whitehats
TS
whitehats
Beli Sepeda Seharga Mobil, Koq Mau Sih ?
Bersepeda atau sepedahan dalam beberapa tahun terakhir memang begitu booming, tak lagi sebagai aktifitas untuk mengeluarkan keringat agar dapetin tubuh sehat saja melainkan sudah menjadi gaya hidup kekinian. Fakta mencengangkan tekuak sejalan dengan hype hobi gowes, dimana orang rela membeli sepeda meskipun sepeda tersebut seharga mobil.
emoticon-Wow 


Credit Creative Market
Dulunya sepeda memang menjadi alternatif alat transportasi yang sangat digemari, baik masyarakat desa ataupun perkotaan. Bahkan ts sendiri merasakan di awal masih SD menggunakan sepeda dengan bertanda warna kuning sebagai bentuk sudah membayar pajak. Sempat redup seiring dengan masifnya motor dan mobil, kini sepedahan sendiri nge-trend lagi dibuktikan dengan banyaknya komunitas sepeda di berbagai pelosok. Gowes tak sekedar keluar keringat atau membakar lemak, aktivitas ini memang memiliki segudang manfaat, diantaranya :


Quote:



Sepedaan Sih Pakai Apa Saja.. , Tapi Kenapa Harus Mahal?

Credit Forum KASKUS
Untuk sepedahan memang bisa menggunakan sepeda apapun asalkan normal dipakai, namun fakta yang terjadi memang kerap orang menghambur-hamburkan uang mereka untuk membeli atau modifikasi sepeda hingga dihitung-hitung harga sepeda itu pun setara dengan harga mobil emoticon-Cape d.... Meskipun uang mereka masing-masing, tapi ts tergelitik untuk mengajak Kaskuser ngobrolin fenomena harga sepeda yang mahal. Berdasar pengamatan dan ngobrol dengan beberapa orang yang hobi bersepeda, rupanya ada banyak pemikiran yang menjadi faktor penggila sepeda ini rela menggelontorkan dana yang besar. Harga sepeda yang mahal setara mobil itu pun juga dipengaruhi oleh beberapa hal, diantaranya merek/brand, bahan, part yang digunakan, serta model atau pun kelengkapan lainnya. 

Quote:


Memang sepeda mahal itu apa saja sih Gan..? Hmmm.. ada banyak sepeda mahal yang diburu para penggila sepeda, misalkan saja beberapa merek seperti Brompton, Trek, Specialized, GIANT, Santa Cruz, Canyon, Cannondale, Orbea, Cervelo, yeti, Ibis, Pivot, dan masih banyak lagi brand yang hadirkan tipe sepeda dengan harga mahal, dan beberapa setara dengan harga mobil. emoticon-2 Jempol.

Kuy .. Obrolin dimari soal sepedahan yang booming dan harga sepeda yang bisa buat beli mobil. Ditunggu komentarnya Gan.. :nulisah













yuswijayamilktoasthoneysebelahblog
sebelahblog dan 24 lainnya memberi reputasi
25
10.9K
148
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.