aduhaisayang
TS
aduhaisayang
Timor Leste Minta Bantuan Indonesia untuk Karantina Warganya
Seperti yang sudah kita ketahui dari media massa, saat ini dunia sedang serius menangani virus corona. Tempat asal penyebaran virus (Wuhan) sudah diisolasi dan berubah bak kota mati. Warga yang terisolir di Wuhan dievakuasi-dipulangkan ke negaranya masing-masing. Salah satunya Indonesia.

Indonesia merupakan salah satu negara yang berhasil membawa pulang warganya. Teapi sebagaimana yang diberitakan oleh cnnindonesia.com (02/02/2020)Sebanyak 243 WNI itu tidak langsung dipulangkan ke rumah masing-masing. Mereka akan menjalani karantina selama 14 hari di Natuna.

Rencana tersebut tidak berjalan mulus. Ratusan warga yang berada di Natuna melakukan aksi penolakan. Mereka khawatir WNI yang baru datang tersebut ada yang membawa virus corona, sekalipun sudah diyakinkan bahwa WNI yang dikarantina sudah melewati screening yang ketat.

Sementara itu, dilansir dari jawapos.com (04/02/2020)  negara tetangga yakni Timor Leste meminta bantuan kepada pemerintah Indonesia untuk mengkarantina warganya yang akan kembali dari China. Permintaan bantuan ini disampaikan langsung oleh Menteri Perencanaan dan Investasi Timor Leste Xanana Gusmao. “Kami enggak punya fasilitias, enggak punya apa-apa. Karena itu kami minta bantuan pada pemerintah Indonesia,” ujar Xanana usai berkunjung ke kantor Kemenko Polhukam RI.

Diberitakan juga oleh news.detik.com (04/02/2020) Pemerintah Timor Leste sudah meminta bantuan kepada Pemprov Bali untuk mengecek dan menyediakan tempat karantina bagi warganya selama 2-3 minggu. Namun permintaan tersebut ditolak oleh Pemprov Bali, dengan alasan mematuhi arahan pemerintah pusat soal penghentian sementara penerbangan dari dan ke China.

=-=-=-=-=

Izinkan TS sebagai rakyat biasa ini memberikan sedikit pendapat.

Duhai pemimpin kami di negeri ini, semoga kalian bisa mencermati baik-baik permintaan dari Timor Leste. Semoga bisa mempertimbangkan dengan matang. Lihatlah yang WNI saja ditolak oleh warga di Natuna. Apalagi ini WNA.

Kemudian kalau alasan Timor Leste tidak punya fasilitas mumpuni untuk karantina. Maka mungkin pemerintah Indonesia bisa membantu berupa fasilitas saja. Tempat karantinanya biarlah di Timor Leste. 


primalaprimazexalbeast4iinch
4iinch dan 26 lainnya memberi reputasi
25
14.4K
154
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.