• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Bila Pemerintah Indonesia Lambat Dalam Menangani Corona Maka Bisa Seperti Amerika

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Bila Pemerintah Indonesia Lambat Dalam Menangani Corona Maka Bisa Seperti Amerika




Penerapan kebijakan dari pemerintah yang lambat untuk membasmi corona akan menimbulkan efek yang mengerikan seperti yang terjadi di Amerika, kasus positif corona yang dialaminya mencapai 104.007 kasus tercatat data tersebut kemungkinan saat ini sudah bertambah lebih banyak lagi.

Data itu sudah melampaui negara Italia dengan 86.498 kasus dan China 81.905 kasus. Perlahan kondisi di China pun membaik setelah pemerintahnya melakukan lockdown total serta membersihkan kota dengan disinfektan sepanjang waktu.



Peralatan canggih China seperti drone, robot dan juga membuat rumah sakit khusus corona dengan waktu singkat membuat pemerintahnya cepat tanggap atas kasus yang terjadi.

Negara sebesar Amerika pun ternyata kewalahan menangani wabah ini, virus covid-19 memang cepat menular dan bisa di prediksi dampak yang dibawa oleh virus ini adalah perekonomian yang lumpuh. Bukan hanya di Indonesia saja, Amerika juga menutup tempat wisata seperti Disneyland.

Toko-toko dan juga kebijakan serupa yang dilakukan oleh negara-negara lain yang terdampak. Kebijakan yang menyepelekan virus ini sekarang berdampak besar bagi masyarakat Amerika.





Namun langkah cepat sekarang diambil Donald Trump, ia memerintahkan untuk membangun stasiun medis di California, New York dan Washington dengan kapasitas 4000 pasien di seluruh Amerika.

Sekolah pun diliburkan walau belum lockdown karena khawatir lumpuhnya ekonomi Amerika Serikat, dampaknya resesi global yang membuat harga bahan pokok melambung tinggi.

Maka belajar dari Amerika yang lambat menangani Corona sudah puluhan ribu jiwa yang terpapar, Indonesia?

Melihat kedubes dan konsulat Amerika di Indonesia ramai-ramai eksodus meninggalkan Indonesia, mereka menilai Indonesia lebih lambat antisipasi wabah ini dibanding negaranya dimana perawatan medis disana lebih maju dibanding Indonesia.

Bahkan Australia ikut mengkritik pemerintah Indonesia ketika banyak wilayah yang melakukan lockdown mandiri seperti di Tegal, orang kaya di Indonesia pun sudah menetap di property Singapura walau di sana wabah tapi penanganannya lebih sigap dan hingga saat ini korban yang meninggal persentasenya kecil sekali.





Indonesia dinilai mempunyai persentase tertinggi akibat kematian pasien dari virus Corona di Asia Tenggara. Jadi masih mau menyalahkan pemerintah atau menyalahkan masyarakat yang bandel? Di India saja sudah terjadi lockdown maka yang terjadi tentu saja kekacauan, pasokan bahan makanan dan segala macamnya terhambat oromatis harga semakin tinggi.

Tinggal memilih mati terpapar virus atau mati lapar akibat harga melambung tinggi, sedangkan pemasukan nihil. Salam, saya c4punk see u next thread.




emoticon-I Love Indonesia

"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2020
referensi : klik, klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star





GIF




Diubah oleh c4punk1950... 30-03-2020 12:04
darmawati040
infinitesoul
Kutuloncat373
Kutuloncat373 dan 43 lainnya memberi reputasi
40
17.3K
284
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.