• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 6 Orang Ini Salah Menggunakan Produk, Sampai Ada Wajah yang Gosong! Konyol Tapi Kocak

malaikatrinduAvatar border
TS
malaikatrindu
6 Orang Ini Salah Menggunakan Produk, Sampai Ada Wajah yang Gosong! Konyol Tapi Kocak


Setiap barang pasti memiliki fungsi tersendiri karena memang diciptakan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Setidaknya ada tiga fungsi utama suatu produk, yakni fungsi praktis (kegunaan), ekonomis (menghasilkan uang) dan estesis (keindahan).

Tujuan masyarakat dalam berbelanja sebuah produk dari masa ke masa polanya mengalami perubahan. Jika zaman dahulu manusia secara umum lebih fokus kepada kegunaan untuk menyokong kehidupan, kini justru lebih memprioritaskan gengsi dan kepuasan batin. Bisa dikatakan, manusia modern cenderung banyak mengeluarkan uang untuk memenuhi gaya hidup.

Manusia yang hidup di masa lalu maupun masa kini seperti yang telah dibahas sebelumnya, menggunakan sebuah produk menyesuaikan dengan pola pikir di zamannya. Berbeda dengan 6 orang berikut, mereka tidak seperti manusia pada umumnya. Entah karena bingung atau memiliki perspektif berbeda. Namun, yang jelas benar-benar mengundang tawa. Mari kita cek satu-persatu!

1. Masker Salep Nyeri Otot

Spoiler for Masker salep nyeri otot:


Di zaman yang mendewakan penampilan seperti sekarang ini, banyak orang melakukan berbagai cara demi terlihat menarik di mata orang lain, terkhusus kaum hawa. Salah satu di antaranya dengan menggunakan masker wajah. Umumnya berupa masker buah, sayur, madu atau sesuatu yang memang berkhasiat untuk kulit wajah.

Berbeda dengan wanita yang satu ini, dia malah menggunakan produk salep nyeri otot yang terkenal dengan efek panasnya sebagai masker. Wajah dan leher wanita tersebut tampak dilumuri dengan salep berwarna putih. Sembari menunggu kering, dia berswafoto sembari menunjukkan salep tersebut.

Aduh, bagaimana rasanya, ya? Pasti wajahnya terasa terbakar seperti kena santet.

2. Kotak Aspirasi

Spoiler for Kotak aspiras:


Pemerintah dan pihak swasta sekarang ini sedang gencar-gencarnya membangun infastruktur, termasuk fasilitas umum. Karena merupakan tempat yang digunakan oleh publik luas, maka pihak pengelola fasilitas umum biasanya membuat kotak aspirasi. Pengunjung dapat menulis kesan dan pesan pada secarik kertas. Kemudian, dimasukan ke dalam kotak yang disediakan. Tujuannya tentu agar fasilitas umum tersebut dapat terus berbenah dengan mendengar keluhan pengunjung.

Ternyata banyak orang kurang memperhatikan dengan kotak tersebut. Buktinya, foto di atas. Bukannya diisi dengan keluhan dan ulasan, namun kotak aspirasi itu malah diisi dengan uang. Aduh, itu bukan kotak amal. Literasi kita memang rendah sekali sampai-sampai hal konyol semacam ini bisa terjadi.

3. Keranjang Belanja

Spoiler for Keranjang belanja:


Bagi yang hendak memborong banyak barang di supermarketatau mall, keranjang belanja memang sangat dibutuhkan untuk memudahkan dalam membawa barang. Umumnya, ada dua tipe keranjang. Pertama, keranjang jinjing. Kedua, keranjang troli. Orang-orang paling banyak menggunakan yang kedua karena tidak membuat pegal, mudah saat berpindah dari rak ke rak dan tidak khawatir cepat penuh seperti keranjang jinjing.

Namun, manusia yang satu ini rupanya punya cara lain dalam menggunakan keranjang troli. Bukannya tinggal didorong, dia malah menjinjingnya. Entah ini sebuah inovasi atau kekonyolan.

4. Kamera DSLR

Spoiler for Kamera DSLR:


Benda yang satu ini merupakan nyawa para travelerdan orang yang gemar mengabadikan berbagai momen. Kamera DSLR digunakan oleh mereka yang mencintai seni fotografi. Bahkan, bisa diibaratkan seperti senjata pamungkas dalam menciptakan jepretan demi jepretan yang penuh seni. Akan tetapi, hal ini berbeda dengan apa yang dilakukan oleh anak laki-laki pada kamera tersebut. Dia malah menggunakannya seperti sebuah teropong.

5. Masker Hena

Spoiler for Masker hena:


Jika wanita pada nomor satu menggunakan salep nyeri otot yang punya sensasi membakar untuk masker wajah, wanita yang satu ini tak kalah konyol. Dia menggunakan hena di wajah.

Wanita yang membagikan pengalamannya di grup Facebook itu mengaku, awalnya dia mengira masker yang ia gunakan adalah naturgo. Namun ternyata, itu adalah hena. Aduh, hena 'kan pasti masih berbekas meski sudah berminggu-minggu. Lalu, kira-kira bagaimana cara menghilangkannya secara cepat, ya?

6. Gerigi Gear Sudah Habis

Spoiler for Gerigi gear sudah habis:


Jika biasanya rantai digunakan pada sepeda supaya saat dikayuh dapat roda berputar dan kita bergerak maju. Namun, manusia yang satu ini rupanya memiliki cara berbeda. Entah apa yang ada dalam benaknya, dia malah menggunakan rantai di sepeda motor.

Nah, itulah enam kelakukan para Homo Sapein yang keliru dalam menggunakan sebuah produk tidak pada fungsinya versi @malaikatrindu. GanSis pernah mengalami juga? Share di kolom komentar dong! Semoga menghibur.

refenrensi: di sini
narasi: opini pribadi


Quote:
Diubah oleh malaikatrindu 14-12-2019 14:40
anasabila
4iinch
sebelahblog
sebelahblog dan 35 lainnya memberi reputasi
32
130.9K
171
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread•81.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.