whitehatsAvatar border
TS
whitehats
Terlihat Pengangguran, Namun Sebenarnya Sosok Ini adalah Jutawan


Berbicara tentang inspiring people, sebenarnya ada banyak sekali sosok yang telah menginspirasi dalam kehidupan gue, mulai dari seorang teman tapi tak dekat, orang yang baru gue kenal, guru/dosen yang pernah memberikan ilmu di kelas, hingga sosok yang mungkin mengilhami meskipun hanya melihat dari layar kaca ataupun media mainstream lainnya. Bagi gue, sosok yang menginspirasi bukan hanya karena akan jalan/kesuksesan yang diraih oleh orang tersebut, namun yang terpenting adalah proses dan pemikiran bagaimana sosok tersebut dalam menjalani apa yang sudah menjadi buah pemikirannya. Dan untuk kali ini dalam edisi spesial MLDSPOTKONTENHUNT dan KASKUSXMLDSPOT, gue akan bagikan salah satu orang yang benar-benar menghilami gue ketika berada di persimpangan (Maklum.. dulu jaman masih kuliah, serasa terombang-ambing oleh kehidupan emoticon-Malu (S)).


Atas permintaan beliau, foto pun gue blur karena memang sebenarnya dia bukanlah sosok yang ingin dikenal oleh khalayak. Dan untuk nama sendiri gue samarkan yah gan, sebut saja 'Aji Jaya'. Sosok inilah orang yang gue kenal 19 tahun yang lalu, ketika gue baru menyandang status sebagai 'perantau', persisnya setelah gue melepas masa putih abu-abu alias masa SMA dengan meluncur ke kota 'Belimbing' guna menimba ilmu . Secara usia memang terpaut jauh gan... di saat gue berumur 20 tahun, dia pun sudah menginjak usianya genap 28 tahun... yang artinya delapan tahun jadi pembeda usia. Singkat cerita, lewat perkenalan di salah satu Warnet, pertemuan pun terjadi secara intens sehingga pertemanan pun secara otomatis mulai terjalin lewat kesempatan saling bantu membantu dalam berbagai hal. 

Orang Tua Masih Jadi Pijakan
Inspiring people, image via Pexel

Setahun pertama menjadi perantau demi menimba ilmu, tentu saja kehidupan gue masih sangat bergantung kepada orang tua, dimana Ibu bekerja banting tulang demi bisa membiayai uang semesterku, plus jatah bulanan untuk makan dan bayar tempat tinggal (kos). Jalan terbaik untuk membantu beban orang tua adalah dengan gue mencari kerja sampingan, sembari menimba pengalaman dan sekaligus membanung jaringan (Secara.. dulu merantau tak kenal kanan kiri.. belum banyak teman... dan juga belum tau daerah Jawa Barat). Pertemuan dengan sosok 'Aji Jaya' inilah yang sepertinya membuka pikiran, bahwasanya.. ada banyak jalan menuju kesuksesan dan banyak pintu menuju apa yang kita tuju. Gue masih ingat banget dengan quotedari Mas 'Aji Jaya', yaitu :

Quote:


Kalau gue cerna menurut sepahaman gue, artinya jangan pernah takut kalau tak ada sebuah pekerjaan yang bisa menghasilkan uang, ketika internet ada di depan mata. Btw, sebelumnya gue sempat ngelamar sana sini, coba cari kerjaan yang waktu itu belum rejeki sehingga bekerja di sebuah instansi/perusahaan hanyalah sebatas impian. Dari ucapan beliau ini layaknya sebuah cambuk, sampe akhirnya diri gue seakan tergugah untuk makin belajar dan belajar serta optimis akan apa yang Mas Aji Jaya ucapkan tersebut. Bukan sebuah kebetulan atau pun tergoda quote tersebut layaknya motivator sedang bergumam, namun memang dari kehidupan Mas Aji Jaya ini, sosok yang menginspirasi karena beberapa hal dari apa yang sudah dilakoni. 

Dibalik Pekerjaannya yang Menuntut Kreatifitas & Estetika
cross road via Pexel

Mas Aji Jaya ini saat gue kenal adalah seorang drafter, dimana ia bekerja pada sebuah perusahaan swasta yang bergerak di bidang pertambangan dengan tugas utama mendesain sebuah gambar produk pertambangan. Ketika baru kenal, awalnya gue kira Mas Aji ini adalah jebolan kampus terkenal... karena memiliki pekerjaan yang keren serta teman-teman sekitarnya yang memang lulusan kampus ternama di Indonesia. Kalau seorang drafter, pasti agan sista ngebayang kalau Mas Aji ini adalah jebolan sekolah teknik sipil atau arsitek ataupun Desain Komunikasi Visual (DKV) gitu, ya kan?Tapi ternyata enggak!. Bisa dibilang pekerjaannya waktu itu 'salah jurusan', setelah ditelusuri ternyata beliau punya riwayat pendidikan lulusan STM kelistrikan, dan kemudian menempuh pendidikan D3 dengan jurusan Teknik Komputer. Skill yang dia dapat adalah dari kecintaan menggambar, dan juga adanya kesempatan untuk berkarya dalam urusan desain.

