si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Berkenalan Dengan Harop, 'Kamikaze' Era Modern dari Israel
Jika kita membahas Israel di Indonesia, pasti akan banyak orang yang marah dan tidak menyukainya. Salah satunya akibat konflik mereka dengan Palestina. Tapi TS tidak akan membahas konflik tersebut, diluar konflik itu suka atau tidak, kita harus mengakui mereka adalah orang-orang yang cerdas. Salah satunya dalam bidang alutsista, dimana mereka cukup mandiri dalam pembuatan senjata pertahanan negara tersebut. TS akan mengajak gan sist berkenalan dengan produk Israel yang cukup disegani, mari kita mulai saja ceritanya.


SEJARAH


Nama Kamikaze pasti sudah tidak asing buat kita semua, pasukan yang terkenal pada era PD 2 yang mengorbankan nyawa demi tanah airnya. Kamikaze identik dengan negara Jepang, namun siapa sangka aksi legendaris Kamikaze tersebut kini diaplikasikan dalam sebuah drone.

Sebelum mengenal lebih jauh sosok Kamikaze dari Israel ini, TS akan sedikit bagikan awal mula terciptanya drone tersebut. Israel mulai merancang kendaraan tanpa awak ini mulai dekade 1980, waktu itu proyek tersebut masih dalam tahap pengembangan. Bentuknya terinpirasi dari rancangan model rudal Jericho dan rudal Delilah.

Konsep drone milik Israel ini menggabungkan dua hal yang berbeda yaitu antara drone dengan hulu ledak bom, drone bunuh diri ini juga disebut sebagai Loitering Munition. Prinsip kerjanya sama dengan rudal jelajah dan rudal balistik (ICBM), namun dibeberapa karakteristik mereka memiliki perbedaan.




Ilustrasi drone Harop.

Sumber Ilustrasi Foto


Jika drone ini tidak digunakan untuk melumpuhkan target, drone dapat kembali ke markas tempat asalnya, hal tersebut tidak dapat dilakukan oleh rudal jelajah. Pengembangan drone ini terus berlanjut sampai awal 2000-an. Alustsista yang dikenal dengan nama Unmanned Combat Aerial Vehicle (UCAV) ini dirancang untuk misi pengintaian serta menghancurkan sistem radar lawan pada awal kemunculannya.

Drone ini dibuat oleh divisi MBT dari Israel Aerospace Industries (IAI), dimana pesawat tanpa awak ini tidak membawa senjata. Karena senjata utamanya adalah tubuh drone itu sendiri, dengan rancangan kepala yang membawa hulu ledak tinggi.

Ia akan menabrakan diri ke target, dan kemudian hancur bersama target tersebut. Terinspirasi dari cara Kamikaze bertempur, namun dengan menggunakan Drone Kamikaze, tak satu pun nyawa prajurit dikorbankan kali ini. Bagi yang penasaran dengan aksi drone tersebut, bisa lihat video dibawah ini.

Spoiler for Aksi Suicide Drone:


Produksi pertamanya selesai awal 1990, pihak IAI memberi drone ini dengan nama Harpy.Kemudian pada tahun 1994 drone ini diakuisisi oleh China dengan banderol US$ 55 juta. Hal tersebut sempat memperburuk hubungan Israel-AS, karena Uwak Sam khawatir drone tersebut digunakan menyerang Taiwan dan tentara AS di Pasifik.

Namun Israel tetap menjual drone tersebut ke China karena merasa tidak menggunakan teknologi milik AS. Harpy sendiri membawa hulu ledak 'high explosive' seberat 32 kg. Membawa mesin UEL AR731 Wankel rotary yang punya kekuatan 38 hp. Harpy dapat melaju dengan kecepatan 185 km per jam dengan jarak jelajah 500 km. Punya panjang 2,7 meter dan bentang sayap 2,1 meter.




Harpy diluncurkan dari truk.




Bentuk drone Harpy.

Sumber Ilustrasi Foto


Drone ini mampu diluncurkan melalui pesawat, kapal perang maupun truk. Dengan sistem kendali yang lebih mudah dan tidak begitu rumit, namun kemampuan terbangnya hanya dua jam saja gan sist. Untuk itu IAI mengembangkan drone lainnya yang diberi nama Harop ( Harpy 2), yang mulai diketahui keberadaannya pada tahun 2005. Turki menjadi pengguna pertama drone tersebut dengan kontrak US$ 100 juta.

Sementara itu Harop mulai dikenalkan ke publik pada pameran Aero India pada tahun 2009, semenjak pameran tersebut India pun mulai tertarik mengoperasikan Harop. Mereka memiliki kurang lebih sekitar 54 unit Harop, Azerbaijan juga menggunakan Harop dalam perang Nagorno-Karabakh. Dimana mereka menyebut Harop terlihat sangat efeketif.


Spesifikasi Harop


Lahir sebagai adik dari Harpy, Harop memiliki kemampuan terbang yang lebih lama dari sang kakak. Dimana drone anti-radiasi ini mampu terbang selama 6 jam, namun Harop membawa hulu ledak 23 kg saja sebagai senjata untuk bunuh dirinya. Jika kalian sudah menlihat video diatas, maka akan terdengar suara mesin yang cukup berisik dari drone ini.

