• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 5 Tempat Inspirasi Bangsa, Yang Menjadi 'Saksi Bisu' Kemerdekaan NKRI.

yaaha21
TS
yaaha21
5 Tempat Inspirasi Bangsa, Yang Menjadi 'Saksi Bisu' Kemerdekaan NKRI.



Pada event MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXMLDSPOT season 3kali ini kreator KasKus mendapatkan kesempatan mengungkapkan salah satu dari INSPIRING PEOPLE/PRODUCT/PLACE/COMMUNITY.

Ungkapan ekspresi tentang suatu inspirasi tersebut dituangkan ke dalam bentuk sebuah tulisan, dan hal itu adalah sebuah misi dalam MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXMLDSPOT season 3 kali ini.

Gw sebagai salah satu kreator dari KasKus ingin menerima tantangan tersebut dan akan menulis sebuah inspirasi TASTETHELOCAL tentang 5 Tempat terinspirasi menurut gw, karna tempat-tempat tersebut menjadi saksi bisu dari kemerdekaan Indonesia.

Penasaran dengan tempat-tempat tersebut? Dan bagaimana kisah sejarah dibalik tempat tersebut?
Tetap scroll kebawah ya GanSist?
emoticon-Jempol


Quote:


Tempat yang menjadi saksi bisudalam kemerdekaan Indonesia yang pertama adalah Istana Maimun, yaitu istana dari Sultan Mahmud Al-Rasyid yang ada di Medan, Sumatera Utara.

Istana Sultan Mahmud Al-Rasyid atau biasa dipanggil Sultan Deli ini sudah ada jauh sebelum Indonesia merdeka dari penjajahan, dan yang lebih menariknya lagi pembangunan Istana tersebut memakan waktu sampai 11 tahun lamanya loh. Wow!!

Pantesan bangunannya masih berdiri kokoh sampai sekarang, padahal umur dari bangunan itu sendiri sudah melewati masa 1 abad GanSist. Wohoho, ga nyangka banget kan kalau bangunan yang masih kinclong layaknya emas tersebut sudah berusia lebih dari 1 abad.

Selain bangunan istana, ada satu lagi benda yang juga merupakan saksi bisu dari kemerdekaan Indonesia, yaitu meriam buntung. Bahkan senjata legendaris itu juga ikut berjuang dalam masa pengusiran penjajah Belanda pada masa itu.

Gimana? Sangat inspiratif bukan sejarah dibalik kedua benda peninggalan sejarah tersebut?!
Dan tentunya kedua benda itu juga menjadi bagian dari sebuah kemerdekaan yang diraih oleh Nusantara ini.
emoticon-Angel


Quote:


Taman Sari yang ada di istana Kraton Yogja merupakan bangunan atau tempat yang ikut ambil bagian dari saksi bisu kemerdekaan Indonesia selanjutnya, pasalnya tempat yang menjadi bagian dari kerajaan istana kraton Yogja tersebut sudah ada jauh sebelum Indonesia Merdeka.

Bahkan Taman Sari tersebut lebih dulu ada ketimbang Istananya Sultan Deli, karena taman tersebut merupakan bekas taman istana kraton yogja ketika Sultan Hamengku Buwono Iberkuasa.

Selain itu, taman sari tersebut akan berubah fungsinya menjadi sebuah Benteng kokoh ketika ada musuh atau penjajah yang menyerang istana. Wah, multifungsi ternyata!

Benar-benar sebuah ide kreasi yang luar biasa dari Sultan pertama kraton tersebut, dan juga bekas taman sari kerajaan tersebut masih ada sampai sekarang, dan berubah fungsinya menjadi objek wisata. Terimakasih untuk peninggalan sejarah hebatnya Kek.
emoticon-Peluk


Quote:


Meskipun Jam Gadangadalah sebuah hadiah bangunan dari Ratu Belanda kepada Sekretaris Kota Bukit Tinggi pada masa itu, yaitu Rook Maker.

