insanmedikaidAvatar border
TS
insanmedikaid
WHO dan China Mulai Uji Coba Vaksin Virus Corona, Ini Hasilnya

Epidemi virus corona atau Covid-19 sampai saat ini telah menginfeksi sebanyak 244.919 orang dan menewaskan kurang lebih 10.031 korban jiwa dan 87.408 orang sembuh di seluruh dunia.

Melihat kondisi yang semakin genting seperti ini, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menjadwalkan untuk melakukan uji coba vaksin virus corona kepada manusia.
Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus pada Rabu (18/3/2020).

“Uji coba dimulai setelah 60 hari virus corona menyebar ke hampir seluruh dunia, percobaan pertama akan dilakukan di China,” kata Tedros.

Negeri Tirai Bambu sendiri saat ini telah menekan angka orang yang terinfeksi virus corona hingga 0 kasus dan akan segera melakukan penelitian pada minggu ini.

Penelitian tersebut akan berlangsung hingga bulan Desember 2020 yang dikerjakan oleh perusahaan bioteknologi CanSino Bioloics di Hong Kong dengan Akademi Ilmu Kedokteran Militer China.

Relawan Yang Mau Disuntik Virus Corona

Guna mendukung uji coba vaksin virus corona, beberapa orang tergerak untuk menjadi relawan. Para relawan ini nantinya akan disuntikkan virus corona ke dalam tubuh.

Sangat mengerikan namun sampai saat ini setidaknya terdapat 45 orang sehat yang siap melakukan hal tersebut. Neal Browning, satu dari puluhan relawan mengatakan ingin menyelamatkan dunia dari virus corona.

“Saya ingin membuat ini selesai secepat mungkin di seluruh dunia. Jika saya cukup sehat untuk berkontribusi dalam riset ini dengan harapan dapat menemukan vaksin corona secepat mungkin, mengapa saya tidak melakukannya,” ungkap Browning dilkutip dari CNN.

Saat ini Browning telah mengikuti uji coba fase pertama dan telah mendapatkan dosis perdana dari National Institute of Allergy and Infectious Diseases (NIAID) dan perusahaan bioteknologi Moderna Inc di Kaiser Permanente Washington.

Pada fase pertama, seluruh relawan telah disuntikkan vaksin dengan tujuan untuk mengetahui seberapa aman dan bagaimana vaksin bereaksi terhadap sistem kekebalan tubuh manusia.

Peneliti menyampaikan kepada para relawan bahwa tidak ada virus dalam vaksin pertama ini.

Penelitian terbaru ini menggunakan teknik mengajarkan sel-sel di dalam tubuh untuk membangun struktur protein yang mirip kulit luar virus corona.

Kapan Hasil Penelitian Atas Vaksin Virus Corona Tersedia Secara Masal?

Meski terlihat menjanjikan, para pejabat kesehatan WHO mengatakan bahwa vaksin virus corona baru akan tersedia paling cepat 12-18 bulan ke depan.

Selama waktu tunggu, diharapkan masyarakat terus melakukan pembatasan fisik (physical distancing) atau menjaga jarak antara satu individu dengan yang lain.

Sumber: WHO dan China Mulai Uji Coba Vaksin Virus Corona, Ini Hasilnya
Diubah oleh insanmedikaid 20-03-2020 06:19
4iinch
liee
saintharry
saintharry dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.