Namun begitu Harpy mampu menempuh jarak jelajah mencapai 1.000 km dengan kecepatan maksimal mencapai 417 km/jam. Dengan panjang mencapai 2,5 m dan rentang sayap mencapai 3 m. Perbedaan lain dari sang kakak, Harop sendiri termasuk drone siluman alias sulit dideteksi gan sist.

Tidak disebutkan bahan apa yang digunakan untuk membuat drone ini, namun begitu ia memancarkan gelombang RCS (Radar Cross Section) yang rendah sehingga susah dideteksi radar. FYI rancangan kepala Harop ini sekilas mirip hiu kepala martil menurut TS (cmiiw).




Hiu kepala martil.

Sumber Ilustrasi Foto



Sekilas rancangan kepalanya mirip ikan diatas, cmiiw.

Sumber Ilustrasi Foto


Harop dilengkapi dengan sistem pencari elektro-optik inframerah dengan cakupan 360 derajat. Pesawat dapat mencari, mendeteksi dan menyerang sasaran jarak jauh yang berkecepatan tinggi dalam waktu singkat dengan akurasi yang tinggi.

Pesawat drone ini dapat beroperasi sepenuhnya secara otomatis atau dikendalikan oleh seorang operator (human in the loop). Sistem panduan Harop ada dua, yang pertama ia dapat menerima emisi radio target dengan menggunakan sistem pelacak anti-radar.

Sistem yang kedua ia menggunakan bantuan operator untuk memilih target bergerak maupun tak bergerak yang akan dihancurkan. Jika tidak menemukan target, pesawat tak berawak ini otomatis akan kembali dan mendarat di markas.

Harop dapat diluncurkan dari berbagai wahana seperti pesawat, kapal dan truk. Dengan cara pengoperasian yang lebih ringkas, drone ini pun sukses manjadi algojo bagi sistem hanud Pantsir buatan Rusia serta berbagai MBT dalam perang Timur Tengah serta perang di Nagorno-Karabakh.




Harop meluncur dari atas kapal.



Ilustrasi ruang kendali drone Harop

Sumber Ilustrasi Foto


Tidak disebutkan secara rinci apakah mesin dari Harop sama dengan milik Harpy, namun versi Harop mampu terbang lebih lama dengan daya jelajah yang cukup jauh gan sist. Keluarga Harpy punya varian paling kecil yang diberi nama 'Mini Harpy', drone ini adalah kimpoi silang dari Harop dan Harpy.

Ukurannya sendiri lebih kecil gan sist, dibuat untuk pasukan Marinir dan Angkatan Darat. Mini Harpy mulai dikembangkan tahun 2015 dan dikenalkan pada publik di awal tahun 2019 lalu. Mampu terbang selama 2 jam dengan jarak jelajah maksimal 500 km. Mini Harpy digunakan untuk menghajar sasaran yang lebih kecil dengan hulu ledak 8 kg. Panjangnya 2,5 m dan rentang sayap 2,9 m.




Iluatrasi Mini Harpy.

Sumber Ilustrasi Foto


Saat ini varian Harop digunakan oleh China, Turki, Jerman, Korea Selatan, India serta Azerbaijan. Mungkin sistem pertahanan yang mampu melumpuhkan drone ini adalah Krasukha buatan Rusia. Namun begitu belum ada laporan mengenai Harop yang dijatuhkan oleh Krasukha, sejauh ini drone Bayraktar TB2 (buatan Turki) yang berhasil dilumpuhkan oleh Krasukha (cmiiw).

Dalam perang Azerbaijan-Armenia juga menjadi ajang unjuk kekuatan Harop, dimana ia sukses menghabisi berbagai MBT dan sistem pertahanan udara milik Armenia dengan taktik bunuh dirinya. Harga yang lebih murah serta bisa mengurangi korban jiwa dari para pilot, membuat pesawat tak berawak menjadi andalan saat ini.




Sumber Ilustrasi Foto


Kehadiran drone Kamikaze dilini depan pasukan militer adalah sebuah terobosan yang bagus, dengan demikian tidak akan ada lagi nyawa tentara yang dikorbankan untuk menghancurkan pertahanan lawan. Pengorbanan para Kamikaze tidaklah sia-sia, selain mempertaruhkan nyawa demi bangsa dan negara, dimasa depan aksi heroik mereka menginspirasi terciptanya sebuah drone yang mampu menggantikan tugas seorang Kamikaze.

Demikian sedikit cerita dari Harop, "Si Kamikaze dari Israel". Semoga bisa menambah wawasan baru buat kita semua di era modern alutsista saat ini. Sampai jumpa lagi ditulisan selanjutnya, enjoy Kaskus emoticon-Angkat Beer




Referensi: 1.2.3.4serta tambahan dari Wikipedia.
Ilustrasi: google image
Diubah oleh si.matamalaikat 07-11-2020 11:21
jasakurirjkt
doc1989
yusuf2210
yusuf2210 dan 32 lainnya memberi reputasi
33
10K
129
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer dan Kepolisian
Militer dan Kepolisian
icon
2.2KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.