• Beranda
  • ...
  • Sista
  • Mau Kulit Glowing Bak Pemain Drama Korea, Yuk Cobain Treatment Bbglow..

feliia
TS
feliia
Mau Kulit Glowing Bak Pemain Drama Korea, Yuk Cobain Treatment Bbglow..
Hallo... sista sista keceh sejagad Kaskus Raya, punya wajah bersih kinclong bak pemain drama Korea sepertinya dambaan setiap cewek yah sist. Macam macam cara pun bisa kita lakukan sesuai minat dan ketelatenan masing masing tentunya, ada yang cukup dengan perawatan di rumah seperti menggunakan scrub dan masker wajah saja. Adapula mereka yang mampu sampai datang ke salon atau klinik kecantikan, untuk melakukan perawatan yang dibutuhkan.


Kalo sista datang ke Salon biasanya milih perawatan apa sih? Nah beberapa tahun terakhir muncul treatment baru yang kabarnya bikin muka jadi glowing dan cerah, yaitu Bbglow. Sista sudah pernah coba?, atau malah baru denger. Nah buat yang belum pernah coba atau yang mau tau lebih lagi apa itu treatment BBglow itu, yuk baca sampai kebawah Trhead ane.


Bbglow adalah treatment yang sangat populer di Korea Selatan, sekarang populer juga di Indonesia bahkan seluruh Dunia. Karena treatment ini sangat menjanjikan untuk membuat kulit wajah bebas dari masalah, seperti bekas jerawat, kusam, warna kulit tidak merata dan masalah kulit lainya. Nggak cuma memutihkan di area wajah saja, perawatan ini juga diklaim untuk merawat kulit keseluruh tubuh loh sist, jika dilakukan secara bertahap dan rutin yah.


Perawatan ini sudah bisa membuat kulit nampak lebih cerah, tapi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal harus dilakukan secara rutin dan bertahap. Jika kamu baru mencobanya, bagusnya dilakukan per-tiga minggu sekali, dan diulang sampai 3 atau 4 kali perawatan. Selanjutnya sista bisa melanjutkan treatment ini cukup sebulan sekali, untuk menjaga kulit agar tetap cerah dan halus.



Tata cara pengerjaan Bbglow

• Pertama bersihkan wajah dengan Milk Cleanser
• Dilanjutkan dengan penggunaan Face wash (sabun wajah)
• Lalu wajah di scrub menggunakan Face Scrub atau peeling
• Wajah diolesi dengan cream Anestesi (pengebal) selama 20 menit
• Masuk ketahap pemasukan serum menggunakan alat, sebaiknya proses ini dibagi menjadi tiga bagian. Pipi kanan, pipi kiri dan dahi, tujuanya agar pembagian serum lebih merata dan tidak keburu kering. Masing masing bagian 10 menit. Jadi totalnya 30 menit untuk proses memasukan serum.
• Setelah selesai diamkan serum tersebut selama 10 atau 15 menit, agar serum terserap lebih maksimal.
• Jika sudah bersihkan wajah dari serum dan pasang Mask Sheet (masker tisu) diamkan 15 menit lagi. Untuk treatment ini sebaiknya selalu gunakan masker tisu bukan masker yang berbentuk cream ataupun bubuk, tujuanya supaya wajah tidak banyak terkena air setelah proses pemasukan serum selesai.


Proses pemasukan serum menggunakan jarum needle 12 yang dipasangkan dengan alat bernama Dermapent. Proses ini jarum akan ditempelkan ke kulit tapi jarum tidak menempel 100% ya sist, lalu jarum akan berputar. Kedalaman jarum juga disesuaikan dengan kondisi kulit. Ingat, proses ini bukan disuntik apalagi ditekan tekan ya sist. Terdengar memang mengerikan, tapi tenang, karena sebelum proses jarum dimulai terlebih dahulu wajah diolesi dengan cream pengebal rasa atau anestesi selama 20 menit. Sehingga selama pengerjaan aman dan tidak sakit.


Spoiler for :



Sebagian orang menyebut perawatan ini dengan istilah sulam bedak, ini adalah kesalah pahaman yang fatal karena tidak ada cairan bedak yang dimasukan kedalam kulit. Melainkan serum  berwarna coklat yang menyerupai cairan bedak sehingga beberapa orang menyebutnya dengan istilah sulam bedak. Inget ya sist, bukan sulam bedak dan tidak ada cairan bedak yang dimasukan kedalam kulit tapi justru serum berpigment yang akan dimasukan kedalam melalui lapisan kulit paling luar (epidermis), yang bikin warna kulit jadi nampak lebih cerah.


Manfaat Treatmenf Bbglow

•Mencerahkan kulit dan bikin glowing
•Membantu menghilangkan bruntusan
•Mempercepat proses penyembuhan jerawat
•‎Memudarkan bekas jerawat dan flek hitam
•‎Memperkecil pori pori
•‎Mencegah penuaan dini
•‎Meratakan warna kulit
•‎Membantu meregenerasi sel kulit baru / mengangkat sel kulit mati dll


Agar serum bekerja lebih maksimal, ada beberapa hal yang harus diperhatikan setelah melakukan perawatan ini

• Hindari membasuh wajah selama 4-5 jam setelah perawatan
•‎ Usahakan tidak memakai sabun wajah selama 1 hari
•‎ Jika ada bagian kulit yang terkelupas jangan di kupas secara paksa
•‎ Disarankan tidak memakai produk makeup seperti bedak / foundation  selama 3 hari setelah perawatan
•‎ Gunakan Sun block saat beraktivktas diluar ruangan


Untuk melakukan treatment ini sista bisa datang ke salon atau studio kecantikan yang ada di Kotamu, dengan kisaran harga sekitar 500 ribu rupiah. Adapula yang menawarkan harga dibawah 500 ribu, tapi perlu diperhatikan kualitas produk dan kesterilan alat harus terjamin. Seperti jarum, karena jarum yang digunakan harus selalu baru alias sekali pakai untuk satu orang. Jika tidak, dikhawatirkan terjadi iritasi setelah melakukan perawatan ini.


Biasanya setelah melakukan treatment ini kulit wajah akan memerah selama beberapa jam. Tetapi bukan berarti iritasi melainkan proses dari treatment ini, karena memakai jarum sebagai media untuk memasukan serum kedalam kulit. Nah jika sista ingin cepat menyembuhkan kulit merah tersebut, gunakan after care atau bisa juga cream Aloe vera gel.

Yuuk dicoba girls...!!?? 


Tulisan : asli tulisan Ts
Gambar : Dokumentasi pribadi

Diubah oleh feliia 31-01-2020 05:20
NiningMeuKnightDruidaldysadi
aldysadi dan 24 lainnya memberi reputasi
25
12.4K
253
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
Sista
icon
3.9KThread7.4KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.