hansiphoaxAvatar border
TS
hansiphoax
Cuaca Panas Ekstrem di Indonesia akan Mencapai 45 Derajat Celcius?

Ilustrasi suhu panas esktrem
(Credit: Tribunnews)


Belakangan ini beredar sebuah narasi yang tersebar melalui pesan berantai yang menyebut perkiraan cuaca panas ekstrem di Indonesia akan mencapai 45 derajat Celcius. Tingginya suhu ekstrem tersebut dikabarkan akan dialami oleh beberapa wilayah, seperti Solo, Bali, Riau, dan Pekanbaru.

Dalam pesan berantai yang beredar, disebutkan beberapa daerah dengan prediksi temperatur panas yang ekstrem. Disebutkan bahwa suhu panas Jakarta terdeteksi 38 derajat Celcius, Solo 45 derajat Celcius, Madura 42 derajat Celcius, Makassar 43 derajat Celcius, hingga Purworejo 40 derajat Celcius.



Narasi tersebut diklaim berasal dari pantauan mitigasi klimatologi Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat atau NASA. Berdasarkan pesan tersebut, masyarakat juga diminta untuk mengurangi aktivitas di luar rumah.

Melihat narasi yang belakangan ini sedang viral tersebut, lantas bagaimana kebenaran informasinya?


PEMERIKSAAN FAKTA
Melansir dari Tempo.co, Hansip Hoax mendapatkan keterangan bahwa Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memastikan bahwa pesan berantai tentang prediksi cuaca panas ekstrem tersebut adalah keliru dan tidak dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Kepala Bidang Diseminasi Informasi Iklim dan Kualitas Udara BMKG, Hary Djatmiko, mengatakan bahwa narasi tersebut kurang tepat dan tidak benar adanya bahwa cuaca panas ekstrem di Indonesia akan mencapai 45 derajat Celcius.

Dalam siaran pers BMKG pada 23 Oktober kemarin, berdasarkan pengamatan Stasiun Klimatologi Mlati Yogyakarta, suhu udara maksimum pada 22-23 Oktober 2019 adalah 32 derajat Celcius. Sementara suhu maksimum selama lima hari terakhir antara 31-36 derajat Celcius. Suhu 36 derajat Celcius terjadi pada 21-23 Oktober 2019. Namun, tren suhu semakin menunjukkan penurunan.

Dalam menghadapi masa pancaroba, BMKG menghimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai kondisi cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi, seperti angin kencang atau puting beliung serta hujan berintensitas sedang-lebat yang bersifat lokal. Selain itu, masyarakat juga mesti mewaspadai kondisi cuaca yang berfluktuasi yang berpengaruh terhadap kesehatan.


KESIMPULAN
Berdasarkan klarifikasi dari BMKG tersebut, dapat disimpulkan bahwa prediksi cuaca panas ekstrem di Indonesia yang disebut akan mencapai 45 derajat Celcius adalah informasi yang keliru alias hoaks.

Sebarkan ya informasi klarifikasi ini ke rekan dan keluarga kalian agar terhindar dari hoaks yang menyesatkan.

SUMBER
Tempo.co
sebelahblog
4iinch
junleon
junleon dan 28 lainnya memberi reputasi
29
15.8K
241
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.