Dunia Komputasi yang Tak Pernah Dia Tinggalkan
Learning via Pexel

Meskipun sudah bekerja enak sebagai drafter, namun ternyata ilmu yang ia dapatkan semasa menempuh jalur D3 Teknik Komputer pun tak pernah ia tinggalkan. Terbukti ia kerap menerima job instalasi jaringan, borongan maintenance server, dan salutnya dia berusaha terus akan eksplorasi diri dengan merambah ke ilmu lain yang masih berhubungan dengan dunia internet dan komputer, salah satunya adalah Marketing. Tak segan-segan, ia pun berguru soal 'ilmu marketing' kepada teman-temannya di tempat ia bekerja. Sesekali ia membeli buku ataupun e-book yang dijual di dunia maya. Sampai pada titik, dimana ia memutuskan untuk memberanikan diri terjun menjadi marketing di dunia digital, di kala internet dan ranah sosial media yang mulai booming di tahun 200an. 

Tinggalkan Dunia Pertambangan & Melebur di Dunia Persilatan Digital

Keputusan besar ia ambil dengan meninggalkan pekerjaannya sebagai drafter untuk secara full time menjadi marketing di ranah digital. Sebagai teman, tentu gue sempat kaget karena pekerjaan sebagai drafter yang memiliki gaji lumayan tersebut rela ia tanggalkan dan mencoba keberuntungan di bidang yang sekarang disebutnya 'bisnis online'. Tentu itu adalah pilihan hidup, dimana mungkin Mas Aji sudah punya pemikiran dan pertimbangan yang sangat matang. Pastinya, orang ini sudah punya bekal untuk berperang dengan apa yang bakal dihadapi nantinya. Meskipun tak berjalan secara muluss.. kegagalan dan belum lagi akan tuntutan ekonomi karena pemasukan yang berkurang (sudah tak bekerja), membuas Mas Aji terus belajar dan belajar dari segala kesalahan sehingga ia tak mengulangi kembali.  Sampai akhirnya, ia pun bisa mendapatkan sedikit uang dari dunia maya untuk menyunting tambatan hatinya meskipun berjalan dengan prosesi yang sederhana. 

Kerja Keras Tak Membohongi Hasil

Rasanya sosok inspiratif dan sekligus teman gue ini memang tak hanya menginspirasi akan ucapan ataupun ungkapan yang ia keluarkan lewat mulutnya, namun dari hasil yang telah ia capai pun juga menjadi panutan buat gue dalam menjalani kehidupan. Berbicara soal materi, saat ini dia sudah memiliki rumah yang dia beli, mobil seharga 200 jutaan, motor ada 2 unit, dan sepeda yang kerap ia pakai jadi sarana berolahraga demi mengeluarkan keringat. Berbicara tentang goal, tentunya dia sudah ngerasain sukses sesuai dengan yang ia impikan, dimana ia bisa bekerja dari rumah tanpa harus ngantor namun tetap bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah untuk menghidup keluarga mungilnya. 
Sosok inilah yang membuat gue terus bersemangat untuk belajar, belajar, dan terus optimis untuk bisa mengais rejeki asalkan bandwith internet ada. ngomongin soal penghasilan, kabarnya sih sosok ini memang bisa mendapatkan ratusan hingga ribuan dolar setiap minggunya dengan mendalami digital marketing. Beberapa jalur yang di dunia digital bisa ditempuh untuk menghasilkan uang, diantaranya affiliate amazon, affiliate clickbank, google adsense, dan masih banyak lagi cara lain meraup duit asalkan kerja keras dan fokus menjalaninya.
Kalau seminggu $1000 = $4.000 /bulan = Rp. 56.000.000,- (rate 14.000)
emoticon-Wow.

emoticon-Selamat
Saat ini pun Mas Aji masih menjalani profesi tersebut, dengan sesekali membagikan ilmunya dan tergabung dengan temannya guna membantu dalam sebuah project yang masih berhubungan dengan dunia drafting.
Akhir kata, tulisan ini semoga bisa juga bermanfaat dan menginspirasi Kaskuser lain untuk tetap bersemangat dan optimis! kira-kira gimana nih pendapat agan tentang sosok yang ane ceritain di atas, apakah juga udah menginspirasi kalian? Komentarlahhh yak.. dan gue tunggu cendolnya Gan...!
:nyantai

emoticon-Shakehand2



Diubah oleh whitehats 08-11-2019 16:15
anasabila
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 20 lainnya memberi reputasi
21
40.2K
106
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.