Namun tempat atau bangunan tersebut sudah ada sebelum Indonesia merdeka dan juga menjadi saksi bisu dari sebuah kemerdekaan yang diraih Nusantara pada kemudian hari.

Kira-kira jasa apa yang sudah dilakukan oleh Agan Rook Maker ya? Sampai-sampai nyonya Ratu Belanda menghadiahinya dengan sebuah bangunan Jam Gadang?
Hmm.. pasti sesuatu yang besar dan inspiratif pernah dilakukannya.
emoticon-cystg


Quote:


"Nanggroe Aceh nyoe, tanoeh lon sayang. Tanoeh keuneubah, endatu moyang."
Ada yang tau lirik tersebut? Ga ada ya?!
Yasudahlah, kita lanjut aja lagi.
emoticon-Betty
Mesjid Raya Baiturrahman,merupakan tempat suci kebanggan rakyat Aceh. Karena selain usianya yang sudah berabad-abad lamanya, Mesjid tersebut juga merupakan peninggalan sejarah dari Kesultanan Aceh, yaitu Sultan Iskandar Muda.

Mesjid Raya Baiturrahman juga pasti menjadi salah satu saksi bisu kemerdekaan Indonesia, dan juga menjadi saksi gigihnya perjuangan rakyat Aceh dalam mempertahankan wilayahnya dari kekuasaan Belanda.

Karena Belanda ingin menguasai 'daerah terakhir' yang ada di ujung pulau Nusantara ini, dan sempat pernah menguasai Mesjid tempat kebanggan rakyat Aceh tersebut dengan menyerang wilayah pesisir Aceh kala itu, dan membawa ribuan pasukannya.

Namun kekuasaan Belanda tak berlangsung lama diwilayah tersebut, karena rakyat Aceh melawan balik dan menolak untuk dikuasai. Akhirnya terjadi peperangan, dengan kemenangan dipihak rakyat Aceh.

Dan Belanda? Mengalami banyak korban pasukan, 4 orang Jendralnya ikut hilang kepala. Rakyat Aceh pun mengambil kembali apa yang sudah diambil oleh penjajah Belanda pada masa itu.

Tiap kali gw melihat bangunan Mesjid Raya Baiturrahman yang ada di Banda Aceh tersebut, darah gw mendidih karna mengingat akan sejarah tersebut. Karna tempat tersebut merupakan inspirasi terbesar gw dalam hal "perjuangan".
emoticon-Coblos


Quote:


Karena gedung tersebut merupakan sebuah karya orang belanda, maka secara otomatis menempatkannya kedalam salah satu tempat yang menjadi saksi bisu kemerdekaan Indonesia.

Yang unik dari sebuah tempat atau bangunan ini adalah, dulu didirikan oleh penjajah Belanda dan setelah kemerdekaan diraih tempat tersebut pun menjadi milik Negara Indonesia.

Namun semua itu bukanlah sebuah kebanggaan, yang menjadi kebanggan kita adalah perjuangan para pahlawan dalam meraih kemerdekaan. Inspirasi perjuangan tokoh pahlawan mengalir daram darah nadi anak bangsa. MERDEKA!!




Sebuah tempat sejarah sangat bernilai harganya, untuk itu mari sama-sama kita menjaga, merawat, dan memelihara tempat-tempat peninggalan para tokoh perjuangan bangsa Indonesia pada jaman kemerdekaan.

TERIMAKASIH kepada generasi terdahuluku, yang sudah meninggalkan jejak inspirasi perjuangan kepada kami generasi sekarang. Dan akan kami sampaikan kepada generasi dimasa depan, betapa gagahnya engkau berjuang dalam merebut kemerdekaan.
emoticon-I Love Indonesia



Narasi: Opini pribadi.
Referensi dan gambar: gotravelly.com

anasabilasebelahblog4iinch
4iinch dan 9 lainnya memberi reputasi
8
4.6K
36
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.