GENKBOL
TS
GENKBOL
Pantangan yang Gak Boleh Dilakukan Ketika Nyuci Mobil

Sekilas terlihat kalau nyuci mobil itu cukup gampang, tinggal disiram, disabun, dibilas, kemudian dilap hingga kering. Memang terlihat sederhana sih GanSis, dan step by step nya udah jelas. Tapi, ternyata gak sesimpel dan sesederhana itu GanSis. Ada beberapa hal yang gak boleh dilakukan ketika mencuci mobil:

Nyuci mobil dibawah terik matahari


Mungkin gak sedikit dari pengguna mobil yang beranggapan kalau mencuci mobil di bawah terik matahari sah – sah saja, karena mobil bisa lebih cepat kering. Padahal tidak demikian adanya, mencuci mobil dibawah terik matahari bisa menimbulkan water spot atau bercak air pada bodi yang akan sulit dibersihkan. Oleh karena itu sangat disarankan untuk mencuci mobil pada pagi hari, atau di tempat yang gak kena matahari langsung.

No spons


Penggunaan spons untuk mencuci mobil tidak disarankan GanSis. Alat tersebut memang mampu menghasilkan busa yang banyak, namun juga bisa membuat mobil baret. Sebab, bentuk spons bukanlah padat tapi berongga. Nah, di rongga ini berpotensi masuknya kerikil atau benda kecil lainnya. Inilah yang bikin mobil baret ketik di gosok. Sangat disarankan untuk menggunakan kain lap berbahan soft untuk mencuci mobil.

Jangan cuci mobil dengan sabun colek

Sebenarnya gak salah juga mencuci mobil dengan sabun colek. Tapi, jangan gunakan sabun colek untuk mencuci seluruh bagian pada mobil. Sabun colek hanya digunakan untuk membersihkan kaki-kaki atau ban, bagian bawah atau bagian mesin saja. Nah, kalau untuk bagian bodi mobil, alangkah baiknya jika dibersihkan menggunakan sampo khusus bodi mobil, karena sabun colek bisa menyebabkan sifat abrasif yang kuat. Sabun colek juga dapat membuat cat pada mobil luntur dan menjadikan cat mobil cepat pudar.

Menyemprot bagian mesin dengan air


Jangan pernah mencoba-coba gunakan semprotan air untuk membersihkan bagian mesin ya. Soalnya di bagian mesin terdapat beberapa komponen sensitif dan penting, seperti bagian kelistrikan yang sama sekali tidak boleh terkena air, dan bisa menyebabkan korslet pada bagian kelistrikan mobil kamu. Untuk itu, bersihkan bagian ini cukup dengan kain lap.


eyefirst2farinamanytrac0ne
trac0ne dan 32 lainnya memberi reputasi
33
8.7K
122
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.6KThread13.9KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.