manusiagatek
TS
manusiagatek
Negara ini Punya Cara "SANTUY" Menghadapi Corona


Corona bikin panik ? Iya dan hampir semua negara direpotkan dan menjadi panik gara-gara si Corona ini. Ehh...tapi percaya enggak, ada juga beberapa negara yang santuy-santuy aja tuh, menghadapi Corona. Mau tahu cara unik mereka menghadapi Corona ?? Hhmmm....kasih tahu enggak ya? Ya udah, kasih tahu aja deh...


Belarusia

Siapa yang tahu nama presiden Belarusia? Nama presiden Belarusia adalahπŸ‘‰Β  Alexander Lukashenko punya cara santuy mengahadapi Corona. Sesantuy apa sih? Pertama, rakyat Belarusia tetap beraktivitas seperti biasa. Tidak ada social distancing, tidak ada lockdown, tidak ada karantina wilayah, dll. Namun, walau santuy bukan berarti tidak ada treatment. Treatment kaya apa ya gan ?? Treatment seperti berobat bagi yang terinfeksi dan pengawasan bagi orang-orang yang pernah berinteraksi dengan pasien corona. That's it!!


Cara santuy kedua, negara Belarusia tetap mengadakan liga belarusia seperti pertandingan tim dari kota Minsk, FC Minsk vs Dinamo Minsk, digelar di Stadion FC Minsk yang tetap dipadati penonton. Wow!!! Amazing.... treatment untuk para penonton ini hanya memeriksa suhu badan, sebagian penonton memakai masker tapi lebih banyak yang tak menggunakan masker.
emoticon-Hansip


Oke, menarik juga ya... dikutip dari detik.com Lukashenko berkata, "Dunia yang beradab sudah menjadi gila. Benar-benar bodoh untuk menutup perbatasan negara. Kepanikan itu bisa melukai kita lebih dari virus itu sendiri."  Fyi yaa...di Belarusia yang berpenduduk 10 juta jiwa, baru ada 94 kasus Corona per tanggal 29 Maret 2020 dan belum ada korban jiwa. Hhmmmm....makin menarik buat dikaji nih...😎😎😎


Cara santuy ketiga, Belarusia tetap berencana merayakan hari kemerdekaan tanggal 9 Mei yang dimeriahkan dengan karnaval para veteran. Weleh...weleh... padahal menurut rekomensasi para ahli seluruh dunia, usia-usia ini kan yang paling rentan terinfeksi Corona. Santuy bangeud ini mah. emoticon-Shakehand2

Dikutip dari detik.com, President Lukashenko pernah menyatakan bahwa "traktor bisa menyembuhkan orang-orang yang terinfeksi virus corona." Netizen bereaksi dengan cara memperolok-olok pernyataan ini, bahkan menimbulkan pro dan kontra. Namun, maksud dari pernytaan beliau ini adalah bekerja di ladang tentu membuat tubuh lebih kuat imunitasnya sehingga akan lebih kuat menghadapi virus corona. Asal tahu aja ya gan, rakyat belarusia mayoritas bekerja di ladang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

Oke, jadi kesimpulan besarnya menurut ane sebagai orang awam ya..kayanya siiihh....Belarusia ini memiliki alam pedesaan yang masih asri, bebas polusi, rakyatnya masih banyak aktivitas berladang yang tentunya pekerjaan seperti ini memaksa pelakunya berjemur secara langsung....ya kan??? Jadi...alam yang bebas polusi mendukung virus corona tak berkembang dengan baik, juga imunitas tubuh yang kuat ikut mendukung sebab setiap hari terpapar sinar matahari saat berladang.  Gitu deh kayanya 😎😎😎😎

Jepang

πŸ‘‰πŸ‘‰Jepang juga trmasuk salah satu negara yang santuy menghadapi corona dan negara pertama yang tertular corona dari Cina. Sesantuy apakah negara jepang ini menghadapi Corona ? Kepo-in yukk...

Perlu tahu juga ya gan sis, Negara Jepang hingga maret melaporkan hanya ada 42 orang yang meninggal akibat virus corona. Padahal penduduk Tokyo di Jepang, kabarnya menduduki peringkat pertama penduduk terpadat di dunia. Tapi kok iso ya yang meninggal cuma 42 orang ?? Sesantuy apakah Negara Jepang menghadapi Corona ??

Faktanya, Tidak ada lockdown di jepang..... hhmmm 😎😎 penduduk padat, tidak ada lockdown, tidak ada karantina wilayah, tidak ada isolasi diri... kok iso yang meninggal cuma 42 orang ? Perlu sewa detektif nih buat bantu penyelidikan ... 😎😎😎

Fikutip dari healthgrid.com "kami pergi ke kantor setiap hari, kami pergi ke semua layanan penting.Β Orang-orang tetap duduk-duduk di taman. Tidak ada restoran yang ditutup. Tidak ada mal yang ditutup. Tidak ada lockdown. Kereta metro bergerak normal. Kereta cepat Shinkazen juga tetap melaju kencang. "

Semua tetap sama, seperti tidak terjadi apa-apa. Perlu agan sista ketahui juga, upaya-upaya pencegahan Corona seperti cuci tangan, menjaga jarak, tidak bersalaman adalah hal-hal yang sudah dipraktekkan oleh orang Jepang sejak kecil dan menjadi budaya mereka. Dengan kata lain, upaya-upaya pencegahan Corona menjadi lebih mudah karena memang sudah mnjadi budaya orang Jepang sehari-hari.

==>1, pada hari-hari normal orang Jepang terbiasa menggunakan masker untuk melindungi diri mereka dari polusi udara di kota-kota besar. Khususnya pada musim dingin, mereka membudayakan penggunaan masker sebagai penjagaan dari flu, bersin, dan hal lainnya yang dapat menganggu kenyamanan orang lain. Agan sista gitu ga sih?

==>2, orang Jepang tak biasa berjabat tangan. Agan sista pasti pernah lihat di Tv dong kalau orang Jepang biasanya membungkukkan badan sebagai salam hormat. Nah...zaman virus corona gini, kebiasaan ini sangat bermanfaat ya kan gan ? Ehh...ini ga cuma buat virus corona doank...juga bermanfaat buat pencegahan virus lainnya. Cuma karena virus corona lagi beken, ya disambungkan dengan virus corona.

==> 3, penggunaan hand sanitizer, dan tempat pencucian tangan di Jepang adalah hal umum. Agan sista bisa menemukan banyak tempat pencucuan tangan di banyak area publik, perkantoran di Jepang. Mereka bisa yaa karena biasa. 😊😊

==> 4, orang Jepang memiliki budaya menjaga jarak dengan orang lain. Lohh kok?? Pada prinsipnya mereka sangat menghargai privasi dan kenyaman orang lain. Jarak terlalu dekat dianggak sebagai interfensi terhadap privasi orang lain.

read more 10 Produk Super Kreatif Gara Gara Corona

Referensi:


https://www.liputan6.com/bola/read/4...on-boleh-hadir


https://m.detik.com/sepakbola/bola-d...liga-belarusia


https://www.inews.id/news/internasio...k-cegah-corona


https://m.detik.com/news/bbc-world/d...n-virus-corona


https://health.grid.id/read/35208234...orona?page=all



Diubah oleh manusiagatek 16-02-2021 00:45
sebelahblog4iinchliramarlinda
liramarlinda dan 21 lainnya memberi reputasi
20
8.6K
102
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar Negeri
icon
78.7KThreadβ€’10.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
Β© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.