• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Arkeolog Membongkar Kengerian Kamp Konsentrasi Nazi di Inggris Sejak 1945

SalkryeAvatar border
TS
Salkrye
Arkeolog Membongkar Kengerian Kamp Konsentrasi Nazi di Inggris Sejak 1945
Hanya sedikit orang yang mengetahui bahwa Nazi mendirikan beberapa kamp konsentrasi di Inggris yang sebagian besar dihancurkan setelah Perang Dunia II, salah satunya bernama Lager Sylt.



Setelah 75 tahun para Arkeolog menggunakan radar untuk memetakan pulau Alderney dan membawa kamp konsentrasi Sylt kembali ke kehidupannya yang mengerikan untuk dilihat semua orang. 

Quote:


Para arkeolog dari Staffordshire University, dipimpin oleh Caroline Sturdy Colls, penulis utama dan profesor Konflik Arkeologi dan Investigasi Genosida, melaporkan temuan mereka minggu ini dalamJurnal Antiquity

Alderney merupakan bagian paling utara dari Kepulauan Channel yang bahkan lebih dekat ke pantai Prancis daripada Inggris. Di tahun 1940, setelah terjadinya "Battle od France" Nazi mulai membangun kependudukannya beberapa minggu kemudian, dan saat itu juga penduduk Inggris segera dievakuasi.



Tak butuh waktu lama, tempat tersebut langsung menjadi lokasi dengan penjagaan terketat di Eropa Barat dengan sebagian besar pekerja paksa yang berasal dari Eropa Timur. Hingga akhirnya kamp-kamp yang tersebar digabungkan dan diubah menjadi dua kamp konsentrasi, salah satunya adalah Lager Sylt



Menurut catatan Nazi yang berhasil dipulihkan, dikatakan bahwa ada 103 orang yang tewas di Sylt karena "Masalah Pernapasan" atau "Gagal Jantung", sementara catatan lainnya berhasil dihancurkan Jerman sebelum melarikan diri. 

Namun ternyata hasil penyelidikan tahun 1945 yang dilakukan Inggris mengatakan bahwa ada banyak bukti kekejaman besar-besaran yang terjadi di Sylt.

Penelitian terbaru juga menemukan bahwa kamp Sylt memiliki 5 struktur untuk para tentara Schutzstaffel, dua struktur untuk sang Komandan dan 21 orang tahanan.

Barak-barak yang ada di sana memiliki ukuran setengan dari lapangan bola basket, dan digunakan untuk menampung 150 pekerja paksa. (1.5 meter, ukuran ruangan untuk masing-masing orang).





Di sana jugalah salah satu tempat dimana terjadinya penyebaran Tifus yang mungkin telah menewaskan hingaa 200 orangdengan jumlah total kematian di kamp tersebut paling sedikit 700 orang.

Salah satu temuan terbaru lainnya di "kamp kematian" tersebut adalah sebuah terowongan yang tersambung dari bawah tempat pemandian para tentara menuju sebuah vila di luar kamp, yang dimana vila tersebut adalah milik sang Komandan. Terowongan tersebut diduga sering digunakan secara teratur oleh para tentara jerman. 

Para Arkeolog tidak mengetahui pasti apa tujuan terowongan tersebut dibangun, namun dugaan kuat mereka mengatakan bahwa terowongan itu digunakan untuk membawa para wanita yang akan dipekerjakan sebagai budak sex.



Para peneliti juga menemukan fakta bahwa Sylt "Memiliki banyak karateristik struktur dan sifat operasional dari kamp Schutzstaffel lainnya di Eropa."dan dengan fakta tersebut mereka mencoba untuk merekonstruksi seluruh sejarah kamp. 

Mereka mencatat konsistensi dan perubahan dari cara kamp tersebut berfungsi antara jaman Organisation Todt (OT) dan Schutzstaffel (SS), berusaha mendapatkan sebuah "narasi" bagaimana Sylt secara berkala meberikan kehidaupan dan kondisi kerja yang mengerikan. 

Di sisi lain para peneliti juga berharap bahwa model 3D yang mereka buat serta penemuan-penemuan terbaru yang mereka peroleh dapat meyakinkan pemerintah inggris untuk melestarikan kembali pulau tersebut. 





Masa depan pulau tersebut masih belum pasti. Meskipun beberapa anggota pemerintah dan masyarakat setempat sangat antusias untuk mengembangkannya menjadi sebuah tempat yang memorial.

Namun ada juga beberapa kekhawatiran yang mengatakan bahwa fakta adanya kerja paksa pada jaman itu dapat membuat pandangan orang-orang mengenai pulau tersebut menjadi negatif. 



Referensi: 

• cambridge.org |
Tormented Alderney Archaeological Investigations of The Nazi Labour and Concentration Camp of Sylt
• en.wikipedia.org | SchutzstaffelOrganisation Todt, Lager Sylt
• nationalgeographic.com | 
‘Forgotten’ Nazi camp on British soil revealed by archaeologists
Diubah oleh Salkrye 06-04-2020 19:49
sebelahblog
4iinch
infinitesoul
infinitesoul dan 21 lainnya memberi reputasi
20
9K
69
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.