yang sudah disebutkan diatas, ada satu hal yang menarik perhatian ane yaitu Kopi Gayo. Seperti yang sudah kita ketahui, Aceh memang sangat terkenal akan cita rasa Kopi Gayo nya yang khas dengan ciri utama aroma dan perisa yang kompleks dan kekentalan yang kuat.


Kopi Gayo (Biasa disebut Kopi Aceh) merupakan salah satu Varietas Kopi Arabika yang berasal dari Dataran Tinggi, Aceh Tengah. Aceh sebagai salah satu central produksiKopi Arabika di Asia menjadikan Kopi Gayo ini sebagai komoditi unggulan yang saat ini sangat dikenal masyarakat Indonesia, bahkan cukup terkenal di dunia (sampai di expor ke luar negeri).

Dengan predikat terkenal, tentu Kopi Gayo sangat disukai oleh banyak orang bukan? Kenapa? Karena rasa dari Kopi Gayo ini kuat namun tidak pahit, selain itu kopi ini memiliki tingkat keasaman yang cukup rendah dengan sedikit rasa rempah. Lalu, apa yang membedakan Kopi Gayo dengan kopi lain dari Sumatera? Perbedaannya ada di aftertaste yang bersih (clean) dibandingkan kopi lain di Pulau Sumatera.


Selain itu, apa bedanya Kopi Gayo dengan kopi dari pulau lain di Indonesia? Kalau ada pertanyaan seperti ini jawaban perbedaannya terletak di karakter khas kopinya. Kopi Gayo memiliki aroma yang sangat kuat dengan aksen nuttydan spice, keasamannya sangat rendah, sweetness cenderung tinggi, dan body yang dihasilkan medium, sedangkan kopi lain di Indonesia tidak seperti itu. Nah, hal-hal inilah yang membuat Kopi Aceh Gayo berbeda dengan kopi Indonesia yang lain.

Begitulah tentang Kopi Gayo yang berasal dari Aceh "Kota Serambi Mekkah". Jadi apakah Agan dan Sista sudah pernah menikmati Kopi Gayo? Kalau sudah, menurut kalian bagaimana rasanya? Pasti nikmat bukan?


Sumber referensi : Tulisan Pribadi, dari sini, dari sinidan dari sini
Sumber gambar : Google Images

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

anjaultras
Rainbow555
tien212700
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
2
438
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Aceh
Aceh
icon
1.9KThread471Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.