rarirurerorAvatar border
TS
rarirureror
Kenali Batik Shibori, Teknik Membatik Ala Kekaisaran Jepang!


Sista!

Kalian semua pasti sudah kenal banget kan sama yang namanya batik?

Tentu saja! Kain bergambar yang dibuat dengan teknik khusus ini memang banyak sekali tersebar di beberapa daerah Indonesia, bahkan di beberapa daerah di Indonesia punya kain batik dengan gaya khasnya masing-masing loh. Teknik yang digunakan untuk menghasilkan kain batik pun ada banyak ragamnya GanSis, ada batik tulis dibuat langsung langsung dengan tangan, batik cap yang dibuat dengan bantuan cap dengan pola tertentu, serta ada batik lukis yang dibuat dengan cara dilukiskan langsung di kain putih.

Yap! Secara teknik yang dilakukan para pembatik di Indonesia, teknik membatik memang terbagi atas batik tulis, batik cap, dan batik lukis, GanSis. Tapi kalian tau ga sih, kalau ternyata ada teknik pewarnaan lain yang hasilnya sangat mirip dengan motif batik? Teknik pewarnaan tersebut adalah Shibori, sebuah teknik pewarnaan pada masa kekaisaran Jepang yang dilakukan dengan cara diikat dan dicelupkan.

Oh iya, teknik pewarnaan shibori juga ada banyak macamnya loh. Teknik shibori terdiri dari enam jenis, yaitu...



Kanoko Shibori




Miura Shibori




Arashi Shibori




Itajime Shibori




Kumo Shibori




Nui Shibori





Itu dia beberapa teknik pewarnaan Shibori yang biasa dilakukan mulai dari yang paling mudah hingga yang paling sulit. Untuk Agan dan Sista yang ingin mencoba membuat motif kain dengan teknik Shibori, kalian bisa memulainya dengan mencoba teknik yang paling mudah, yaitu Kanoko Shibori.

Oh iya, Agan dan Sista suka memerhatikan Batik Shibori yang dijual di pasaran ga sih? Pasti sebagian besar Batik Shibori yang kalian temui memiliki warna biru dan putih kan? Hmm, kira-kira kenapa ya? Agan dan Sista tau ga sih alasannya? Satu hal yang pasti, kain katun putih dipilih sebagai kain dasar dikarenakan sifatnya yang sangat mudah menyerap air, namun alasan lain kenapa warna yang digunakan mayoritas warna biru ane juga ga tau, GanSis.



Selain tersedia dalam bentuk kain, banyak juga kok yang menjualnya dalam bentuk busana yang sudah jadi dan siap pakai. Bahkan banyak banget loh busana yang dibuat dengan Batik Shibori, mulai dari pakaian formal seperti dress, blazer, kimono, bloues, celana, syal, hingga pakaian non formal seperti pakaian tidur.



SUMBER
kudanil.la
jangkrikgirl32
tien212700
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.5K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Fashionista
Fashionista
icon
2.2KThread4.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.