KarjoKare
TS
KarjoKare
Motor Boros Bensin? Mungkin ini Penyebabnya

Selain desain dan tenaga yang dihasilin ama motor, pertimbangan lain orang membeli sepeda motor adalah konsumsi bahan bakarnya. Orang cendrung memilih motor dengan konsumsi bahan bakar yang lebih hemat, meskipun sekarang kebanyakan motor udah hemat konsumsi bahan bakar. Tapi apakah tingkat konsumsi bahan bakar seiring berjalannya waktu akan terus meningkat alias makin boros? Kemungkinan iya, apalagi perawatannya kurang. 


Ada beberapa faktor yang menyebabkan tingkat konsumsi bahan bakar motor meningkat atau makin boros:

Filter udara kotor


Sesuai dengan namanya, filter udara berfungsi untuk menyaring udara agar bebas dari kotoran serta debu. Debu yang disaring secara otomatis akan nempel ke filter. Lama – kelamaan proses ini akan mengakibatkan kotoran menumpuk di permukaan filter. Jika ini terjadi, maka akan berakibat terhambatnya aliran udara. Pada kondisi ini piston akan tetap menyedot dengan kekuatan yang tetap. Hasilnya, ruang setelah piston akan mengalami kevakuman yang membuat bensin akan ikut terhisap hingga pada suatu momen bensin akan habis.

Tutup tangki tak layak pake atau kurang rapat

Bensin tergolong zat yang mudah menguap. Pada suhu ruang pun bensin bisa mengalami penguapan. Oleh karena itu bensin harus ditaro pada tempat yang tertutup. Apabila motor Agan dan Sista konsumsi bahan bakarnya boros, mungkin kalian bisa mengecek kondisi tangki motor, apakah tertutup rapi atau mungkin tutupnya mengalami kebocoran.

Setelan rem cakram terlalu seret


Stelan rem yang terlalu seret bisa mengaikibatkan putaran roda menjadi berat. Hal ini tentunya akan membuat kerja mesin menjadi lebih berat untuk motor bisa melaju. Dampaknya tentu bensin akan cepat habis. Oleh karena itu pastikan rem motor Agan dan Sista stelannya udah pas.

Rantai motor kendur

Beratnya kerja mesin juga disebabkan oleh rantai motor yang kendur. Rantai yang kendur akan membuat tarikan roda menjadi berat yang secara otomatis akan berdampak ke kerja mesin. Kerja mesin yang semakin berat akan membuat konsumsi bahan bakar menjadi banyak.

Sistem pengapian terganggu


Sistem pengapian sangat berpengaruh pada proses pengaktifan busi. Jika api di busi kecil, maka proses pembakaran juga akan terganggu dan akan menyebabkan mesin jadi kurang bertenaga. Alhasil, supaya motor bisa melaju dengan kencang, pengendara harus menarik pedal gas dengan kencang pula. Ini tentunya akan berpengaruh pada konsumsi bahan bakar,


alphajoe.nona212tien212700
tien212700 dan 22 lainnya memberi reputasi
21
12.9K
150
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.6KThread13.9KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.