I.W.a.K
TS
I.W.a.K
Perlukah Pasangan "Main Peka Pekaan" Setelah Menikah?


"Isshh ayah gak peka banget!! Males!!"
"Apa sih bund?"
"Tau ah! Mau jemput sikakak dulu!"

Brrumm, ngeeeeeeeng....
emoticon-Ngacir2

Hallo gans apa kabar?
Pernahkah agan sista mengalami kejadian yang serupa seperti percakapan di atas? Kalau iya pernah berarti kita sama.
emoticon-shakehand

Peka yang dimaksud disini berarti sensitif kan, dalam artian bisa memahami memenuhi keinginan istri tanpa perlu dia menjelaskan atau mengatakan keinginannya itu.
"Hm..buk, bund, ma, yank suamimu ini lho manusia biasa bukan dukun".
emoticon-Big Grin

Perlu tidak perlunya kita "main peka-pekaan" setelah menikah itu kembali ke pribadi masing-masing. Jika sudah terbiasa seperti itu sejak mulai pacaran maka setelah menikah mestinya rasa peka di antara suami istri menjadi semakin tajam, tapi ya ini ga mesti sih.

Kalaupun suami sudah tidak sepeka dulu lagi ini bukan berarti sudah tidak sayang atau cinta lagi tapi pastinya karena ada hal lain yang tak kalah penting juga yang harus diurusi seperti uang dapur, SPP anak, sewa rumah, pulsa listrik, cicilan motor, arisan keluarga dan lain sebagainya.



Pekanya suami itu jelas beda donk dengan rasa peka seorang pacar. Minimal dia sudah mampu memenuhi kebutuhan primer dari anak istrinya maka bolehlah dia dikatakan suami yang peka. Kebutuhan pokok orang dari dulu hingga kini tidak berubah, hanya keinginannya saja yang makin kesini makin bertambah.

Sebagai istri kalau ada keinginanmu melalui sebuah kode yang tidak dipahami oleh suami maka harap maklum dan sebaiknya sampaikan saja terus terang kepada suami, bukan kepada orang tua apalagi tetangga. Segala keinginanmu pasti akan diusahakan untuk dipenuhi selama itu masih masuk akal. Jadi intinya disini adalah bukan lagi peka-pekaan tapi pentingnya komunikasi yang baik diantara pasangan suami istri alias bicara empat mata!

Kehidupan setelah menikah itu memang lebih berat dari pada saat melajang karena itulah kenapa menikah itu harus berpasangan agar beratnya beban hidup bisa kita hadapi berdua dengan pasangan kita.
•••

Kalau agan sista punya pendapat lain silahkan dishare pada kolom komentar. Mohon maaf dan dikoreksi apabila ada yang kurang berkenan.

Terimakasih.


Pict by Google.
kudanil.latoinxx08Shietame
Shietame dan 27 lainnya memberi reputasi
28
9K
111
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.