• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Kerinduan Menanti Pertandingan La Liga Bersama Keluarga Setelah Dihadang Pandemi

zatilmutieAvatar border
TS
zatilmutie
Kerinduan Menanti Pertandingan La Liga Bersama Keluarga Setelah Dihadang Pandemi


Sudah tiga bulan, pertandingan ditiadakan karena efek dari COVID-19. Sudah lama rasanya tidak begadang demi menonton pertandingan klub favorit di televisi. Pembahasan tentang klub favorit yang sering kita jumpai pun juga tidak sebanyak biasanya.

Selama tiga bulan ane sekeluarga yang nota bene penggemar bola khususnya Liga Spanyol alias La Liga tentunya bagai orang yang ditinggal pacar pergi. Tahu dong, Gansis. Rasanya berat, antara kangen dan galau🤪.


Para pemain Real Madridemoticon-Bola-net


Ane walau cewek sudah keranjingan bola sejak remaja. Tepatnya menginjak usia SMP dulu favorit ane itu, Zidane yang sekarang udah jadi pelatih El Real. Tim kesayangan ane setelah menikah itu loh. Gara-gara ada CR 7 dan Oziel plus Karim Benzema waktu itu. Tahu sendiri dong, selera perempuan😅. Yang dilihat paling utama selain prestasi pemain pasti wajah gantengnya yang sering kebawa mimpi.

Ane bahkan sempat mau nempelin nama Karim Benzema dan Sami Khedira loh buat nama anak cowok ane🤪. Sayang sekali keluarga tidak mengizinkan. Suami ane seorang madridista sejati. Berbagai merchandise klub itu selalu dikoleksinya yang paling wajib ya, jersey. Buktinya bisa lihat di gambar ini👇.



Koleksi jersey Real Madrid: Dok. Pribadi

Ok, itu sekilas perihal kegemaran kami yang sama-sama pecinta Madrid. Berhubung Covid-19 melanda. Seluruh pertandingan dihentikan selama tiga bulan. Kecewa? Tentu. Saat itu beberapa pertandingan la liga sudah dalam tahap panas. Ya, perebutan puncak klasemen sedang sengit-sengitnya.


Real Madrid calon juara la liga: bola-sport


Nah, di waktu seluruh liga off karena pandemi. Kegiatan ane di rumah salah satunya, dengan melihat pertandingan yang telah dilalui sebelum covid. Atau menonton berita seputar dunia bola di portal olahraga dan televisi. Ya, sedikit bisa menghibur walau kurang memuaskan.

Nah, gansis itu sedikit cerita ane yang rindu nonton tim kesayangan berlaga kembali. Sekarang bersyukur sudah dibuka kembali liga Spanyol. Ya, walau suasananya belum bisa meriah seperti sebelum datangnya wabah pandemi. Tapi ane tetep antusias menyambut pertandingan demi pertandingan.


Opini pribadi
Referensi
gambar
Diubah oleh zatilmutie 05-07-2020 08:47
miaaulia99
derinurhandi
tien212700
tien212700 dan 27 lainnya memberi reputasi
26
1.6K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.