herberthus
TS
herberthus
Buku Jokowi 'Man of Contradiction' akan Terbit, RG: Sulit Terjemahkan ke Indonesia

Pengamat Politik Rocky Gerung dalam tayangan Youtube pribadinya, Rocky Gerung Official, Sabtu (15/8/2020), bahas soal buku terbitan Australia yang mengangkat Jokowi dan Indonesia berjudul Man of Contradiction: Joko Widodo and the struggle to remake Indonesia. 

Nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadikan sebagai judul sebuah buku yang akan diterbitkan di Australia.

Dilansir TribunWow.com, buku dengan judul Man of Contradiction: Joko Widodo and the struggle to remake Indonesia itu rencananya akan terbit pada 1 September 2020 mendatang.

Menanggapi hal itu, Pengamat Politik Rocky Gerung mengatakan bahwa judul tersebut akan sulit untuk diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Pernyataannya tersebut disampaikan dalam tayangan YouTube pribadinya, Rocky Gerung Official, Sabtu (15/8/2020).


Nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadikan sebagai judul sebuah buku yang akan diterbitkan di Australia berjudul Man of Contradiction: Joko Widodo and the struggle to remake Indonesia, rencananya akan terbit pada 1 September 2020 mendatang. (Twitter/@benjaminbland)

Alasannya menurut Rocky Gerung adalah adanya kata Contradiction yang mempunyai arti kontradiksi.

Dikatakannya, makna dari kata kontradiksi sebenarnya sangat bagus berkaitan dengan pola pikir yang majemuk.

Namun, dirinya mengatakan maknanya akan berbeda ketika dijadikan sebagai judul buku.

"Ini saya enggak tahu bagaimana terjemahannya dalam bahasa Indonesia 'Man of Contradiction'," kata Rocky Gerung.

"Kalau kontradiksi itu bagus di dalam berpikir, karena kita ingin mengadu dalil supaya timbul sesuatu yang bermutu," jelasnya.

Rocky Gerung mengatakan bahwa ketika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia atau perspektif masyarakat Indonesia bisa juga diterjemahkan sebagai orang yang tidak berprinsip.

Dirinya lantas menyinggung soal kepribadian sosok Jokowi yang dinilai sesuai dengan konteks judul tersebut, yakni tidak mempunyai pegangan.

Oleh karenanya, Rocky Gerung menilai bisa memiliki maksud berbeda jika diterjemahkan atau dipahami dengan bahasa Indonesia.

"Tapi kalau judulnya dipakai sebagai buku, 'Man of Contradiction' nanti terjemahan di Indonesia jadi orang yang tak punya prinsip karena dia sendiri tidak punya pegangan," ungkap Rocky Gerung.

"Kan itu imagenya, man of contradiction artinya orang yang tidak bisa dipegang karena kontradiksi terus," lanjutnya.

"Jadi itu buku yang agak sulit untuk diterjemahkan ke Indonesia," pungkasnya.

Simak videonya mulai menit awal:



kolam

kontradiksi menurut kbbi: pertentangan antara dua hal yang sangat berlawanan atau bertentangan, memang betul sih antara yg diomongin sama praktek bertentangan

contoh: ngomongnya stop impor tapi malah hampir semua komoditas impor, ngomongnya stop hutang luar negeri tapi prakteknya malah jadi raja ngutang, sesuai sama yang sering diomongin cebong, kalo kowi ngomong berarti kebalikannya

atmajazonetjiembeksoljin7
soljin7 dan 9 lainnya memberi reputasi
4
3.1K
50
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.