hengkyv04
TS
hengkyv04
Wisata Alam di Kalimantan Barat yang Wajib untuk Kamu Kunjungi !!!
Berbicara tentang tempat wisata di Indonesia, Indonesia cukup banyak lohh tempat wisatanya, salah satunya adalah di Kalimantan Barat (Kalbar).  Ada banyak sekali tempat wisata yang dapat anda kunjungi di KalBar. Berikut daftar tempat wisata yang ada di Kalimantan Barat.
1. Sungai Kapuas

Tahukan kamu?? Sungai Kapuas adalah sungai terpanjang yang ada di Indonesia !! Sungai ini terletak di Jika kamu ingin berkunjung ke sini kamu dapat menyewa perahu dan tidak hanya menyewa perahu anda dapat menikmati pemandangan Sungai Kapuas ini di restoran yang berada di sisi kiri dan Kanan dan Sungai ini.

2. Pantai Temajuk


Yang kedua ada Pantai Temajuk. Pantai ini terletak di bagian utara Kalimantan Barat dan berbatasan langsung dengan Malaysia. Pantai ini memiliki kecantikan dan keindahan yang tidak diragukan lagi. Waktu yang tepat untuk menikmati keindahan Pantai Temajuk ini adalah sore hari, ketika matahari atau sun set sedang terjadi. Pantai ini juga merupakan tempat penyu untuk bertelur di malam hari.

3. Danau Sentarum
https://i2.wp.com/borneochannel.com/...?fit=800%2C500
Danau yang satu ini merupakan salah satu danau terindah di Indonesia yang patut anda kunjungi. Danau yang terletak di Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, ini memang tak mudah untuk mencapainya. Memang harus di akui untuk dapat mencapai danau yang indah ini di butuhkan pengorbanan yang lebih,terutama dalam hal biaya. Namun, meskipun begitu jika kita telah tiba di danau yang satu ini kita akan dapat menyaksikan betapa indahnya danau yang satu ini. Pada dasarnya Danau Sentarum ini sendiri merupakan danau penadah hujan yang sangat penting.

Hal inilah yang menyebabkan kelestarian dan kondisi dari danau ini masih dijaga dengan baik oleh pemerintah. Jika kalian ingin datang ke danau yang satu ini sebaiknya datanglah pada saat musim hujan tiba, karena danau ini masih akan terisi oleh air. Karena jika saat musim kemarau tiba,air di danau ini akan habis,disebabkan karena dialirkan ke sungai kapuas.

4. Air Terjun Terinting


Air terjun yang terletak di Kab Landak, Kec Air Besar, Desa Sempatung Lawuk, atau lebih familiar terletak di daerah Serimbu. Dalam perjalanan yang panjang menuju Air terjun Terinting ini, anda akan dimanjakan dengan pemandangan hutan hujan Kalimantan Barat, belum lagi pengunjung akan sedikit kaget melihat beberapa tumbuhan Keladi raksasa yang sangat mengaggumkan ketika pengunjung  melintasinya. Di tempat ini anda dapat mandi, berenang, dan juga berfoto !!
Diubah oleh hengkyv04 10-12-2018 12:32
0
1.8K
19
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kalimantan Barat
Kalimantan Barat
icon
1.6KThread1KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.