• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Inilah Beberapa Kekuatan Super yang Dimiliki Manusia tanpa Kita Sadari, Luar Biasa!

iissuwandi
TS
iissuwandi
Inilah Beberapa Kekuatan Super yang Dimiliki Manusia tanpa Kita Sadari, Luar Biasa!


Assalamualaikum

Halo sahabat kaskuser, semoga selalu sehat dan bahagia di manapun Agan dan Sista berada. Terima kasih karena telah tergelincir ke thread ane.

Manusia adalah makhluk paling sempurna yang telah diciptakan di muka bumi. Taukah, Agan dan Sista, tanpa kita sadari ternyata kita memiliki kekuatan super! Yang apabila dilatih bisa jadi kita akan menjadi superhero seperti yang kita tonton di film-film.

Otak Manusia

Agan dan Sista pasti sering banget kan mendengar umpatan "Dasar nggak punya otak! Seseorang yang kesal entah karena apa mungkin tanpa sadar mengucapkannya. Andai ia tau betapa menakjubkannya kerja otak dan semua manusia pasti punya otak, kan? Otak dapat menyimpan data sebesar satu petabyte, setara dengan 1000 terabyte.
Di dalam otak terdapat memori yang berfungsi menyimpan semua kenangan baik dan buruk, sehingga manusia dapat belajar dari kenangannya agar tidak melakukan kesalahan yang sama kembali.

Otot Manusia

Manusia memiliki lebih dari 600 otot. Ketika Agan dan Sista melangkah satu langkah saja hanya menggunakan 200 otot. Otot-otot ini bekerja keras setiap harinya. Karena rata-rata manusia normalnya melangkah hingga 10.000 kali dalam sehari. Enggak sadar, kan, ternyata bisa sampe 10.000 langkah dalam sehari, GanSist! Eit, ada pengecualian bagi kaum rebahan kali, yaemoticon-Leh Uga

Echolocation

Kemampuan ini dimiliki oleh hewan tertentu dengan menggunakan bio solar. Manusia bisa mengenali objek lewat gema dan suara. Contoh hewan yang memiliki kemampuan ini adalah kelelawar dan lumba-lumba. Kemampuan ini biasanya dimiliki oleh tunanetra. Ia seakan bisa melihat dalam gelap. Manusia normal lainnya juga menggunakan kemampuan ini jika berada dalam gelap, hal sederhana saja, ketika listrik padam misalnya. Jika kemampuan tersebut dilatih terus menerus kemampuan echolocation bisa Agan dan Sista miliki.

Memiliki Lebih dari 5 Indera

Indera penciuman, indera pendengaran, indera perasa, indera penglihatan, dan sentuhan. Ternyata manusia mempunyai indera lainnya yang tersebut tadi. Ada indera waktu, indera keseimbangan, indera suhu, dan lain sebagainya. Jika ditotal mencapai angka 20 indera yang dimiliki. Amazing!

Kemampuan Beradaptasi

Kemampuan manusia beradaptasi yang super cepat dengan lingkungan dan situasi memang tidak diragukan lagi. Hal inilah yang menyebabkan manusia tetap ada hingga hari ini. Kemampuan ini membuat manusia terhindar dari kepunahan. Hal ini tentunya tidak dimiliki oleh makhluk hidup lainnya. Seperti yang sama-sama kita rasakan saat pandemi ini, kita mulai bisa beradaptasi dengan new normal yang diterapkan oleh pemerintah.

Mata Manusia

Jika mata manusia adalah kamera digital maka resolusinya akan mencapai 576 megapixel. Mata manusia bisa membedakan satu juta warna. Tapi sebagian orang yang mempunyai empat jenis kerucut di dekat retinanya, yang bagi orang normal hanya tiga kerucut saja, mereka bisa membedakan 100 juta warna!

Telinga

Telinga manusia sangat sensitip sehingga bisa mendengar molekul. Kita bisa membedakan air panas dan air dingin dari suara yang dihasilkan. Molekul air panas yang bergelembung dan lebih renggang hingga menghasilkan suara lebih keras dibanding suara yang dihasilkan molekul pada air dingin.
Kekuatan mendengar akan lebih terangsang jika mengarahkan telinga kanan ke arah yang benar. Jadi jangan heran jika kita mendengar suara percakapan dari jarak jauh meski berada dalam ruangan yang bising. Ini dikarenakan suara yang masuk lewat telinga kanan akan diproses oleh otak kiri. Otak kiri mahir mengenali pembicaraan. Semakin muda usia, maka semakin baik menerima suara percakapan. Ane baru sadar, kalo kita nguping di tembok atau depan pintu, tanpa sadar kita menempelkan telinga kananemoticon-Leh Uga.
Spoiler for Kekuatan super yang dimiliki manusia:

Sebenarnya masih banyak banget kekuatan super lainnya yang ada dalam diri kita yang kadang kita tidak menyadarinya. Malah nggak kepikiran atau malah baru tau.

Sekian dulu thread dari ane, semoga bisa bertemu kembali di thread ane selanjutnya. Suwun.

Kunjungi B Log kami dengan meng-klik gambar di bawah ini


Sumber gambar : Google
Referensi : Youtube
Diubah oleh iissuwandi 14-07-2020 23:54
febrifznlosecmamaproduktif
mamaproduktif dan 41 lainnya memberi reputasi
42
7.2K
158
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.