• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • JalanTikus.com Dibalik Situs Film Bajakan Terbesar IndoXXI dan LayarKaca21!

lambeturahproAvatar border
TS
lambeturahpro
JalanTikus.com Dibalik Situs Film Bajakan Terbesar IndoXXI dan LayarKaca21!



JalanTikus.comadalah salah satu situs terbesar yang ada di Indonesia. Tidak hanya besar, tapi situs ini juga terverifikasi. Situs yang berjalan di bawah naungan PT. Maingames Indonesia, juga kerap melakukan kerjasama dengan beragam merek ternama. Sebut saja contoh Kaskus, Facebook Gaming dan masih banyak lagi.

Bahkan kalau melihat data berdasarkan SimilarWeb, Jalantikus.com adalah situs peringkat 68 terbaik di Indonesia. Wah tentunya terbayang, betapa besarnya situs ini. Pendapatan ratusan juta atau mungkin miliaran per-bulan bisa didapatkan dari situs ini. emoticon-Belo

Spoiler for SimilarWeb:


Tapi sayang dengan pencapaian setinggi itu, justru JalanTikus.com sangat gencar mempromosikan pembajakan film. Berikut adalah contoh konten tersebut:

Spoiler for Konten Film Bajakan:


Spoiler for Isi Konten:


Dalam artikel tersebut, isinya adalah berupa ajakan untuk menonton dan mendownload film secara GRATIS / BAJAKAN melalui situs / aplikasi INDOXXI dan LAYARKACA21. Uniknya jika diselusuri lebih dalam, jumlah artikel seperti ini tidak hanya puluhan hingga ratusan, melainkan puluhan ribu.

Spoiler for Hasil Penelusuran Google:


Terlihat betapa gencarnya JalanTikus.commempromosikan INDOXXI dan LAYARKACA21. Dimana kita ketahui, saat ini kedua situs film bajakan tersebut kerap diblokir oleh pemerintah. Seolah tidak kehabisan akal, kali ini dipromosikan dalam bentuk aplikasi.

Spoiler for Aplikasi IndoXXI:


Spoiler for Aplikasi LayarKaca21:


Terlihat berdasarkan data yang ditampikan JalanTikus.com, aplikasi ini sudah terlihat / terdownload lebih dari 9 juta pengguna untukIndoXXI dan lebih dari 4 juta pengguna untuk LayarKaca21. Bahkan jika melihat hasil analisa dari situs Neilpatel.com, ditemukan bahwa IndoXXI dan LayarKaca21 merupakan konten yang paling banyak dikunjungi dari situs JalanTikus.com.

Spoiler for Hasil Analisa Dari Neilpatel.com:


Besar Kerugian Industri Film di Indonesia

Hal ini tentu sangat menarik untuk dibahas, mari kita coba kalkulasi secara sederhana. Katakan untuk nonton sebuah film, kita diharuskan membeli tiket bioskop seharga Rp 50 ribu. Dan seperti sudah kita ketahui, aplikasi ini telah didownload lebih dari 9 juta pengguna untuk IndoXXI dan  lebih dari 4 juta pengguna untuk LayarKaca21.

Berarti Rp 50 ribu x 13 juta pengguna =Rp 650 Miliar / Film! emoticon-Gila

Perlu diingat bahwa itu hanya untuk 1 film, dimana kita tahu JalanTikus.com menyajikan hingga puluhan ribu. Jumlah angka yang sangat fantastis, bahkan tidak terbayang lagi.

Keuntungan JalanTikus.com Berapa?

Untuk pendapatkan dari situs LayarKaca21 dan IndoXXI, sebelumnya pernah dibahas oleh salah satu media ternama yaitu Kincir. Unik tapi nyata, ternyata pendapat situs film bajakan ini menyamai pendapatan dari bioskop itu sendiri! 

Spoiler for Artikel Kincir - Pendapatan Situs Film Bajakan:


Dari satu situs IndoXXI, bisa didapati keuntungan hingga lebih dari Rp 8 miliar!Tentu ini juga masih belum termasuk pendapatkan dari LayarKaca21. Benar-benar sebuah angka raksasa fantatis yang bikin kita geleng-geleng kepala.

