si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Pesona Si Bebek Yang Semakin Memudar





Sebelum motor matic muncul,sepeda motor bebek lebih dulu menjadi raja dimasa lalu.Meski penjualannya semakin menurun,namun sebagian orang masih menjadi penggemar setia motor dengan penggerak rantai ini,hingga sekarang.


Motor bebek sempat menguasai hingga 90,8 persen pangsa pasar pada 2004 lalu.Saat itu,motor sport menguasai 8,7 persen.Bahkan matic tidak lebih dari 1 persen.Waktu itu,kedigdayaan si bebek belum tertandingi.Bisa dibilang era 2004 sampai tahun 2010 menjadi era kejayaan si bebek gan emoticon-Big Grin


Ketika Mio hadir pada 2007, tanda-tanda "kematian"motor bebek muncul.Saat itu Mio menarik minat konsumen berkat desainnya yang "murni matik".Tahun 2010, matic menembus angka 49,1 persen.Ketika itu posisi sudah sangat tipis dengan bebek yang menguasai 50,8 persen pasar.Kejadian selanjutnya tentu bisa ditebak.Dalam kurun waktu 3 tahun,matic mulai mendominasi pangsa motor di Indonesia





Sekarang keadaan berbanding terbalik,kini bebek menjadi minoritas dan pendatang (motor matic) menjadi mayoritas.Bisa dilihat dijalanan saat ini,jalanan didominasi oleh motor matic.Mulai dari pekerja kantoran,anak kuliahan sampai ibu-ibu rumah tangga,kompak memilih motor matic sebagai tunggangan andalan mereka.





Pengoperasian yang cukup mudah,menjadikan motor matic primadona bagi kaum wanita.Tinggal gas rem,layaknya bermain video game.Selain itu ruang kaki yang luas pada bagian depan,memudahkan membawa barang berat misalnya gas melon dan air galon.Dimana membawa dua barang tersebut agak susah kalau mengendarai si bebek ya gan emoticon-Big Grin


Tapi masalah perawatan mesin,si bebek jauh lebih murah daripada matic.Dan soal bahan bakar,motor bebek juga tidak kalah irit dari matic yang sudah dibekali teknologi injeksi.


Ane pribadi saat ini masih setia menggunakan si bebek,belum kepikiran ganti motor matic.Soalnya mesin motor pun masih prima untuk berkendara dan juga ini motor pertama buat ane.Jadi sayang saja kalau dijual,terlalu banyak kenangannya emoticon-Ngakak (S)


Salah satu kenangannya saat pertama kali belajar sepeda motor,ane pertama kali juga mengendarai motor bebek.Bahkan sampai nyungsep ke selokan dengan si bebek ini emoticon-Ngakak (S)
Ada yang bilang juga motor bebek juga motor perjuangan atau motor disaat susah,terutama motor bebek lawas gan.


Walaupun penjualannya terus menurun,dan peminatnya tak lagi sebanyak dulu,akan tetapi bisa memiliki si bebek adalah hal yang istimewa buat para pemiliknya.





Sumber:Pemikiran dan opini pribadi TS
Gambar:google image
Referensi:1 , 2
nona212
tien212700
mammendtz
mammendtz dan 13 lainnya memberi reputasi
14
3.5K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.