airell.718Avatar border
TS
airell.718
Apakah Efektif Belajar Metode Daring Saat Pandemi Covid-19?

Holaa agan sista, jumpa lagi dengan gua airell.718. Kali ini ane pengen nih bahas mengenai bidang pendidikan selama pandemi Covid-19 dengan gunain metode belajar daring . Which is ini pure pengalaman ane dan ga bakal ane lebih/kurangin apapun itu.


Sebelumnya mungkin ada yang masih asing kali ya mengenai  apa sih yang dimaksud metode belajar daring atau online ini. Jadi, belajar daring merupakan sistem atau metode belajar jarak jauh yang menggunakan internet sebagai alat interaksi.


Mengapa Menggunakan Sistem Belajar Daring?


Well, ini sesuai dengan surat edaran oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang menganjurkan lembaga pendidikan untuk belajar di rumah bertujuan meminimalisir penyebaran virus Covid-19.

Menurut ane belajar daring merupakan suatu tantangan baru di bidang pendidikan dan so far pasti bakalan ada plus minus nya. Namanya juga adaptasi ya kan


Sebagian dari siswa/mahasiswa merasa senang dengan metode ini (berdasarkan opini di base twitter), tapi secara pribadi ane sih engga hehe. Karena, ngerasa kurang nangkep materi dan susah paham. Apalagi ane ada pratikum, jadi ya mau ga mau pratikum online. Gimana menurut gansis, pusing ga tuh emoticon-Frown



Source: Tirto.ID


Pembelajaran metode daring merupakan suatu adaptasi yang siap gak siap harus lu lakuin dan jalanin. Beberapa perbedaannya antara lain:

Quote:

Quote:

Quote:


Quote:


Jika pada jenjang sekolah dasar sampai menengah atas, kendala yang dihadapi pun sama yaitu sinyal. Dan karena gaada subsidi paket data jadi sebagian sekolah tidak melakukan metoda daring. Alhasil, tenaga pendidik hanya memberikan soal tanpa adanya interaksi dengan peserta didik. Ini gua tau karena interaksi langsung sama adek-adek di kompleks pas KKN.



Source: dokumentasi pribadi


Iya, KKN (Kuliah Kerja Nyata) ane di kampung halaman masing-masing. Sedih? jelas emoticon-Frown 
Ane juga pengen punya pengalaman seru seperti KKN yang pada umumnya. Tapi ya gimana, nasi udah jadi bubur sooo lanjut aje lah.


Pas KKN kemaren, ane bantu untuk mengajar siswa jenjang sd-smp. Kalo dibilang susah ya susah, karena out of the box dari jurusan ane. Tapi, yang ane permasalahin itu pemberian soal dari guru. Jadi, ada yang masih kelas 1 sd dan tugasnya disuruh ngerangkum dari video youtube. Ada juga yang suruh ngerjain 3 halaman. Emosi ga lu gansis, jujur amat disayangkan sekali sebagian besar tanaga pendidik memberikan tugas yang bukan kapasitas siswa seharusnya. Respon mereka sudah jelas lebih suka belajar seperti biasa daripada metoda daring.


Saran ane sih buat tenaga pendidik tolong jika memberi pekerjaan rumah yang sesuai kemampuan setiap jenjang. So, masih perlu dioptimalkan belajar daring selama pandemi. 
Diubah oleh airell.718 30-08-2020 05:44
aviep
indrag057
Bgssusanto88
Bgssusanto88 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
238
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
Education
icon
22.5KThread13.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.