Menyajikan Konten Clickbait dan Tidak Berkualitas

Melihat kembali dari sisi lain, yaitu dari JalanTikus.com itu sendiri. Rupanya sangat disayangkan sekali, situs ini kerap membuat konten clickbait dan tidak berkualitas. Berikut contoh kontennya:

Spoiler for Konten Website:


Spoiler for Konten Video Youtube:


Entah apa alasannya, tampak terlihat JalanTikus.com gemar sekali mengangkat konten yang berbau hal dewasa. Baik itu di website, ataupun di Youtube mereka.

Kesimpulan

- Terlihat dengan jelas JalanTikus.com gencar mempromosikan IndoXXI dan LayarKaca21 dalam bentuk aplikasi, dimana kita tahu websitenya sudah berkali-kali diblokir oleh pemerintah.

- Pendapatan miliaran hingga kerugian miliar tidak dapat ditutupi. Skala yang dilakukan JalanTikus.com ini begitu besar.

- Selain melakukan pembajakan besar-besaran, JalanTikus.com juga kerap menyajikan konten berbau dewasa.

Bagaimana pendapat agan-agan sekalian?

Update 20 Oktober 2019 - Terlibat Dengan Bagas31.com?

Bagas31.com adalah salah satu situs software bajakan populer di Indonesia. Karena diblok pemerintah beberapa kali, saat ini situs tersebut beralih domain menjadi Bagas31.info. Tidak kalah besar dengan JalanTikus.com, situs ini menempati posisi situs terbaik peringkat 704 di Indonesia. Pengunjung situs ini tentu saja sudah mencapai jutaan, besar sekali.

Spoiler for Sekilas Bagas31.com:


Uniknya meski ini merupakan situs software bajakan, tampaknya dahulu JalanTikus.combegitu dengan dengan Bagas31.com. Terlihat melalui halaman Facebook Bagas31.com, rajin sekali mempromosikan konten milik JalanTikus.com.

Spoiler for Bagas31.com Promosi JalanTikus.com:


Dan TS menemukan hal unik lain yang masih menjadi misteri. Apa kaitan JalanTikus.com, Bagas31.com dan BaBe (Baca Berita)? Terlihat baik Bagas31.com ataupun JalanTikus.com sama-sama gemar mempromosikan BaBe (Baca Berita).

Spoiler for Bagas31.com dan JalanTikus.com Promosi BaBe?:


Update 26 Desember 2019 - JalanTikus.com Dilaporkan Ke Polisi!?

Yang dilakukan JalanTikus.com memang sudah sangat keterlaluan, bahkan jumlah artikel bisa sampai ribuan yang mempromosikan pembajakan, untuk itu tidak heran banyak yang tahu terkait masalah ini. Bahkan di antaranya, dikabarkan katanya (TS belum tahu pasti) adalah pihak XXIyang akhirnya melayangkan ancaman untuk memproses secara hukum.

Tidak lama setelah itu, JalanTikus.com langsung ketakutan dan melakukan rapat besar-besaran. Alhasil diputuskan untuk menghapus semua konten terkait pembajakan yang sudah TS bahas di atas. Bahkan dikabarkan, JalanTikus.com menutup layanan IndoXXI di awal tahun 2020 !!! (Menambah bukti kuat kalau IndoXXI adalah milik JalanTikus.com)

Spoiler for JalanTikus.com menutup layanan IndoXXI:


Berdasarkan pemantauan, JalanTikus.com masih mempromosikan tautan IndoXXI tersebut hingga saat ini di artikel pembajakan yang berjudul "14 Situs Nonton Film Terbaik dan Gratis 2019 | Kualitas Jaminan HD!". Menariknya, artikel tersebut masih bisa diakses hingga saat ini, meski yang lain sudah dihapus.

Spoiler for 14 Situs Nonton Film Terbaik dan Gratis 2019:


Namun sebetulnya dari TS tidak puas dengan langkah yang diambil oleh pihak XXI. Apakah dengan semua kerugian yang sampai ratusan miliar, lalu JalanTikus.com dibiarkan begitu saja untuk menghapus jejaknya? Belum lagi jika ternyata JalanTikus.com hanya ganti nama atas layanannya, tentu hal ini membuat pembajakan semakin bebas.
Diubah oleh lambeturahpro 26-12-2019 02:52
4iinch
zafinsyurga
DylanDalmatian
DylanDalmatian dan 12 lainnya memberi reputasi
7
17.4K
59
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.