yuki26
TS
yuki26
Cuma Indonesia, Ceker Ayam dijadiin Sepatu

Selamat Datang GANSIS!
----------+++++++++---------

emoticon-Selamatemoticon-Selamat
Spoiler for cek konten:

Quote:



sumber gambar Instagram/@hirka.official

Kreatifitas produsen sepatu lokal gak ada matinya cuy.Sebelumnya pernah ada sepatu lokal yang bahannya dari kulit babi, kulit biawak, sampe serbet warteg. Kali ini ada lagi pemanfaatan bahan dasar sepatu yang unik banget. Sanking uniknya dan fresh, sampe bisa ngeklaim kalo penggunaan bahan ini pertama kali di dunia. Bahan unik yang dimaksud adalah kulit ceker ayam. Siapa juga yang bisa kepikiran bikin sepatu dari kulit ceker ayam kan? Cuma orang Indonesia aja kali yang cerdas gini idenya.

Ide ini diterapin oleh salah satu brand sepatu lokal asal Bandung. Yaudah lah lagi-lagi Bandung, emang industri tekstilnya produktif sekali. Brand yang dimaksud adalah Hirka. Jadi awalnya brand lokal ini pengen berinovasi terhadap hasil produksinya biar spesial. Dari situ muncul lah ide untuk memakai kulit ceker ayam. Kenapa gak kulit ayamnya sekalian? Mungkin karena secara teori kulit bagian ceker lebih tebal dan kuat. Lagian kalo pakek kulit ayam ntar dicemilin dong, tinggal dijadiin krispi. Kulit ceker ayam gak langsung dijadiin sepatu, tentu harus melewati beberapa proses produksi sama kayak penggunaan kulit-kulit umumnya. Beberapa bahan kulit ceker yang udah siap eksekusi bakalan dijahit jadi satu. Soalnya dalam pembuatan sepatu Hirka butuh beberapa kulit ceker ayam sebagai komponennya. Tau sendiri kan ceker ayam sebesar apa? 1 potong doang gak cukup cuy.


sumber gambar Instagram/@hirka.official

Dalam memproduksi sepatunya, Hirka juga memakai bahan kulit lainnya loh. Seperti penggunaan kulit sapi, mungkin biar ada variasinya. Bisa jadi juga biar mengirit bahan kulit ceker ayamnya. Brand Hirka bener-bener konsisten dengan khas sepatunya yang berkulit ceker ayam. Semua seri artikelnya memakai bahan kulit tersebut. Ya emang ini yang menjual dari sepatu buatannya. Walaupun fokus di bahan kulit, Hirka masih bisa berkreasi dengan membuat macem-macem tipe sepatu. Mulai dari formal, semi formal, sampe kasual pun juga ada loh.

Sampe saat ini Hirka udah punya 4 artikel sepatu yang desainnya khas banget. 4 artikel ini diantaranya Renjana, Balawan, Jokka dan Tafiaro. Renjana dan Balawan merupakan seri model sepatu yang bisa digunakan situasi formal atau semi formal. Sedangkan Jokka dan Tafiaro merupakan best seller, karena model ini memiliki kesan santai dan kasual yang lebih digemari. Semua sepatu Hirka dibandrol 500 ribuan cuy. Emang lumayan harganya, mengingat ini merupakan sepatu kulit asli jadi pantes lah. Dengan harga segitu menurut gua worth, ya kalian mau beli dimana lagi sepatu dengan bahan kulit ceker ayam?
Spoiler for gambar sepatunya:



sumber gambar Instagram/@hirka.official

Buat kalian yang suka dengan hal eksklusif, sepatu Hirka bisa banget dijadiin pilihan. Satu-satunya produk sepatu di dunia yang bahannya dari kulit ceker ayam cuy. Gak tau deh ceker ayam jago apa betina. Kalo penasaran bisa cek Instagramnya @hirka.official. Belinya juga gampang udah adawebsite sama market place. Kira-kira kalian pede gak nih kalo pake sepatu dari kulit ceker ayam?

Quote:

| Ditulis oleh: Y u k i 2 6 |
Sumber: tertera di atas


----------+++++++++---------

Mampir juga ya di konten kece lainnyaemoticon-NgacirDISINI
atau konten sebelumnya

emoticon-Sundul Gan (S)klik gambaremoticon-Sundul Gan (S)
----------+++++++++---------



SAMPAI JUMPA
Diubah oleh yuki26 14-03-2020 16:45
nona212tien212700nisathewande683
nisathewande683 dan 36 lainnya memberi reputasi
33
12.5K
179
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lifestyle
Lifestyle
icon
10.3KThread10.6KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.