Hobby
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
26
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/5f491c579a972e353b250754/cocupang-tertarik-berbisnis-ikan-cupang-berikut-ini-cara-mudah-membudidayakannya
Ikan cupang adalah ikan air tawar yang habitat asalnya berasal dari beberapa negara di Asia Tenggara, seperti: Thailand, Vietnam, Brunei, Singapura, dan juga Indonesia. Memiliki sirip dan ekor yang indah dengan beragam corak warna menarik, membuat ikan cupang diminati banyak orang untuk dijadikan ikan hias. Selain sebagai hiasan, ikan cupang juga sering dijadikan sebagai hewan aduan karena sifatny
Lapor Hansip
28-08-2020 22:01

[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya

icon-verified-thread
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya

[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya

Ikan cupang adalah ikan air tawar yang habitat asalnya berasal dari beberapa negara di Asia Tenggara, seperti: Thailand, Vietnam, Brunei, Singapura, dan juga Indonesia. Memiliki sirip dan ekor yang indah dengan beragam corak warna menarik, membuat ikan cupang diminati banyak orang untuk dijadikan ikan hias. Selain sebagai hiasan, ikan cupang juga sering dijadikan sebagai hewan aduan karena sifatnya yang agresif.

[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya


Tidak heran banyak orang beranggapan bahwa membudidayakan ikan cupang bukanlah hal mudah, mengingat jika ikan ini diletakkan dalam satu wadah akan bertarung. Namun buat kalian yang tertarik berbisnis ikan cupang dan tidak tahu cara membudidayakannya, berikut ini tips dan trik mudah budidaya ikan cupang.


[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya


Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut ini Cara Mudah Membudidayakannya

1. Sediakan Tempat Pemijahan

Langkah pertama jika ingin membudidayakan ikan cupang adalah menyediakan tempat pemijahan

Alat-alat yang dibutuhkan antara lain:
-baskom atau aquarium dengan ukuran sekitar 20cmx20cmx20cm dan diisi air sekitar 10-15cm
-gelas kaca atau gelas plastik tembus pandang
-tumbuhan air sebagai tempat perlindungan burayak nantinya


2. Pilih Bibit Indukan

Setelah tempat telah disiapkan, selanjutnya pilihlah bibit indukan yang akan dibudidayakan dengan rentang usia 4-8 bulan untuk jantan, dan 3-4 bulan untuk betina.

Bagaimana cara membedakan cupang jantan dan betina? Hal tersebut bisa dilihat dari ciri fisiknya dan sifatnya. Cupang jantan umumnya lebih lincah, memiliki sirip dan ekor lebih panjang dengan warna cerah. Sedangkan untuk cupang betina memiliki ciri-ciri sebaliknya.

3. Lakukan Proses Pemijahan

Langkah selanjutnya setelah bibit telah siap adalah melakukan proses pemijahan. Sebelumya air di dalam aquarium atau baskom harus diendapkan semalam terlebih dahulu, lalu masukan ikan jantan dan biarkan lagi selama sehari.

Tanda bahwa ikan siap melakukan proses pemijahan adalah setelah muncul gelembung-gelembung yang dibuat cupang jantan. Gelembung ini nantinya akan menjadi tempat penyimpanan burayak yang sudah dibuahi.

Untuk memancing cupang jantan agar membuat gelembung adalah dengan memasukkan cupang betina ke dalam aquarium. Namun untuk mencegah agar nantinya cupang tidak bertarung, cupang betina harus dimasukkan ke dalam gelas kaca baru dibenamkan dalam akuarium. Langkah ini juga bertujuan agar induk jantan dan betina bisa beradaptasi. Yah, anggap aja sebagai langkah pendekatan, wkwk.

Jika gelembung-gelembung sudah terlihat dalam akuarium, masukan lagi cupang betina ke dalam akuarium tanpa memasukkannya ke dalam gelas kaca. Di sinilah akan terjadi proses pemijahan yang biasanya terjadi pagi hari jam 07-10 atau sore jam 4-6.

Jangan lupa tutup akuarium menggunakan koran atau letakkan di tempat yang jauh dari keramaian, karena ikan cupang akan sangat sensitif saat masa kimpoi.

