rahmantasigitAvatar border
TS
rahmantasigit
Survei: Prabowo dan Anies Baswedan Calon Terkuat di Pilpres 2024

Prabowo Subianto mengucapkan selamat kepada Anies Baswedan usai dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 di Istana Negara, Jakarta, 16 Oktober 2017. TEMPO/Subekti.

TEMPO.COJakarta - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi dua tokoh yang paling difavoritkan untuk maju dalam Pemilihan Presiden 2024. Dari hasil sigi Media Survei Nasional (Median), dua tokoh ini paling menonjol dibanding satu tokoh lain yang juga dinilai berpotensi maju.

"Ini adalah elektabilitas tertutup dari 23 tokoh. Jadi kalau pemilu dilakukan saat pengambilan data, maka yang menang Prabowo Subianto, yang kedua Anies Baswedan, kemudian Sandiaga Uno," kata Direktur Eksekutif Median Rico Marbun, dalam konferensi pers kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 24 Februari 2020.


Dari hasil survei itu, Prabowo meraup 18,8 persen suara, disusul Anies Baswedan dengan 15,8 persen. Sandiaga Uno di tempat ketiga dengan 9,6 persen; disusul Agus Harimurti Yudhoyono dengan 8,3 persen dan Ridwan Kamil 5,7 persen.


Menurut Rico, pemilihan presiden 2024 nanti akan menjadi ajang pertarungan bagi calon presiden-wakil presiden 2019, dan para gubernur-wakil gubernur, serta menteri kabinet saat ini.

Meski nama Prabowo dan Anies menguat, namun Rico mengatakan dari hasil sigi, elektabilitas keduanya belum setinggi perolehan suara Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, kala menang Pilpres 2019.


"Menarik kalau kita lihat angka ini. Kalau kita total 3 elektabilitas, itu totalnya tak lebih dari 50 persen. Itu sebenarnya tidak jauh dari perolehan Pak Prabowo-Sandi 2019 lalu," kata Rico.


Dari segi popularitas, sigi tersebut juga menunjukkan Prabowo paling unggul dibanding nama-nama lainnya. Perbedaannya, nama Anies melorot ke urutan tiga dan disalip oleh Sandiaga Uno.


"Kami melihat orang memilih itu, masih terbawa pilpres 2019 lalu. Masyarakat melihat Prabowo sebagai sosok yang tegas, wibawa, berani, mampu memimpin, dan berasal dari militer," kata Rico.



Survei yang dilakukan Madani melibatkan 1.200 responden yang tersebar dari 33 provinsi di Indonesia. Mereka dipilih secara acak dengan teknik multistage random sampling.


Survei dilakukan di pekan pertama hingga kedua Februari. Survei ini memiliki margin of error sebesar 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.


source : https://nasional.tempo.co/read/13114...4/full&view=ok

emoticon-Belgiaemoticon-Belgiaemoticon-Belgiaemoticon-Belgiaemoticon-Belgiaemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultahemoticon-Ultah
sebelahblog
4iinch
4iinch dan sebelahblog memberi reputasi
2
874
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.