• Beranda
  • ...
  • Lifestyle
  • Bahaya di balik Brown Sugar Milk Tea, Minuman Boba yang Lagi Ngetren

benben1404Avatar border
TS
benben1404
Bahaya di balik Brown Sugar Milk Tea, Minuman Boba yang Lagi Ngetren

Beberapa tahun belakangan, bubble tea atau boba, dengan berbagai jenis dan varian rasanya tengah digandrungi masyarakat. Minuman manis yang dilengkapi dengan bola-bola tapioka ini menjadi hits, hingga gerai-gerainya pun bertebaran di mana-mana, dan ratusan orang rela antre untuk membelinya. Melihat besarnya animo masyarakat terhadap minuman ini, berbagai inovasi rasa pun terus dikeluarkan  agar para penggemarnya nggak bosan dengan varian yang itu-itu aja.


Nah, bagi penikmat boba, pasti udah tau deh kalau tren rasa terbaru yang kini sedang naik daun adalah brown sugar milk tea. Siapa nih yang udah coba ?

Bagi yang doyan banget sama varian milk tea gula aren ini, perlu berhati-hati nih. Kenapa? Karena, penelitian yang dilaksanakan oleh Rumah Sakit Mount Alverina, Singapura baru-baru ini menemukan bahwa jenis bubble tea ini adalah yang paling berbahaya buat kesehatan! Nah loh.

Mengapa berbahaya?




Para peneliti membandingkan beberapa rasa bubble milk tea, antara lain mil tea with pearls, brown sugar milk tea with pearls, mango green tea, passion fruit green tea, winter melon tea, jasmine green tea, dan avocado tea with pearls. Perbandingan ini menemukan bahwa jenis brown sugar milk tea with pearls adalah jenis boba yang mengandung gula terbanyak.

Varian brown sugar ini umumnya mengandung 18,5 sendok teh gula. Satu sendok teh gula sendiri mengandung 5 gram gula. Kadar gula ini jauhmelebihi satu kaleng minuman soda cola, yang ‘hanya’ mengandung 7 sendok teh gula.  Wajar sih, milk tea yang memang pada dasarnya mengandung banyak pemanis, ditambah lagi dengan campuran gula aren bakal membuat kandungan gula dalam minuman ini membludak.



Asupan gula sebanyak ini jelas berlebihan bagi tubuh. Dalam sehari, tubuh orang dewasa hanya membutuhkan sekitar 8-11 sendok teh gula . Sedangkan,bagi anak kecil dan remaja hanya membuntuhkan 5 sendok teh per hari.

Topping yang ditambahkan pada minuman ini akan membuatnya jauh lebih berbahaya lagi. Penelitian yang sama menyebutkan kalau tambahan topping bakal meningkatkan jumlah kalori pada minuman. Topping paling tinggi kalorinya adalah milk foam (203 kalori) dan cheese foam (180 kalori). Sedangkan topping boba atau bubble mengandung 156 kalori. Ini udah hampir setara sama sepiring nasi, Gan!

Jadi, nggak boleh minum boba nih?


Bagi kalian yang udah doyan, bahkan ketagihan sama minuman boba ini, bukan berarti kalian harus berhenti mengonsumsinya sama sekali. Kalian masih bisa, kok menikmati minuman ini, asalkan kalian ikuti kiat-kiat ini :

1. Takar Jumlah

Dikutip dari  CNN Indonesia, meski kalori dalam segelas boba setara dengan sepiring nasi, kandungan gizi yang terkandung di dalamnya jauh lebih sedikit dari yang dibutuhkan tubuh. Minuman ini dinilai hanya mengandung karbohidrat, tanpa kandungan gizi lain.

Menurut dokter spesialis penyakit dalam RS Atma Jaya Pluit Laurentius Aswin Pramono, konsumsi boba sebaiknya dibatasi hanya sekali atau dua kali dalam seminggu. Minuman boba dapat menjadi pengganti camilan atau penahan lapar.

2. Harus diimbangi dengan makanan berserat

Boba yang terbuat dari tepung tapioka bisa menggumpal di usus dan menyebabkan gangguan pencernaan yang serius, Gan. Jadi, ada baiknya untuk mengimbangi konsumsi boba dengan makanan berserat. Masih dilansir dari CNN Indonesia, Badan Kesehatan Dunia (WHO) menganjurkan konsumsi sayuran dan buah-buahan sekitar 400 gram per orang per hari, yang terdiri dari 250 gram dan 150 gram buah.

3. Rutin cek gula darah

Seperti yang udah dibilang tadi, minuman boba, terutama brown sugar milk tea mengandung banyak banget gula yang bisa meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh. Bila nggak dikontrol, kadar gula darah yang melonjak bisa meningkatkan risiko diabetes. Makanya, bagi kalian yang ‘ketagihan’ boba, kalian harus rutin cek kadar gula darah kalian, karena kadar gula darah yang tinggi biasanya nggak akan menunjukkan gejala apapun.

 

Nah, bagi Agan dan Sista yang doyan boba, terutama yang lagi ketagihan sama varian brown sugar milk tea, perhatiin ya bahaya-bahaya di atas. Jangan terlalu sering dan berlebihan, karena segala sesuatu yang berlebihan itu nggak baik. 

Spoiler for Sumber:


rienas82
Junmai92
tien212700
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
8.7K
92
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lifestyle
Lifestyle
icon
10.4KThread10.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.