• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Ridwan Kamil, Arsitek Keren dan Beken Ubah Bandung jadi Mentereng

VitaArkanaAvatar border
TS
VitaArkana
Ridwan Kamil, Arsitek Keren dan Beken Ubah Bandung jadi Mentereng
Arsitek keren dan beken dari Bandung




Assalamualaikum Agan dan Sista ....
Ketemu lagi di coretan receh tapi keceh dari ane.


Kali ini ane akan mengupas tuntas tentang INSPIRING PEOPLEdalam rangka memenuhi event dari MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXSPOT.


Siapa nih yang ga kenal dengan Ridwan Kamil, hayo? Pria kelahiran Bandung, 4 Oktober 1971 dengan nama lengkap Dr. H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D ini adalah orang yang mempunyai TASTETHELOCALdan sukses membuat kota Bandung yang semula kumuh menjadi cetar membahana.



Sumber : Kemdikbud.co.id


Arsitek cerdas lulusan ITB dan University Of California, Barkeley, USA ini pada tahun 2004 mendirikan Urbane, perusahaan yang bergerak dalam bidang konsultan perencanaan, arsitek dan desain bersama kawan-kawannya.



Sumber : idntimes

Rekam jejak kesuksesannya dimulai pada saat beliau menjabat sebagai walikota Bandung periode 2013-2018. Tak sampai disitu, karena kecerdasannya beliau pun membawanya menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023.


Pria yang akrab disebut Kang Emil ini, banyak membuat perubahan pada kota Bandung. Salah satunya adalah pada tata kota yang menjadi lebih teratur, bersih dan dibuat menarik, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung.

Aneka taman kota dibangun, lengkap dengan sarana dan prasarananya. Pedagang PKL yang semula menjejali jalanan pun diatur keberadaannya. Anak jalanan diberi peluang untuk lebih produktif. Puncaknya adalah pada saat kita Bandung menjadi tuan rumah Konferensi Asia Afrika ( KAA ) 24 April 2015, Bandung menuai banyak pujian atas kerja keras beliau.


Berikut ini adalah fakta menarik tentang Ridwan Kamil yang membuatnya menjadi sosok penuh inspirasi bagi ane:


1. Santun dan sopan
Beliau adalah sosok yang sangat santun dan sopan, terutama kepada orang lain khususnya orang yang lebih tua.



Sumber : idntimes


2. Mengikuti tren kekinian dan ikon generasi milenial
Beliau adalah seorang pejabat namun bukan berarti tinggi hati. Beliau sangat dekat dengan anak muda, sehingga beliau pun banyak dicintai oleh para anak muda. Bahkan nih ya, gaya outfit beliau pun beberapakali tertangkap kamera bak anak milenial. Tak salah jika beliau menjadi ikon generasi milenial yang berprestasi.



Sumber : Google


3. Cerdas dan agamis
Kecerdasan beliau tidak diragukan lagi, bermacam bangunan hasil karya beliau yang keren abis pun bisa kita nikmati. Salah satunya adalah Masjid Al-Irsyad di kawasan Kotabaru Parahyangan Bandung. Bentuknya persegi empat dengan lubang-lubang ventilasi udara yang apabila kita cermati ternyata membentuk kalimat tauhid 'Laa Ilaha Illallah', sangat unik dan keren banget. Selain itu, agenda kegiatan beliau yang rutin dilakukan adalah subuh berjamaah. Dari masjid ke masjid beliau berkeliling untuk sholat subuh berjamaah dengan masyarakat. Tentunya dengan siraman rohani yang beliau berikan juga.



Sumber : edunews.id



Sumber : kompas.com


4. Sayang keluarga
Dalam berbagai acara, beliau sangat kompak dengan sang istri, bahkan dengan anakpun beliau sangat akrab.
Nah yang menariknya, sisi lain beliau adalah pintar berpantun, salah satu pantunnya adalah,

Tahu bulat digoreng dadakan
Harganya lima ratusan
Kalau Indonesia mau juara di masa depan
Maka Pancasila harus selalu diamalkan



Sumber : Brillo



5. Membuat perubahan dalam tata kota Bandung
Kota Bandung yang semula terkenal semrawut, banjir dan kumuh kini diatur lebih tertib. Aneka taman dibangun, PKL ditertibkan, jalan-jalan kota dibuat menjadi lebih asri dan indah. Tempat-tempat yang semula menjadi tempat nongkrong ga jelas, dibuat menjadi tempat yang lebih layak dan bermanfaat.



Sumber : anekatrip.com


6. Membuat Bandung menjadi kota seribu taman
Ini yang paling ane suka. Taman-taman banyak dibangun di tiap sudut kota. Kemudian diberikan nama yang menarik. Misalnya, taman lansia, taman musik, taman labirin, taman elektrik, taman film dan aneka taman lainnya.



Sumber : detikNews.com



Sumber : Google


Gebrakannya keren kan, Gansist semua. Untuk itulah ane merasa beliau pantas menjadi seseorang yang sangat menginspirasi, khususnya untuk ane sendiri. Bahkan nih, semasa ane tinggal di Bandung, lingkungan sekitar rumah ane yang notabene hanya pemukiman biasa disulap menjadi lingkungan yang asri dan bersih. Gagasan membuat taman di sekitar rumah benar-benar bermanfaat sampai sekarang.

Hal yang paling menginspirasi ane dari beliau adalah sikap santun, sayang keluarga, berprestasi dan agamis. Sangat patut ditiru oleh generasi muda.



Berikut ini adalah penghargaan yang diterima oleh Ridwan Kamil, dikutip dari Viva.co.id :

1. Urban Leadership Award dari Univ Pensylvania, AS, 2013
2. Pikiran Rakyat Award 2012 untuk Tokoh Muda Kreatif, 2012
3. Winner International Young Design Entrepreneur of the Year from British Council Indonesia, 2012
4. Indonesia Green Awards “Penghargaan Penginspirasi Bumi”, Green Building Rasuna Epicentrum, 2012
5. Green Leadership Award for Al-Irsyad Mosque from BCI Asia, 2011
6. Top 5, Best Building of The Year 2010 from ArchDaily for Al-Irsyad Mosque
7. BCI Asia Top Ten Architecture Business Award, 2010
8. Winner third prize : Design Competition Suramadu Mosque, 2010
9. The 6th Winner of The Best Design Architecture Consultant, Citradata Award
10. Inspirational Leader Asia Pasific pada ajang GovInsider Innovation Awards 2019 di markas PBB Asia Pasific, Bangkok 16 Oktober 2019.

Banyak sekali ya, penghargaan yang beliau terima, semoga bisa menjadi panutan atau inspirasi buat kita, minimal untuk bisa memberi manfaat bagi masyarakat.


TASTETHELOCAL
INSPIRING PEOPLE, PRODUCT, PLACE, COMMUNITY
MLDSPOTKONTENHUNT, KASKUSXSPOT



Demikian coretan kecil dari ane, semoga bermanfaat dan menginspirasi kita semua ya.


Bye ... Bye ....
Diubah oleh VitaArkana 16-11-2019 07:30
Siwie
embunsuci
sebelahblog
sebelahblog dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.1K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.