lapar.bang
TS
lapar.bang
[COC. Reg Tasikmalaya] Tempat Ngopi Asik Yang Ada Di Tasikmalaya



Dewasa ini, banyak sekali tempat ngopi asik atau sekedar nongkrong yang mulai menjamur di negri kita. Tanpa terkecuali beberapa tempat ngopi asik yang ada di Tasikmalaya ini.

Tentu saja dengan pesatnya perkembangan jaman dan teknologi, membuat kaum milenial butuh tempat untuk sekedar sharing atau melepas penat. Nah berikut saya akan sedikit membahas tempat ngopi kekinian di Tasikmalaya.


1. Maher Koffie


Sumber


Maher Koffie. Terletak di Jl. R. Ikik Wiradikarta no 6, Tasikmalaya. Kedai kopi yang satu ini bisa menjadi tujuan agan untuk sekedar melepas penat. Terlebih lagi jam buka yang fleksibel dari jam 8 pagi sampai jam 11 malam membuat agan datang di waktu pagi, siang, atau malam.

Menu yang di sajikan juga variatif, dari minuman v60, vietnam drip, esspresso, hingga late. Tapi tenang saja gan, selain minuman panas, tersedia juga minuman dingin seperti, es kopi susu, babana milnkshake, bahkan beberapa makanan ringan tersedia di kedai ini.

Oh iya, jangan khawatir. Jika agan termasuk orang yang males untuk gerak. Maher Koffie juga menyediakan grabfood untuk mengantar pesanan agan sampai rumah dengan selamat. Jadi gimana? Tertarik untuk menyambangi Maher Koffie? Sesekali boleh lah ya langsung ngopi ditempat hehehe.


2. Tangkalkopi


Sumber


Ngopi sambil menikmati suasana alam? Bisa banget gan. Apalagi Tasikmalaya ini memang sangat terkenal dengan wisata alamnya.

Konsep tempat semi outdor ini menyajikan tempat ngopi yang asik banget. Jika agan berkunjung ke Situ Cilambu, Manojaya, di sebelah kiri pintu masuk ada sebuah kedai yang langsung menghadap ke arah Situ Cilambu.

Berbagai menu kopi hangat sampai dingin juga tersedia di Tangkalkopi. Tempat yang cozy banget ini sangat cocok digunakan untuk tempat refreshing sembari menikmati secangkir kopi. Sementara untuk jam buka jika hari biasa dimulai pukul 12 siang sampai 11 malam dan saat hari libur, kedai ini buka mulai pukul 9 pagi sampai pukul 12 malam. Sangat cocok untuk agan yang demen plesiran dari kedai satu ke kedai lain. Jika agan merasa lapar, jangan khawatir karena Tangkalkopi juga menyediakan menu berat seperti nasi liwet.

Menikmati kopi disore hari dengan pemandangan sebuah danau. Tangkalkopi menyediakam itu.


3. TaruhCoffee


Sumber


Terletak di Jl. Ahmad Yani. No 125A, Cipedes, Kota Tasikmalaya. TaruhCoffee menjadi tempat ngopi yang harus agan coba kunjungi di Kota Tasik.

Selain menyediakan menu kopi seperti kedai pada umumnya. TaruhCoffee juga memiliki tempat untuk meroasting kopi sendiri. Hal ini dikarenakan TaruhCoffee juga menggandeng para petani kopi lokal untuk memberdayakan hasil kopi. Terlepas dari hal ini, TaruhCoffee juga siap berbagi ilmu kiat giat menanam kopi dari awal hingga jadi sebuah minuman yang sudah siap untuk diseduh.

Untuk jam oprasional, TaruhCoffee buka setiap hari dari jam 8 pagi hingga jam 10 malam.


4. MenjelmaKopi


Sumber


Kedai kopi berikutnya adalah MenjelmaKopi. Dengan konsep tema gedung tua, kedai ini sangat asik untuk tempat nongkrong sekaligus berbincang bersama.

Kedai yang berada di Jl. Sutisna Senjaya No 84. Kota Tasikmalaya ini menyediakan berbagai varian minuman bebahan kopi, tentunya dengan barista yang sudah berkecimpung didunia kopi. Belakangan, Owner sekaligus barista yang bernama Fira Lutfi ini sering membuat promo-promo yang pastinya gak bakal membuat kantong jebol.

Untuk hari senin sampai jumat, kedai ini buka mulai pukul 2 siang sampai pukul 11 malam.
Sementara untuk hari sabtu dan minggu, kedai ini mulai beroprasi dari jam 8 pagi sampai jam 11 siang kemudian dilanjut lagi dari jam 2 siang sampai dengan jam 11 malam.

Tertarik untuk mengunjungi salah satu tempat ngopi yang berada di Tasikmalaya?

Seklian thread dari saya, selebihnya saya mohon maaf jikalau dalam penulisan atau penyampaian kata kata kurang enak dibaca.







japarinaUriNamiembunsuci
embunsuci dan 28 lainnya memberi reputasi
27
3.7K
134
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tasikmalaya
Tasikmalaya
icon
573Thread172Anggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.