najwanian
TS
najwanian
Kerendahan Hati Quraish Shihab Menolak Panggilan Habib

Secara garis keturunan, Quraish Shihab pantas mendapat panggilan “Habib” karena kalau ditelusuri masih memiliki garis keturunan Fatimah Azzahra, putri Nabi Muhammad SAW, dan Ali bin Abi Thalib.

Nenek moyangnya berasal dari Yaman. Kakeknya bernama Habib Ali bin Abdurrahman Shihab berasal dari daerah Hadramaut. Ayahnya Abdurrahman Shihab seorang ulama dan guru besar ilmu tafsir terkemuka di Sulawesi Selatan.

Tapi, Quraish Shihab dan saudara-saudaranya menolak panggilan “Habib”. Ada alasan kenapa mereka menolak panggilan “Habib”.

Quraish Shihab mengakui senang untuk dicintai dan mencintai lewat panggilan yang artinya kekasih itu, tapi ia merasa belum wajar menjadi teladan. Menurutnya panggilan “Habib” mengandung unsur pujian yang ia sendiri tidak mau selalu dipuji-puji.

Sungguh rendah hati sekali sosok Quraish Shibab ini ya. Padahal, ia bisa dibilang salah satu cendekiawan Islam terkemuka. Quraish adalah profesor ilmu tafsir lulusan Universitas Al Azhar, Mesir dan membuat Tafsir Al Misbach, hafal Al Quran, serta pernah jadi rektor IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan Menteri Agama.

Tapi, ternyata sikap kerendahan hati ini merupakan pesan orangtuanya agar tidak menonjolkan keturunan maupun keilmuan. Makanya, Quraish Shihab menolak dipanggil Sayyid, Haji, atau Kiai. Bahkan gelar akademik pun tak pernah ia tonjolkan.

Inflasi Panggilan Habib

Keluarganya pun sama. Saudara laki-lakinya seperti Alwi Shihab dan Umar Shihab juga sepakat tak menggunakan panggilan “Habib”. Tidak hanya menolak dipanggil “Habib”, Alwi Shihab juga berpendapat bahwa panggilan Habib sudah mengalami inflasi. Ia khawatir munculnya habib-habib yang tidak mencerminkan akhlak.

Quraish Shihab pernah menceritakan suatu ketika sedang naik taksi karena terjebak macet. Sopir taksi menunjukkan ketidaksukaan kepada habib yang menggelar acara tersebut karena sampai menutup jalan sehingga mengganggu lalu lintas.

Mereka sepakat bahwa panggilan habib hanya untuk kakeknya. Sebab, panggilan “Habib” yang berarti kekasih itu memang cocok untuk digunakan seorang kakek yang sungguh sangat mencintai cucu-cucunya.

"Sudah deh nggak usah repot-repot pangil saya habib atau kiai. Panggil saya ustad saja," kata Quraish Shihab. Ustad yang artinya guru karena memang Quraish Shihab sehari-hari mengajarkan ilmu tafsir Al Quran.

Bisa dibilang Quraish Shihab adalah tokoh Islam moderat di Indonesia yang mendukung nilai-nilai keberagaman dan penghormatan kepada sesama pemeluk agama. Tidak mungkin beliau berada di barisan yang sama dengan orang-orang yang merasa kuat dengan panggilan habib, namun kelakuannya tidak sesuai etika dan norma masyarakat.

Termasuk Najwa Shihab, putri kedua Quraish Shihab. Mustahil Najwa Shihab mendukung kelompok yang mencederai toleransi. Sempat beredar poster yang memfitnah Najwa Shihab di barisan FPI karena memberi ruang kepada mereka di Mata Najwa dalam topik terbunuhnya 6 anggota FPI.

Perempuan kelahiran 16 September 1977 yang tenar sebagai presenter dan jurnalis televisi itu, selama ini sangat objektif dan profesional. Kehadiran narasumber dari FPI di Mata Najwa adalah hal biasa sebagai bagian dari semangat utama jurnalistik yaitu cover both sides.

Semangat demokrasi dan keterbukaan sudah menjadi ruh yang dibangun Quraish Shihab dan keluarganya. Terlihat dari anak-anaknya yang terjun ke berbagai bidang. Quraish Shihab memiliki 4 orang anak perempuan dan 1 laki-laki, Najeela Shihab, Najwa Shihab, Nasywa Shihab, Nahla Shihab, dan Ahmad Reza Abidin Shihab.

Anak pertamanya Najeela Shihab berprofesi sebagai psikolog dan pendidik. Juga pendiri Sekolah Cikal. Najwa Shihab selain tenar sebagai jurnalis dan presenter TV juga pendiri Narasi TV. Samira Shihab, anak Alwi Shihab sepupu Najwa juga berkecimpung di startup dengan mendirikan Tinkerlust, e-commerce yang fokus di luxury branded fashion wanita baik baru maupun bekas.

Inilah salah satu teladan keluarga Quraish Shihab. Meski memiliki garis keturunan terhormat, tidak sekalipun menonjolkan garis keturunan.

@pikirmedia
Diubah oleh najwanian 22-01-2021 07:29
yeduoka
yeduoka memberi reputasi
1
971
13
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.