ummuzaAvatar border
TS
ummuza
[COCupang] Tips Memelihara Cupang
Cupang Oh Cupang



Hai, gan/sis semua ketemu ne di trit ane yang berjudul Tips Memelihara Cupang


Cupang ini termasuk ikan air tawar dan sebagai ikan hias yang yang banyak diminati banyak kalangan. Dari kalangan anak-anak, remaja bahkan orangtua. Cupang banyak diminati dari berbagai kalangan karena selain ikannya bagus atau cocok buat ikan hias, pemeliharaan dan perawatannya gampang banget alias tidak ribet lo.

Cupang ini banyak jenisnya, harganya pun mulai 2000 sampai puluhan ribu tergantung. Ikan cupang ini dinilai dari keunikan warna, keindahan ekor serta siripnya. Semakin cantik warnanya semakin diminati, ditambah lagi ekor dan sirip yang menjuntai akan semakin banyak peminatnya.



Cupang bangkok merupakan salah satu jenis ikan cupang yang biasa dan harga murah meriah Rp 2000,00 aja.

Ingin tahu ?
perawatan cupang berdasarkan versiku
:monggo

kita simak bersama


1. Memberi makanannya sedikit - sedikit saja
Pelihara cupang itu gampang banget selain ikan ini butuh makanan tetapi tidak serakus ikan lele lo, sekedar makan. Jadi, memberi makanannya jangan kebanyakan karena kalau kebanyakan nanti justru membuat air cepat kotor dan bau.

Dan makanannya pun mudah kita mendapatkannya, bisa kita dapat di tempat penjual makanan ikan dengan harga yang terjangkau juga. Makanannya bisa berupa pelet khusus cupang atau cacing sutra.


2. Perhatikan pergantian airnya
Pergantian air untuk cupang minimal seminggu sekali ya. Kebutuhan air bersih ikan cupang seperti ikan-ikan hias pada umumnya suka dengan kebersihan. Jadi jangan sampai lupa untuk ganti ainya ya 😍 kalau airnya kotor, terlambat ganti bisa-bisa mati deh 😒

Selain menjaga kebersihan air mempunyai manfaat enak dipandang karena airnya jernih juga bermanfaat sebagai pergantian oksigen.


3. Jauhkan cermin dan bersama dalam satu wadah
Cupang adalah ikan petarung sehingga melihat ada bayangan diri sendiri atau ikan lain akan dilawan. Jangan sekali-sekali menaruh cermin di dekat cupang kalau tidak ingin cupangmu babak belur atau menjadikan satu dalam satu tempat dengan jumlah lebih dari satu jantan dengan jantan bisa tarung karena cupang ini merupakan ikan petarung. "Ikan laga-laga", kata sikembar dari tetangga sebelah.



Demikian sedikit tips memelihara ikan cupang dari saya.

Semoga bermanfaat


emoticon-Mataharibelajarbersamabisadanterimakasihemoticon-Matahari



Sumber tulisan murni opini pribadi
Sumber gambar koleksi pribadi


#Agustus'20
#ummuza
Diubah oleh ummuza 24-08-2020 04:06
rens09
embunsuci
tien212700
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.2K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Freshwater Fish
Freshwater Fish
icon
1.7KThreadβ€’1.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
Β© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.