4. Pisahkan Cupang Betina

Setelah proses pembuahan selesai, pindahkan cupang betina ke tempat lain agar tidak memakan burayak. Selanjutnya, telur ikan akan dijaga dan dirawat oleh cupang jantan. Setelah 3 hari, telur akan menetas dan berilah makan kutu air dengan jumlah sedikit agar tidak mengotori air.


5. Angkat Cupang Jantan

2 minggu setelah cupang menetas, angkatlah cupang jantan dari wadah dan pindahkan anakan ikan ke tempat yang lebih luas. Jangan lupa beri makan anakan ikan dengan kutu air atau larva nyamuk.


6. Langkah terakhir adalah memisahkan anakan ikan cupang yang sudah tumbuh dewasa, ke dalam wadah berbeda. Lakuin pemisahan ini setelah anakan cupang berumur 1,5 bulan.

[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya

Itulah tadi langkah-langkah mudah membudidayakan ikan cupang. Semoga bermanfaat untuk kalian yang tertarik untuk berbisnis ikan bersirip indah ini. Perlu diketahui setiap pembuahan biasanya induk cupang akan menghasilkan sekitar 100 telor, tapi yang berhasil hidup biasanya hanya sekitar 50 saja.

Sekian thread kali ini, sampai jumpa di lain waktu.


Wassalam





Sumber
Sumber lain
Sumber gambar


Cilacap, 28 Agustus 2020


Kunjungi b-blog Kompak dengan klik gambar di bawah ini
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya





profile-picture
profile-picture
profile-picture
dan 8 lainnya memberi reputasi
9
Masuk untuk memberikan balasan
freshwater-fish
Freshwater Fish
800 Anggota • 1.7K Threads
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
28-08-2020 22:01
Bismillah, ikutan
profile-picture
Cahayahalimah memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
29-08-2020 04:00
Siip dah moga juara emoticon-2 Jempol
profile-picture
TaraAnggara memberi reputasi
1 0
1
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
29-08-2020 04:20
Quote:Original Posted By TaraAnggara
Bismillah, ikutan

Ternyata mudah ya, sis. Piara cupang
Quote:Original Posted By elkhubbi
Siip dah moga juara emoticon-2 Jempol

Aamiin, hooh abah
profile-picture
profile-picture
elkhubbi dan TaraAnggara memberi reputasi
2 0
2
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
29-08-2020 04:34
Quote:Original Posted By elkhubbi
Siip dah moga juara emoticon-2 Jempol


Aamiin

Quote:Original Posted By dalledalminto
Ternyata mudah ya, sis. Piara cupang
Aamiin, hooh abah


Iya, Pakdhe. Tapi harus telaten bersihin airnya ya, kalau ikan
profile-picture
elkhubbi memberi reputasi
1 0
1
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
29-08-2020 05:10
Oalah gitu toh caranya, aku pengen ngerawat ini ikan tapi masih maju mundur cantik. Karena gak tau caranya 😆
Btw, terima kasih tips nya
profile-picture
TaraAnggara memberi reputasi
1 0
1
Lihat 6 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 6 balasan
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
30-08-2020 12:11
emoticon-Blue Guy Cendol (L)
profile-picture
TaraAnggara memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
30-08-2020 21:00
Yang lagi mulai rame nih, pelihara ikan cupang, boro boro mau budidaya nyoba pelihara 1 aja cuman bertahan 1 minggu doang emoticon-Matabelo
profile-picture
TaraAnggara memberi reputasi
1 0
1
Lihat 6 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 6 balasan
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
31-08-2020 19:24
Cupang aku keringgalan hikz
profile-picture
TaraAnggara memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
14-09-2020 19:43
Keren emang ikan cupang ini
0 0
0
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
30-03-2021 19:09
Mantap
0 0
0
[COCupang] Tertarik Berbisnis Ikan Cupang? Berikut Ini Cara Mudah Membudidayakannya
15-07-2022 07:52
Ikan yang sangat indah dan eksotik.....
0 0
0
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2023, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia