batzforumAvatar border
TS
batzforum
Sangat Disayangkan! Inilah Karakter Anime Naruto Yang Mati Di Usia Muda!


Di dalam anime Naruto, setiap ninja tentunya memiliki resiko untuk mati dalam menjalankan setiap misinya. Baik itu dari misi yang mudah, lumayan sulit bahkan sampai misi yang sulit semuanya memiliki resiko kematian jika seorang ninja tidak berhati-hati menjalankan misinya.


Kali ini ane akan membahas tentang beberapa ninja di anime Naruto yang mati terlalu muda dibandingkan karakter lainnya. Baik itu karena misi, pengorbanan ataupun penyakit yang sedang dialami. Simak daftarnya dibawah ini ya.


1. Itachi Uchiha




Karakter yang merupakan kakak kandung dari Sasuke ini terkenal sebagai ninja yang sangat kuat bahkan ketika dia masuk di organisasi Akatsuki. Hal yang menyebabkan dirinya mati muda bukan karena kalah bertarung dengan Sasuke, melainkan karena penyakit yang dideritanya. Penyakit yang diderita Itachi sangat parah sehingga dirinya mati di usia muda didepan adiknya.


2. Neji Hyuuga



Sumber gambar

Neji Hyuuga yang merupakan sahabat dari Naruto Uzumaki harus tewas ketika perang dunia ninja keempat sedang berlangsung. Bisa dibilang kematian Neji adalah sebuah pengorbanan, karena dia rela memasang badan dari serangan Juubi untuk melindungi Naruto yang sudah kelelahan. Alhasil Neji berhasil menyelamatkan Naruto dengan merelakan nyawanya sendiri.


3. Shisui Uchiha




Karakter ini dikenal sebagai sahabat dari Itachi Uchiha. Shisui memiliki kekuatan yang sangat hebat bagi seorang Uchiha, bahkan Itachi saja mengakui kekuatannya loh. Namun sangat disayangkan, dikarenakan obsesi Danzo, Shisui memutuskan untuk bunuh diri dan meninggalkan satu mata Sharingannya kepada Itachi.


4. Yahiko




Yahiko merupakan seorang ninja dari Amegakure yang sejatinya adalah pimpinan dari Akatsuki. Namun dirinya harus mati muda karena ulah dari Hanzo (Pemimpin Amegaruke saat itu) yang menyandera Konan. Diri Yahiko diminta untuk mati jika ingin Konan tetap hidup. Alhasil Yahiko mendatangi shuriken yang dipegang Nagato, dan dirinya meninggal disitu. Mungkin jika dia masih hidup, Akatsuki tidak akan menjadi seperti yang diceritakan saat ini.


5. Minato Namikaze dan Kushina Uzumaki




Dua karakter ini adalah orangtua dari Naruto Uzumaki sang karakter utama. Mereka berdua meninggal saat penyerangan Kyuubi (Yang dilepaskan Obito) di desa Konoha. Pasangan suami istri muda ini meninggal karena tubuh mereka tertusuk oleh cakar Kyuubi karena mereka melindungi Naruto yang baru lahir.


6. Rin




Karakter ini berada di tim yang sama dengan Kakashi dan Obito, dimana pemimpin tim mereka adalah Minato Namikaze. Rin mati di usia muda juga loh gan, tepatnya dia mati di tangan sahabat satu timnya sendiri yaitu Kakashi Hatake. Sebenarnya Rin sendiri yang meminta Kakashi untuk membunuhnya, karena Rin (Saat itu sudah menjadi Jinchuriki Sanbi) tahu bahwa Kirigakure menyiapkan rencana untuk menghancurkan Konoha menggunakan Sanbi yang ada di diri Rin. Karena tahu akan hal itu, Rin memutuskan untuk terkena Raikiri dari Kakashi dan meninggal saat itu juga.
Kematian Rin ditonton oleh Obito, dan membuat Obito menjadi jahat tanpa mengetahui yang sebenarnya terjadi.


Itulah beberapa ninja di anime Naruto yang meninggal/mati muda. Mungkin jika mereka tidak mati muda, jalan cerita Naruto akan sedikit berbeda. Tapi mau bagaimana lagi, hal tersebut merupakan kehendak dari Masashi Kishimoto sang kreator anime Naruto ini.


Jika diberi kesempatan untuk memilih, siapa karakter yang kalian inginkan tetap hidup dalam cerita lanjutan Naruto di Boruto : Next Generation ini?


Sumber referensi : Tulisan pribadi, dari sinidan dari sini
Sumber gambar : Google images

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
Diubah oleh batzforum 26-07-2020 07:15
Richy211
kecombranggg
jajakaapes
jajakaapes dan 8 lainnya memberi reputasi
9
4.5K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Anime & Manga Haven
Anime & Manga Haven
icon
6.5KThread8.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.