KarjoKareAvatar border
TS
KarjoKare
Terus Berubah, Ternyata Streamingan Lebih Seru dari Bioskop!
Agan dan Sista, kalian sadar gak sih kalau makin kesini habit manusia tu Terus Berubah loh, apalagi mereka – mereka yang generasi millenial dan generasi Z macam Ane...hehe. Salah satu perubahan yang paling keliatan adalah kebiasaan nonton GanSis. Dulu kalau ngomongin kata “nonton” pasti yang terlintas dipikiran kita adalah televisi dan bioskop. Karena emang dua media itu doank yang tersedia. Tapi kalau zaman sekarang, keduanya mulai ditinggalin GanSis. Palingan Bioskop yang masih diminati.

 

So, anak zaman sekarang nontonnya di mana? jawabannya udah jelas GanSis, yakni platform legal streaming. Ingat loh ya...”legal streaming”.

Beberapa platform legal streaming yang sekarang banyak penggemarnya adalah Youtube, Netflix, HBO Go, atau yang baru aja nongol di Indonesia Disney+. Platform - platform ini menyajikan banyak konten – konten menarik, mulai dari konten lokal hingga internasional. Acara – acara yang ada di TV pun bisa ditonton disana. Bahkan GanSis, anak zaman sekarang nonton beritanya di Youtube, gak pake yang namannya nonton berita di TV.

 

Kenapa ya mereka – mereka milih streamingan?, padahal di rumahnya ada TV loh, dan kalau pengen nonton di bioskop, pelayanan di bioskop sekarang udah makin oke loh. Berikut ini alasan kenapa anak zaman sekarang banyak beralih ke platform video streaming:

 

Ini menjadi alasan kuat kenapa banyak orang zaman sekarang yang beralih nonton lewat paltform streaming. Pasti Agan dan Sista juga ngerasain ini. Platform video streaming menyajikan beragam konten menarik, mulai dari film, talkshow, konten sport, musik, hingga konten anak – anak. Adanya platform ini bikin orang gak harus pasrah menikmati konten yang ada seperti konten di tayangan TV. Mereka bisa memilih konten mana yang hendak mereka nikmatin.

 

Fleksibilitas udah barang tentu menjadi hal yang ditawarkan platform video streaming. Dengan bermodalkan smartphone dan kuota internet, kita udah bisa nikmatin beragam konten yang Ane singgung diatas. Paling kalian harus nyisihin sedikit duit untuk platform yang berlangganan. Konten – konten yang beragam tadi bisa dinikmati dimana pun dan kapan pun. Apalagi sekarang udah ada jaringan 4.5G yang terfiberisasi yang menawarkan internet stabil. Di toilet pun juga bisa nonton GanSis...hahaha, menariknya lagi, konten – konten tersebut bisa dinikmati berulang – ulang.


Biasanya platform streamingan menyediakan beragam pilihan kualitas gambar GanSis. Dan umumnya kualitas gambar yang ditawarkan udah HD. Ini tentunya akan bikin pengguna makin betah untuk nikmatin konten – konten yang ada. Jadi gak ada lagi yang namanya kualitas gambar yang masih “cam”, “TS”, atau “DVDRip” GanSis. 

 

Nah, semua alasan diatas tidak terlepas dari dukungan jaringan internet yang berkualitas GanSis. Saat ini jaringan internet udah mendukung banget untuk nonton video streaming. Bukan lagi 4G GanSis, tapi udah jaringan 4.5G seperti yang dimiliki oleh AXIS. Bahkan jaringan 4.5G yang ditawarkan AXIS udah terfiberisasi GanSis. Dengan ini jaringan internet yang dihasilkan lebih stabil dan streamingan gak pake yang namanya ngeleg, serta bisa dilakuin dimana pun GanSis. 

Diubah oleh KarjoKare 05-11-2020 09:37
andr3kurniawan
tien212700
gantarIDWS
gantarIDWS dan 37 lainnya memberi reputasi
36
27.3K
212
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Operator CDMA & GSM
Operator CDMA & GSM
icon
795Thread581Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.