• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Beberapa Fakta Guru PAUD Itu Tampak Awet Muda, Penasaran? Ini Buktinya!

trifatoyahAvatar border
TS
trifatoyah
Beberapa Fakta Guru PAUD Itu Tampak Awet Muda, Penasaran? Ini Buktinya!


Masih ingatkah siapa guru Kelompok Bermain, atau Taman Kanak-kanak, Agan Sista semuanya?

Masih ingat dong, karena merekalah yang mengajarkan tiga kata emas yaitu minta tolong, mohon maaf, juga terima kasih, setelah orang tua tentunya.



Hallo apa kabar Agan Sista semuanya semoga hari ini senantiasa sehat, jumpa kembali dengan Thread Ane, kali ini ingin ngebahas tentang Fakta-fakta kenapa guru PAUD, Pendidikan Anak Usia Dini baik formal maupun non formal itu bisa Awet muda.

Beneran nih awet muda, nggak awet tua hehehehe. Bener dong, Gan Sis pernah suatu kali bertemu dengan guru-guru Paud? Gimana pernah tanya kabar mereka? Gimana dengan penampilannya? Berubahkah?

Karakteristik Pendidik Paud, baik Formal maupun non formal itu hampir sama, lembut, sopan dan penyayang tentunya, bagaimana bisa tidak memiliki karakter yang seperti itu, yang dihadapi adalah anak-anak yang masih polos seperti kertas putih.



Jadi untuk menjadi pendidik Paud yang dibutuhkan utamanya adalah kesabaran, Guru Paud nggak sabar, pulang aja deh ke rumah.





Okey deh langsung saja Ane ingin membeberkan Fakta-fakta tentang Guru Paud Kenapa sering di bilang Awet muda, langsung aja cap cus.

Fakta-faktanya adalah sebagai berikut:

Pertama :

Guru Paud tampak kelihatan awet muda, bahkan terlihat sepuluh tahun lebih muda daripada umurnya, karena setiap hari dia gembira, tertawa, tepuk-tepuk, loncat-loncat bahkan lari-lari ke sana ke mari.



Ke dua :

Mengajar dengan wajah ceria, beneran guru Paud itu memang dituntut harus ceria sepanjang masa, nggak percaya? Gini ya kalau misal ngajar SD sampai sekolah jenjang berikutnya, ini guru lagi ada masalah di rumah, entah dengan suami atau siapapun, sampai di sekolah masih dengan wajah cemberut, anak-anak nggak ada yang berani nanya, karena guru tersebut, masuk kelas tinggal bilang, buka buku halaman sekian, baca-baca, terus kerjakan tugas.

Nah kalau guru Paud, bagaimana ceritanya, mau pasang muka cemberut, entar muridnya pada takut semua, apalagi ketika SOP penyambutan, kudu pasang wajah semanis mungkin sambil tersenyum, kalau cemberut pasti bocah-bocah kecil itu pada sibuk bertanya, seperti bu guru kenapa? Bu guru sakit? Akhirnya walaupun dari rumah sedang tidak baik-baik saja, begitu sampai sekolah kudu pasang wajah cerah ceria, tapi ceria beneran begitu berjumpa dengan anak-anak.





Ke tiga :

Ketika yang lain menyanyikan lagu melo, bahkan sangat melo banget seperti lagu Kumenangiiis milik teh Rosa yang lagi booming, atau lagu-lagu cinta, lagu patah hati eh guru Paud tetep nyanyi balonku ada lima, Naik-naik ke puncak gunung, gembira berkumpul, Satu-satu aku sayang ibu, bunda piara, gelang sipatu gelang dan di sini senang di sana senang. Kurang gembira gimana lagi coba, dan itu fakta yang membuat guru Paud tampak awet muda. Karena selalu ceria
.







Okey deh Gan Sist begitulah fakta-fakta guru Paud kenapa tampak kelihatan lebih muda, ya karena kumpulnya dengan anak-anak kecil terus.
Jadi gembira sepanjang masa.
Sampai jumpa di Thread Ane selanjutnya bye ... bye ...


Opini pribadi,
Sumber gambar doc.pri FB Tri Purwati dan Enymita
Diubah oleh trifatoyah 04-08-2020 02:48
666fapfap
Cintabening
tien212700
tien212700 dan 17 lainnya memberi reputasi
16
4.6K
145
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.