CahayahalimahAvatar border
TS
Cahayahalimah
Selain Bonding, Memeluk dan Mencium 4 Titik Pada Diri Anak Diklaim Akan Lebih Cerdas!
Selain Bonding, Rajin Memeluk dan Mencium 4 Titik Pada Diri Anak Diklaim Akan Lebih Cerdas, Benarkah?



Sumbergambar


#Manfaat Mencium dan Memeluk Anak


Pada thread sebelumnya, saya membahas tentang bagaimana pasangan kekasih yang ingin menikah harus saling jujur, dalam segala hal, termasuk mengenali penyakit pasangan gansis.


Setelah yakin dengan pasangan, lalu membina sebuah rumah tangga. Keinginan terbesar dan merupakan salah satu tujuan menikah adalah memperoleh keturunan.

Spoiler for :


Selain keinginan dari pasangan, pun keinginan dari orang tua masing-masing. Seorang malaikat kecil tanpa sayap, hadir di tengah-tengah sebagai generasi penerus, bahkan tidak sedikit yang mengecek kesuburan sebelum dilaksanakan pernikahan tersebut.

Spoiler for :


Sudah pasti setiap orang tua menginginkan, makhluk kecil yang lucu, baik hati, penurut, jauh dari kata "nakal". Namun, terkadang keinginan orang tua terhadap anaknya tidak sesuai apa yang diharapkan, secara frontalnya "susah dibilangin atau bebal".


Selama menempuh pendidikan dari tingkat dasar sampai dengan tingkat perguruan tinggi, tidak ada satu mata pelajaran pun mengenai bagaimana menjadi orang tua.


Ketika predikat orang tua disematkan pada saya, rasa syukur dan kebahagiaan yang teramat sangat, sebuah rasa yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.


Menjadi orang tua, bagi saya sangat sulit, dalam arti kata, saya pribadi tidak bisa mengontrol emosi, ketika anak menginginkan sesuatu, terus kita menolak, dia menangis apalagi sampai tantrum.

Spoiler for :



Masalah demi masalah datang ketika anak semakin tumbuh, usia semakin bertambah, dan sudah mempunyai teman, apalagi sebagai orang tua tidak mungkin kita mengawasi selama 24 jam.


Anak sudah mulai meniru omongan teman-temannya, padahal di rumah sebagai orang tua tidak pernah mengajarkan kalimat-kalimat kotor atau yang tidak pantas didengar.


Nasihat demi nasihat terkadang diabaikan, apalagi anak milenial, mereka lebih mendengar kata teman dibanding orang tuanya.


Sebelum anak gansis tumbuh dewasa, agar anak lebih menurut dan mendengar nasihat kita sebagai orang tua, dari kecil biasakan mencium dan memeluk anak.


Spoiler for dokpri:


Sebelum menikah, saya sering mengikuti seminar-seminar bagaimana mendidik anak agar menjadi anak yang mengamalkan Al-Qur'an. (anak yang sholeh dan sholehah)


Selain dari seminar-seminar, banyak tausyiah berupa video yang beredar via wa, isinya mengenai bagaimana membangun ikatan antara anak dan orang tua, anak lebih nurut dan cerdas, cerdas dalam berpikir pun cerdas dalam mengontrol emosi. (IQ, EQ, AQ, dan ESQ)

Spoiler for :


Spoiler for dokpri:


Akhirnya saya mencari di YouTube, untuk bahan referensi tulisan ini, tausyiah dari ustadz Hepi Andi Bustomi, jika kita melakukan empat titik ciuman pada diri anak dan pelukan diklaim dapat membentuk bonding, dan yang terpenting kecerdasan anak meningkat.

Quote:



Empat titik tersebut, yaitu:


๐Ÿ’– Ubun-ubun ๐Ÿ’–

Spoiler for :


Orang tua khususnya seorang ayah harus rajin mencium dan mengusap bagian ubun-ubun kepala anak.


Biasanya kalau aktivitas ini saya lakukan sehabis mandi dan di tempat tidur/pillow talk, sambil mengajarkan do'a sebelum tidur, setelah setengah terpejam sounding anak dan do'akan yang terbaik untuk pujaan hati.


Selengkapnyabaca di sini


Mencium ubun-ubun sebenarnya dari bayi ya gansis, karena manfaatnya bisa menghilangkan stress si ibu.


Selengkapnyabaca di sini



๐Ÿ’–Kening๐Ÿ’–


Mengutip perkataan ustadz Hepi Bustomi, mencium kening mengisyaratkan bahwa "Ibu/Ayah bangga sama kamu."

Quote:


๐Ÿ’–Kedua pipi๐Ÿ’–


Spoiler for dokpri:


Ciuman di kedua pipi merupakan tanda kasih sayang, yang dilakukan tanpa perkataan, "Ibu sayang kamu."

๐Ÿ’–Punggung Tangan๐Ÿ’–


Spoiler for :


Mencium telapak tangan orang tua sering saya lakukan sejak kecil, itulah reaksi saya dalam menghormati orang yang lebih tua, ternyata dalam sebuah hadits, rosulullah melakukan sebaliknya, beliau mencium telapak anak kecil.

Spoiler for :



Selain empat titik ciuman tersebut, pelukan pada anak pun juga sangat diperlukan ya gansis, bahkan manfaatnya lebih dari sekadar kata-kata, "Ibu/Ayah sayang kamu."

Spoiler for :



Quote:



Meskipun secara teori saya sudah tahu sebelum mempunyai anak, tetapi prakteknya sering saya lupakan, bangun tidur langsung urusin dapur, dan keperluan lainnya, lain hal dengan suami, dari anak bangun tidur dia sudah mencium anak.


Pertanyaan di hati terjawab sudah, itulah alasan kenapa anak lebih nurut ke bapaknya dibanding ke saya, padahal perbuatan tersebut mudah sekali kan gansis, bahkan terlihat sepele, kesibukan seorang ibu mengurus rumah tangga, sering melupakan aktivitas ini.


Quote:



Sudahkah gansis menciumdan memeluk anak kalian hari ini?


Spoiler for 4 titik pada diri anak yang harus rajin dicium:



Jakarta, 21:48
Sabtu, 11 Juli 2020


Opini pribadi, referensi link tercantum berdasarkan hadits nabi dan penjelasan ilmiah, thread ini hasil dari pengamatan anak dan ponakanemoticon-heart


Terimakasih yang sudah membaca


emoticon-terimakasihemoticon-terimakasihemoticon-terimakasih


Keep smile and istiqamah.


Kalau saya keder dalam menarasikan, tolong beri saran dan kritik dengan cara yang sopan.
emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2



Quote:




Diubah oleh Cahayahalimah 13-07-2020 07:01
cattleyaonly
chrwiss
tien212700
tien212700 dan 9 lainnya memberi reputasi
10
4K
46
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kids & Parenting
Kids & Parenting
icon
4.1KThreadโ€ข4.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
ยฉ 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.