Pantau.comAvatar border
TS
Pantau.com
Tatapan Pendukung Habib Rizieq Ketika 'Disalip' 2 Bule Bercelana Pendek

Massa dari berbagai daerah memadati akses tol menuju bandara Soekarno Hatta di Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). (Foto: Antara/Muhammad Iqbal)

Pantau.com - Pukul 09.00 WIB pagi ini, Selasa (10/11/2020), Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab akan tiba di Tanah Air. Kedatangan Rizieq disambut para pendukungnya yang membludak sehingga menimbulkan kemacetan.

Kemacetan terjadi di ruas Tol Soedyatmo menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta sejak pagi. Kepadatan kendaraan tersebut sudah terjadi sejak KM 32, Rawa Bokor, Jakarta Barat.

"Kepadatan volume lalin arah Bandara Soetta. Lalu lintas diputarhalukan di lajur kanan ke arah Kapuk di jalur sebaliknya. Gunakan jalur Tangerang," demikian keterangan PT Jasa Marga dalam cuitan di Twitternya, Selasa (10/11/2020).

Baca juga: Dedi Kurnia: Jangan Ada Narasi Pemerintah Kontra Terhadap Rizieq Shihab


Dua calon penumpang warga negara asing (WNA) berjalan kaki menuju bandara Soekarno Hatta di Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). (Foto: Antara/Muhammad Iqbal)

Dari sebuah tangkapan mata lensa Antara, ada sedikit pemandangan unik namun kaya makna saat penjemputan Habib Rizieq berdasarkan pengamatan Pantau.com.
Pada foto itu, terlihat laskar silat pendung Habib Rizieq mengenakan baju kebesaran adat Betawi, dengan mayoritas berwarna merah, tengah menatap secara bersamaan ke arah dua orang wisatawan mancanegara yang lewat di sisi samping. Bule itu tampak santai. Mengenakan celana pendek, kaos, sandal, travel bag dan sebuah permen yang ada di mulutnya.

Dari lintasan pun juga terlihat jomplang. Pendukung pentolan FPI itu tampak penuh sesak, sementara kedua bule itu seperti tanpa hambatan seperti jalan tol. Kedua pria itu bahkan tidak menggunakan masker, kendati sudah ada aparat berwajib di sebelahnya.

Baca juga: Mahfud ke Aparat: Tidak Boleh Ada Tindakan Represif saat Kepulangan Rizieq

Untuk diketahui, hampir 3,5 tahun Rizieq Shihab menetap di Arab Saudi. Dia meninggalkan Indonesia saat kasus dugaan chat pornografinya bersama Firza Husein menyeruak.

Saat itu Habib Rizieq ditetapkan tersangka oleh Polda Metro Jaya, kemudian dihentikan atau SP3. Pada bulan November 2015, Habib Rizieq diadukan Angkatan Muda Siliwangi ke Polda Jawa Barat karena mempelesetkan salam Sunda 'sampurasun'‎‎.

Selain itu, ‎Imam Besar FPI ini juga sempat dijadikan tersangka kasus dugaan penodaan Pancasila. Namun, kasus ini sudah dihentikan oleh Polda Jawa Barat.


Baca juga: Potret Massa Pendukung Padati Bandara Soetta Sambut Kedatangan Habib Rizieq
chelsib2545
viniest
bajier
bajier dan 14 lainnya memberi reputasi
15
19.9K
163
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.